Cosplay animemanga Cosplay Original Cosplay Tokusatsu Cosplay Game Cosplay Gothic

BAB III GAYA BUSANA

HARAJUKU DI JEPANG Pada bagian ini, gaya busana Harajuku di Jepang dibagi menjadi tiga yaitu cosplay, lolita dan ganguro.

3.1 Cosplay

Cosplay berasal dari gabungan kata costume kostum dan play bermain. Cosplay berarti hobi mengenakan pakaian beserta aksesori dan rias wajah seperti yang dikenakan tokoh-tokoh dalam anime, manga, dongeng, permainan video, penyanyi dan musisi idola, dan film kartun. Pelaku cosplay disebut cosplayer, Di kalangan penggemar, cosplayer juga disingkat sebagai coser.Penggemar cosplay termasuk cosplayer maupun bukan cosplayer sudah tersebar di seluruh penjuru dunia, yaitu Amerika, RRC, Eropa, Filipina, maupun Indonesia. Cosplay dibagi menjadi lima jenis yaitu cosplay animemanga, cosplay original, cosplay tokusatsu, cosplay game dan cosplay gothic.

3.1.1 Cosplay animemanga

Cosplay yang berasal dari anime maupun manga dan doujinshi. Meskipun hal ini dilakukan di Jepang, akan tetapi banyak juga Cosplay yang menggunakan kostum dari manhwakomik Korea dan juga komik komik dari Amerika. Universitas Sumatera Utara

3.1.2 Cosplay Original

Cosplay yang benar-benar original tidak ada di anime, tokusatsu dan lainnya. Atau memiliki dasar yang sama seperti tokoh game Kingdom heart misalnya: Sora dan Riku Kingdom Heart.

3.1.3 Cosplay Tokusatsu

Cosplay yang berasal atau mengambil karakter di film tokusatsu istilah dalam bahasa Jepang untuk special effects dan seringkali digunakan untuk menyebut film sci-fifantasihoror live-action produksi Jepang. Biasanya kostum yang sering digunakan Cosplayer Tokusatsu adalah kostum Kamen Rider.

3.1.4 Cosplay Game

Cosplay yang berlandaskan karakter karakter dari sebuah game, contohnya adalah Cloud Final Fantasy 7, Dante Devil My Cry, Jin Tekkendan masih banyak lagi yang lainnya.

3.1.5 Cosplay Gothic

Cosplayyang mengambil tema dan karakter yang bernuansa gelap atau Gothic. Biasanya digabung dengan Lolita. Contohnya: Misa Amane Death Note dan masih banyak lagi yang lainnya. Bagi yang menyukai dunia cosplay dan ingin coba-coba atauingin melihat para cosplayer beraksi, kalian bisa mendatangi acara berikut ini: 1. Gelar Jepang Biasanya sering diselenggarakan di Universitas, Universitas yang saya tahu sering menyelenggarakannya adalah UI dan UNJ 2. Bunkasai Bunkasai sekarang sering sekali diadakan diSMA, diMall, Universitas dan juga ditempat yang sudah ditentukan. Universitas Sumatera Utara 3. Hellofest Tempatnya ditentukan oleh pihak penyelenggara, jadi kalo ingin datang keacara Hellofest harus sering sering cari informasi tentang acara tersebut. 4. Animonster Event Event yang disponsori oleh Animonster, biasanya ada acara lomba cosplay juga di dalamnya.

3.2 Lolita