Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Hasil Penelitian

Sylvie Suryadi, 2013 Penerapan Media Komik Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Di Kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu dapat disimpulkan bahwa komik sebagai media pembeajaran dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Media komik dapat memberikan gambaran yang lebih konkrit dan nyata mengenai materi Geografi, hal ini sangat membantu dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Geografi khususnya di SMA Negeri 5 Bogor. Atas dasar itulah peneliti mencoba menerapkan media komik sebagai media pembelajaran pada mata pelajaran Geografi tersebut. Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti tertarik untuk lebih memperdalam kajian mengenai efektifitas penerapan media komik dalam meningkatkan hasil belajar menjadi sebuah penelitian di kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor. Adapun judul yang peneliti angkat dalam penelitian ini adalah “Penerapan Media Komik Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta didik Dalam Pembelajaran Geografi Penelitian Tindakan Kelas Di Kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor”.

B. Rumusan Masalah

Permasalahan dalam penelitian yang diangkat oleh peniliti adalah untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik meliputi, yaitu hasil tes, tugas kelompok, dan presentasi sehingga peneliti merumuskan masalahnya sebagai berikut : 1. Bagaimana penerapan media komik dalam proses pembelajaran geografi dikelas X-D SMA Negeri 5 Bogor? 2. Bagaimana peningkatan hasil belajar peserta didik dengan penerapan media komik dalam pembelajaran geografi dikelas X-D SMA Negeri 5 Bogor? 3. Bagaimana kendala penerapan media komik dalam proses pembelajaran geografi untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik dikelas X-D SMA Negeri 5 Bogor?

C. Tujuan Penelitian

Secara umum, tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi dan pelajaran yang berharga mengenai penggunaan media komik untuk Sylvie Suryadi, 2013 Penerapan Media Komik Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Di Kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu meningkatkan hasil belajar peserta didik. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk: 1. Mendapatkan gambaran berkaitan proses pembelajaran geografi melalui penerapan media komik di kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor. 2. Mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran geografi melalui penerapan media komik di kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor. 3. Mengetahui kendala penerapan media komik untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik di kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor.

D. Manfaat Hasil Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi semua pihak yang berhubungan secara langsung ataupun tidak langsung dalam bidang pendidikan, khususnya pada pendidikan SMA dalam mata pelajaran Geografi. Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian ini secara khusus adalah dapat: 1. Secara Teoritis Penelitian ini diharapkan akan menambah strategi yang dapat digunakan dalam bidang pendidikan khususnya dalam mengatasi masalah-masalah yang sering muncul dalam pembelajaran geografi di kelas. 2. Secara Praktis a. Bagi sekolah, dapat dijadikan pertimbangan dan referensi dalam memaksimalkan sumber belajar dan hasil belajar peserta didik b. Bagi guru, dapat dijadikan sebagai sarana untuk meningkatkan proses pembelajaran dan untuk mengembangkan serta melakukan inovasi pembelajaran c. Bagi peserta didik, dapat meningkatkan minat dan motivasi dalam mempelajari geografi sehingga geografi dapat menjadi mata pelajaran yang menarik juga menyenangkan dan akhirnya ilmu geografi akan semakin berkembang. Sylvie Suryadi, 2013 Penerapan Media Komik Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Di Kelas X-D SMA Negeri 5 Bogor Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu d. Bagi peneliti, dapat meningkatkan wawasan pengetahuan dan pengalaman dalam penerapan media komik dalam pelajaran geografi.

E. Struktur Organisasi Skripsi

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ARCS UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X IIS 4 SMA LABORATORIUM PERCONTOHAN UPI BANDUNG (Penelitian Tindakan Kelas Pada Mata Pelajaran Geografi).

0 1 17

PENERAPAN METODE EVERYONE IS TEACHER HERE UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X IPS 1 PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI DI SMA NEGERI 1 PLUMBON KABUPATEN CIREBON.

0 3 46

PENERAPAN METODE KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SQUARE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI IPS 2 MAN CIPARAY KABUPATEN BANDUNG: Penelitian Tindakan Kelas pada Mata Pelajaran Geografi Materi Pokok Lingkungan Hidup.

0 1 48

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN GEOGRAFI BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATERI POKOK HIDROSFER : Penelitian dan Pengembangan untuk Membangun Karakter Peduli Lingkungan Peserta Didik Kelas X di SMA Negeri Pekanbaru.

0 3 38

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN SEARCH, SOLVE, CREATE, AND SHARE (SSCS) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP PESERTA DIDIK KELAS X IPS 1 SMA NEGERI 4 BANDUNG : Penelitian Tindakan Kelas Pada Mata Pelajaran Geografi Materi Hakekat Geografi.

0 2 49

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN ARIAS UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BERPRESTASI PESERTA DIDIK KELAS X-4 SMAN 1 SUKARESMI :Penelitian Tindakan Kelas Pada Mata Pelajaran Geografi.

0 0 43

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BRAINSTORMINGUNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK KELAS XI IPS 4 DI SMA NEGERI SITURAJA : Penelitian Tindakan Kelas Pada Mata Pelajaran Geografi.

0 5 34

PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN MAKE A MATCH DENGAN PENDEKATAN OUTDOOR UNTUK MENINGKATKAN MINAT DAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI (Materi Pokok Hidrosfer dan Dampaknya terhadap Kehidupan di Muka Bumi Peserta didik Kelas X-8 SMA Negeri 2 Boyolali Tahun Ajaran 2014/

0 0 26

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK BERBASIS MULTIPLE INTELLIGENCE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN FISIKA SMA KELAS X.

3 30 417

PENERAPAN METODE DEMONSTRASI BERBANTUAN MEDIA BLOCK DIAGRAM UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI PADA PESERTA DIDIK KELAS X IPS7 SMA NEGERI 8 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2016/2017 (Materi Pokok Dinamika Atmosfer) - UNS Institutional Repository

0 0 20