Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

8 merupakan gerakan hampir semua cabang olahraga yang didasari oleh biomotor yang dimiliki oleh cabang olahraga atletik.

b. Pembelajaran Atletik di Sekolah Dasar

Gerakan-gerakan yang dilakukan pada atletik sesuai dengan muatan kurikulum pendidikan, merupakan salah satu materi untuk mengisi program pendidikan jasmani seperti, jalan, lari, lempar, lompat Depdikbud, 1995: 593. Cabang atletik berpotensi mengembangkan keterampilan gerak dasar, sebagai landasan penting bagi penguasaan keterampilan teknik cabang olahraga. Atletik merupakan rangkaian aktivitas jasmani yang efektif untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan individu. Atletik juga merupakan sarana bagi pendidikan jasmani bagi peserta didik dalam upaya meningkatkan daya tahan, kekuatan, kecepatan, kelincahan, dan lain sebagainya. Dalam kaitan pada materi tersebut, pembelajaran pada penjas di tingkat Sekolah Dasar salah satunya adalah lari jarak pendek, dengan materi lari 40 m sprint.

c. Fungsi Pembelajaran Atletik

“Atletik juga merupakan sarana untuk pendidikan jasmani dalam upaya meningkatkan kemampuan biomorik misalnya kekuatan, daya tahan, kecepatan, kelenturan, koordinasi, dan sebagainya” Alfamedia, 2011: 1. Atletik memiliki banyak nomor dan di dalamnya mengutamakanadanya aktivitas jasmani secara penuh dan mengutamakan adanya kekuatan, kecepatan, kecermatan, dan 9 ketangkasan. Selain itu juga menanamkan adanya kebiasaan hidup sehat Muhajir,2004: 7. Jadi dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan fungsi pembelajaran atletik di sekolah yaitu agar siswa mampu memberdayakan kemampuan, kekuatan fisik, dan mental secara baik sehingga mereka akan mendapatkan penguasaan materi dan kebiasaan hidup sehat. kebiasaan inilah yang akan dibawa sampai siswa tersebut dewasa.

d. Tujuan Pembelajaran Atletik

Dalam pembelajaran pasti terdapat sesuatu yang akan dicapai. Hal ini juga terjadi dalam pembelajaran atletik. Menurut Muhajir 2004: 8 tujuan dari diselenggarakan pembelajaran atletik disuatu sekolah ditujukan dalam beberapa hal yang lebih khusus yaitu: 1 Membantu pertumbuhan dan perkembangan peserta didik. 2 Mengembangkan kesehatan, kesegaran jasmani, dan memiliki keterampilan teknik cabang olahraga atletik. 3 Memahami akan pentingnya kesehatan, kesegaran jasmani, dan mental. 4 Mampu mengisi waktu luang dengan aktivitas jasmani yaitu atletik ”. Berdasarkan penjelasan di atas, maka dalam penelitian ini disimpulkan pembelajaran atletik di sekolah mempunyai banyak tujuan yaitu untuk membuat siswa aktif, menguasai materi yang disampaikan,