Metode dan Teknik Pengumpulan Data

19 Menurut Tantawi 2008:111, dalam pengumpulan data, sumber data dibagi menjadi dua bagian yaitu: data primer dan data sekunder. Data primer adalah data utama , dalam kajian ini adalah novel Menjadi Djo sedangkan data sekunder adalah data tambahan, seperti buku-buku, majalah, makalah seminar, kamus, skripsi, tesis, desertasi, dan dari media internet yang berhubungan dengan penelitian ini.

3.2 Sumber Data

Adapun yang menjadi sumber data ini yaitu : Judul : Menjadi Djo Pengarang : Dyah Rinni Penerbit : PT Gramedia Utama Tahun : Mei 2014 Tebal : X+290 halaman Cetakan : Pertama Desain sampul : Staven Andersen Gambar sampul : Dua orang anak yang berkulit putih dan hitam.

3.3 Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah analisis deskriptif, yaitu dengan menggambarkan atau mendeskripsikan situasi dengan sistematis, faktual, akurat sehingga berhubungan antara satu dengan yang lain. penelitian deskriptif adalah penelitian yang bertujuan untuk memperoleh pemaparan masalah secara objektif dan dijelaskan secara verbal, yaitu berupa kata-kata dalam tulisan. 20 Data yang dikumpulkan dalam metode deskriptif ini berupa kata-kata, gambar, dan bukan angka-angka. Bentuk persahabatan antaretnis yang dialami oleh Djohan sebagai tokoh utama dengan Yanto yang merupakan etnis Jawa yang terjadi pada saat Sekolah Dasar dapat dilihat dalam kutipan di dalam novel. Berikut ini adalah satu contoh teknik analisis data terhadap bentuk persahabatan mereka ketika bersenang- senang bersama yang terdapat dalam novel Menjadi Djo karya Dyah Rinni yaitu: A Guan menoleh dan menemukan Yanto berdiri di depan kedai, memanggil dirinya. Begitu melihat sahabatnya, masalah Ho Peng langsung menguap dari pikiran A Guan. Kini, pikiran sederhananya hanya dipenuhi oleh satu hal: bermain. MD:14. Bentuk persahabatan antaretnis yang dialami oleh Djohan pada saat SMP dan SMA ketika bersenang-senang bersama dapat terlihat dalam kutipan berikut: ”Ntar malam kumpul di rumah gue. Kita bakal berburu pakaian pesta buat pangeran kita yang satu ini.” Malamnya, Apache melaju menuju taman hiburan Lokasari, sebuah kawan perdagangan yang ramai di Jalan Mangga Besar. MD:149. Bentuk persahabatan antaretnis yang dialami oleh Djohan pada saat kuliah ketika bersenang-senang bersama dapat terlihat dalam kutipan berikut: Jerry duduk persis di samping Syaiful dengan sigap mengambil gitarnya. ”Lagu apa, Pul?” ”Lagu kebangsaan kitalah” ”Madekdek Magambiri” teriak Djo, Hendra, dan Bambang nyaris berbarengan. Jerry selalu menyanyikan lagu tersebut di setiap acara FCC. Saking seringnya lagu itu dimainkan, seluruh anggota FCC hafal liriknya, meski nada mereka sering kali kacau- balau tidak jelas. MD:254.