Tempat dan Waktu Penelitian Jenis Data Teknik pengumpulan Data Metode Penganalisaan Data

Friska Astuti A. H : Perencanaan Dan Pengawasan Persediaan Barang Secara Quantity Pada PT. Sinar Niaga Sentosa Region Sumbagut I, 2009. USU Repository © 2009 Apabila inventory turn over perusahaan lebih rendah dari kompetitornya,maka tingkat persediaanya menjadi lebih tinggi dengan demikian harus diturunkan. BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan pada PT. Sinar Niaga Sentosa Region Sumbagut I, yang berlokasi di Komplek Medan Star Jl. Pelita Raya Blok F3F4 Tanjung Morawa. Waktu penelitian dimulai pada bulan Agustus 2008

B. Jenis Data

Jenis data yang dikumpulkan adalah data yang bersifat kualitatif dan kuantitatif yang terdiri dari: Friska Astuti A. H : Perencanaan Dan Pengawasan Persediaan Barang Secara Quantity Pada PT. Sinar Niaga Sentosa Region Sumbagut I, 2009. USU Repository © 2009 a Data Primer, yaitu data yang diperoleh langsung dari objek penelitian, dimana data tersebut masih perlu diolah oleh penulis. Dalam hal ini data diperoleh langsung dari PT. Sinar Niaga Sentosa Region Sumbagut 1 berupa hasil wawancara dari pihak-pihak yang terkait yang dianggap dapat memberikan informasi yang dipergunakan dalam penulisan skripsi. b Data Sekunder, yaitu data yang diperoleh dari perusahaan dalam bentuk sudah jadi seperti sejarah singkat perusahaan dan struktur organisasi.

C. Teknik pengumpulan Data

Didalam penelitian ini penulis memproleh data dengan cara: a Teknik observasi yaitu dengan melakukan pengamatan langsung ke perusahaan dan mencatat hasil b Tenik wawancara yaitu dengan melakukan tanya jawab atau wawancara secara langsung dengan pihak-pihak yang terkait dengan objek penelitian untuk mendapatkan informasi. c Teknik kepustakaan, yaitu penelitian yang dilakukan denga mengumpulkan data-data dengan membaca dan mempelajari dari buku- buku dan teori yang berkaitan dengan judul.

D. Metode Penganalisaan Data

a. Metode Deskriptif, yaitu suatu metode analisis data dengan mengumpulkan data, mengelompokkannya kemudian ditafsirkan sehingga memberi keterangan yang lengkap bagi pemecahan masalah yang dihadapi. Friska Astuti A. H : Perencanaan Dan Pengawasan Persediaan Barang Secara Quantity Pada PT. Sinar Niaga Sentosa Region Sumbagut I, 2009. USU Repository © 2009 b. Metode Komparatif, yaitu metode menganalisis data yang dilakukan dengan membandingkan teori dengan praktek yang dilakukan dalam perusahaan dan kemudian mengambil kesimpulan, selanjutnya memberi saran dari hasil perbandingan tersebut.

E. Responden