Pemodelan Sistem Implementasi Metode Naïve Bayesian Dan Backward Chaining Pada Sistem Pakar Diagnosa Penyakit/Hama Tanaman Teh

3.1.2.2 Kebutuhan Non-Fungsional Sistem

Kebutuhan non-fungsional adalah deksripsi dari fitur, karakteristik, dan batasan sebuah sistem. Kebutuhan non-fungsional sistem adalah : 1. Data yang digunakan dalam sistem merupakan data real dari seorang pakar yang bertujuan hasil diagnosa yang tepat dan memberikan solusi yang benar. 2. Antar muka yang dirancang merupakan user friendly yaitu mudah digunakan oleh user dengan tampilan user interface yang ringkas dan mudah dimengerti. 3. Sistem yang telah dirancang dapat dikembangkan oleh admin maupun pihak- pihak yang ingin mengembangkan sistem ini, sehingga sistem dapat memberikan solusi yang lebih efektif.

3.2 Pemodelan Sistem

Pemodelan sistem yang dirancang bertujuan menggambarkan kondisi dan bagian- bagian yang berperan dalam sistem yang dirancang. Pemodelan sistem dilakukan dengan membuat use case diagram, activity diagram , dan sequence diagram. 3.2.1 Use Case Diagram Use case merupakan fungsionalitas dari suatu sistem, sehingga pengguna sistem paham dan mengerti mengenai kegunaan sistem yang akan dibangun. Use case berperan menggambarkan interaksi antar komponen-komponen yang berperan dalam sistem yang akan dirancang. Diagram use case ini diketahui proses yang terjadi pada sistem pakar menggunakan metode Naïve Bayesian dan Backward Chaining. Gambar use case diagram dapat dilihat pada gambar 3.2 berikut : Gambar 3.2 Use Case System Diagnosa PenyakitHama

3.2.2 Activity Diagram Sistem

Diagram activity merupakan diagram yang menggambarkan aliran suatu aktivitas tertentu. Berikut adalah diagram activity proses sistem terlihat pada gambar 3.3. Gambar 3.3 Activity Diagram Sistem Tabel 3.1 Keterangan Bagian Rancangan Activity Diagram Sistem Nama Activity Diagram Activity Diagram Sistem Aktor User Deskripsi Activity ini mendeskripsikan proses Sistem pada Aplikasi Sistem Pakar Prakondisi Sudah Masuk ke halaman utama Bidang Khas Suatu Kejadian Kegiatan User Respon Sistem 1. Memilih menu home 2. Memilih menu diagnosa. 3. Memilih diagnosa penyakithama. 4. Perhitungan Naïve Bayesian. 5. Memilih menu cara penggunaan 1. Sistem menampilkan halaman home sistem pakar 2. Sistem menampilkan halaman diagnosa penyakithama. 3. Sistem menampilkan daftar penyakithama yang terdaftar dalam database. 4. Sistem akan melakukan perhitungan pada penyakit dan gejala yang telah di input 5. Sistem menampilkan halaman petunjuk penggunaan. Pasca kondisi Menampilkan hasil diagnosa penyakithama tanaman teh pada sistem pakar.

3.2.3 Activity Diagram Metode Naïve Bayesian

Gambar 3.4 Activity Diagram Metode Naïve Bayesian Tabel 3.2 Keterangan Bagian Rancangan Activity Diagram Naïve Bayesian Nama Activity Diagram Activity Diagram Naïve Bayesian Aktor User Deskripsi Activity ini mendeskripsikan proses Naïve Bayesian sistem pada aplikasi sistem pakar Prakondisi Sudah masuk ke halaman utama Bidang Khas Suatu Kejadian Kegiatan User Respon Sistem 1. Memilih menu home 2. Memilih menu diagnosa. 3. Memilih penyakithama. 4. Input Gejala 1. Sistem menampilkan halaman home sistem pakar 2. Sistem menampilkan 5. Perhitungan Naïve Bayesian. halaman diagnosa penyakithama. 3. Sistem menampilkan daftar penyakithama yang terdaftar dalam database. 4. Sistem akan melakukan perhitungan probabilitas pada penyakit dan gejala yang telah di input 5. Sistem menampilkan solusi dan pengendalian. Pasca kondisi Menampilkan solusi dan pengendalian penyakithama tanaman teh pada sistem pakar. 3.2.3 Sequence Diagram Sequence diagram merupakan diagram yang berfungsi untuk menampilkan prilaku software. Sequence diagram menggambarkan bagaimana objek saling berinteraksi melalui message dalam eksekusi operation , untuk satu buah use case. Diawali dari apa yang menjadi aktivitas tersebut, proses dan perubahan apa saja yang terjadi secara internal dan output apa yang dihasilkan. Seperti pada gambar 3.5 : Gambar 3.5 Sequence Diagram Sistem Pakar PenyakitHama Tanaman Teh Dari keterangan di atas dapat digambarkan dengan sequence diagram mengenai informasi sistem yang berjalan saat ini, sehingga dengan diagram ini dapat menggambarkan pergerakan sebuah objek dan pesan yang terjadi di dalam sistem penyampaian informasi.

3.3 Perancangan Diagram Alir Flowchart