Photodioda Sakelar Push Button Sensor Suhu LM35 Keypad

commit to user 4

BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Unit Masukan Input

2.1.1. Photodioda

Photodioda merupakan salah satu jenis sensor optic yang digunakan dalam rangkaian elektronika untuk mengukur intensitas cahaya. Photodioda disusun menggunakan 2 buah pin. Bagian yang panjang berkutub positif + dan bagian yang pendek berkutub negative -. Keluaran photodioda adalah arus listrik yang berubah sesuai intensitas cahaya yang masuk. Semakin terang atau semakin banyak intensitas cahaya yang masuk, arus keluaran photodioda semakin besar. Semakin gelap atau semakin sedikit intensitas cahaya yang masuk, keluaran photodioda semakin kecil. Cara pemasangan photodioda pada rangkaian elektronika berkebalikan dengan pemasangan LED Chandra, 2010. Gambar 2.1 Bentuk dan Simbol Photodioda Ikhwanpcr, 2009 commit to user 5

2.1.2. Sakelar Push Button

Sakelar push button digunakan untuk menyalakan alat elektronik sesaat ketika tombol sakelar ditekan. Ketika tombol dilepas, alat elektronik akan mati. Contoh penggunaan sakelar push button yaitu pada bel pintu Chandra, 2010. Gambar 2.2 Salah satu bentuk Sakelar Push Button Adamsun, 2011

2.1.3. Sensor Suhu LM35

IC LM35 merupakan salah satu jenis sensor suhu yang sering digunakan dalam rangkaian elektronika karena sifatnya yang mudah digunakan. IC LM35 disusun menggunakan 3 buah pin, yaitu Vcc, Vout, dan ground. IC LM35 berfungsi untuk mengubah suhu menjadi tegangan listrik. Keluaran IC LM35 seperti pada thermocouple yaitu tegangan listrik yang berubah sesuai suhu yang masuk secara linier. Semakin panas atau semakin tinggi suhu yang masuk, tegangan keluaran IC LM35 semakin besar. Semakin dingin atau semakin rendah suhu yang masuk, tegangan keluaran IC LM35 semakin kecil Chandra, 2010. commit to user 6 Gambar 2.3 Konfigurasi IC LM35 National, 1999

2.1.4. Keypad

Perangkat yang tersusun dari push button yang berbentuk matrik. Baris x kolom. Cara kerja yaitu scanning pembacaan pin bariskolom dengan mengendalikan output pin kolom baris secara bergantian Ardi,2010 Gambar 2.4 Keypad 4x4 commit to user 7

2.2 Unit Pemroses