Pengertian KHI KEDUDUKAN KOMPILASI HUKUM ISLAM

28

BAB III KEDUDUKAN KOMPILASI HUKUM ISLAM

A. Pengertian KHI

Sebelum membahas lebih jauh mengenai Kompilasi Hukum Islam KHI, penulis akan menjelaskan terlebih dahulu tentang pengertian KHI, yang merupakan terdiri dari tiga susunan kata benda yaitu Kompilasi, Hukum dan Islam. Melihat tiga suku kata tersebut diperlukan penjelasan lebih lanjut. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia yang disusun oleh Depdikbud RI, Kompilasi berarti kumpulan yang tersusun secara teratur. 1 Menurut para ahli seperti Abdurrahman, yang dimaksud dengan kompilasi menurut bahasa adalah kegiatan pengumpulan dari berbagai bahan tertulis yang diambil dari berbagai bukutulisan mengenai suatu persoalan tertentu. Pengumpulan bahan dari berbagai sumber yang dibuat oleh beberapa penulis yang berbeda untuk ditulis dalam suatu buku tertentu, sehingga dengan kegiatan ini semua bahan yang diperlukan dapat ditemukan dengan mudah. 2 Sedangkan kata Hukum menurut Muhammad Daud Ali terambil dari bahasa arab, yang artinya kaidah atau norma atau pedoman penilaian terhadap 1 Depdikbud RI, Kamus Besar Bahasa Indonesi, Jakarta: Balai Pustaka, 1990, hal. 453 2 Abdurrahman, Kompilasi Hukum Islam Di Indonesia Jakarta: CV. Akademika Pressindo, 2007, Cet V, hal. 7 suatu perbuatan manusia dan benda. 3 Adapun kata Islam sering digandengkan dengan kata Hukum, jadi bisa dipastikan bahwa kata Islam dari ketiga suku kata di atas merupakan sebuah kata sifat dari hukum. Bila digandengkan antara hukum dan Islam sering dimaknai dengan pengertin fiqh, bisa disimpulkan bahwa Hukum Islam adalah satu perangkat berupa peraturan, tuntutan, pilihan ataupun penetapan dari Allah SWT sebagai mutsbitpenetap dan Rasul-Nya sebagai mukhaarijpemuncul yang diambil dari nash Al- Qur’an dan As- Sunnah dan ghairu nash hasil ijtihad demi kemaslahan umat manusia. 4 Adapun KHI yang telah ditetapkan dalam Inpres No. 1 Tahun 1991 tidak menyebutkan secara tegas pengertian Kompilasi Hukum Islam yang dimaksud, Akan tetapi KHI diartikan sebagai himpunan atau kumpulan tentang hukum Islam yang diambil dari berbagai buku-buku hukum Islam fiqh yang dibuat oleh ulama dan para pakar hukum Islam yang berbeda yang tersusun secara teratur dan sistematis. 5 Sedangkan menurut H. Busthanul Arifin seperti yang dikutip Marzuki Wahid dan Rumadi memberikan pengertian KHI adalah dengan cara mengumpulkan pendapat-pendapat dalam masalah fiqh yang selama ini dianut 3 Muhammad Daud Ali, Hukum Islam; Pengantar Ilmu Hukum dan Tata Hukum di Indonesia Jakarta: RajaGrafindo Persada, 1996, hal. 39 4 Lihat Skripsi Muhamad Daerobi, Kesaksian Perempuan Menurut Perspektif Hukum Islam, Fakultas Syariah UIN Jakarta: Jakarta, 2013, hal. 22 5 Lihat Skripsi Nuryamin, Eksistensi Kompilasi Hukum Islam dalam Peraturan Perundang-Undangan Negara Republik Indonesia, Fakultas Syariah: UIN Malang, 2009, hal. 37 oleh umat Islam Indonesia. Hasil akhir dari upaya pengumpulan ini diwujudkan dengan bentuk kitab hukum dengan bahsa undang-undang. Kitab inilah yang nanti menjadi dasar bagi seiap putusan peradilan agama. 6

B. Latar Belakang Pembuatan KHI