Skala Stres Kerja Skala Konflik Peran Ganda

29

D. Metode Pengumpulan Data

Metode pengumpulan data adalah suatu cara yang dipakai oleh peneliti untuk memperoleh data yang diselidiki. Kualitas data ditentukan oleh kualitas alat pengambilan data atau alat pengukuranya Suryabrata, 1993. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan skala yang terbentuk skala likert dengan beberapa pilihan, yaitu dengan cara menyebarkan skala yang berisi daftar pernyataan yang telah disiapkan dan disusun sedemikian rupa sehingga subjek penelitian dapat mengisi dengan mudah. Dalam penelitian ini menggunakan dua buah skala yaitu skala stres kerja dan skala konflikperan ganda.

1. Skala Stres Kerja

Skala ini berisikan aitem yang bertujuan untuk mengukur stres kerja subjek penelitian.Skala disusun berdasarkan gejala-gejala stres kerja menurut Beehr dan Newman dalam Widyanto, 2013 yaitu gejala fisik, gejala psikologis, dan gejala perilaku. Skala ini disajikan dalam bentuk pernyataan-pernyataan mendukung dan tidak mendukung. Pemberian skor untuk pernyataan mendukung adalah 4 untuk jawaban sangat sesuai SS, 3 untuk jawaban sesuai S, 2 untuk jawaban tidak sesuai TS, 1 untuk jawaban sangat tidak sesuai STS. Sedangkan pemberian skor untuk pernyataan tidak mendukung adalah 1 untuk jawaban sangat sesuai SS, 2 untuk jawaban sesuai S, 3 untuk jawaban tidak sesuai TS, 4 untuk jawaban sangat tidak sesuai STS. 30 Berikut ini disajikan tabel 1 yang berisi cetak biru distribusi aitem-aitem skala stres kerja. Tabel 1. Blue Print skala stres kerja Aspek-aspek Stres Kerja Aspek-aspek Stres kerja Nomor aitem Jumlah Mendukung Tidak mendukung Fisik 1,11,17,22,26,36,40 6,7,12,23,31,41,45 14 Psikologis 2,8,13,14,18,24,27,37,3 8,42,46 3,9,19,25,28,32,33,43, 47 20 Perilaku 4,10,15,20,29,34,39,48 5,16,21,30,35,44 14 Total 26 22 48

2. Skala Konflik Peran Ganda

Skala ini berisikan aitem yang bertujuan untuk mengukur konflik peran ganda wanita menikah yang bekerja. Penyusunan skala konflik peran ganda berdasarkan dimensi konflik peran ganda yang dikemukakan oleh Greenhause dan Beutell dalam Pratama, 2010 yang terdiri dari konflik didasarkan pada waktu, konflik didasarkan pada ketegangan dan konflik didasarkan pada perilaku. Skala ini disajikan dalam bentuk pernyataan- pernyataan mendukung dan tidak mendukung. Pemberian skor untuk pernyataan mendukung adalah 4 untuk jawaban sangat sesuai SS, 3 untuk jawaban sesuai S, 2 untuk jawaban tidak sesuai TS, 1 untuk jawaban sangat tidak sesuai STS. Sedangkan pemberian skor untuk pernyataan tidak mendukung adalah 1 untuk jawaban sangat sesuai SS, 2 31 untuk jawaban sesuai S, 3 untuk jawaban tidak sesuai TS, 4 untuk jawaban sangat tidak sesuai STS. Berikut ini disajikan tabel 2 yang berisi blue print skala konflik peran ganda. Tabel 2. Blue print skala konflik peran ganda Aspek-aspek Konflik peran ganda Nomor aitem Jumlah Mendukung Tidak mendukung Konflik didasarkan pada waktu 1,4,7,32,34,45,46,47, 48 6,8,9,11,14,30,36,40, 42,49,50 20 Konflik didasarkan pada ketegangan 13,17,25,27,29,31,37 ,43 3,12,15,20,24,28,39 15 Konflik didasarkan pada perilaku 2,10,18,19,21,26,35, 38,41 5,16,22,23,33,44 15 Total 26 24 50

E. Validitas dan Reliabilitas