Struktur Organisasi Skripsi Desain Penelitian

Niar Windari, 2015 PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG BALIHO CALON KEPALA DAERAH MENJELANG PILKADA 2015 Universitas Pendidikan Indonesia | \.upi.edu perpustakaan.upi.edu

4. Segi Isu serta Aksi Sosial

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan pencerahan dan mengatasi masalah- masalah yang selama ini terjadi menjelang pilkada. Karena tahapan sebelum pemilihan merupakan tahapan strategis yang sering bermunculan masalah atau penyimpangan terjadi.

E. Struktur Organisasi Skripsi

Keseluruhan penulisan isi laporan ini disusun dengan membagi ke dalam 5 bab, yang masing-masing berisikan hal-hal sebagai berikut: BAB I Pendahuluan: Dalam bab ini diuraikan mengenai latar belakang penelitian, Identifikasi masalah dan rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian dan sistematika penulisan. BAB II Tinjauan Pustaka: Pada bab ini diuraikan dokumen-dokumen atau data-data yang berkaitan dengan fokus penelitian serta teori-teori yang mendukung penelitian penulis. BAB IIIMetode Penelitian: Pada bab ini penulis menjelaskan metodologi penelitian, teknik pengumpulan dat, teknik analisis dan teknik pengujian keabsahan data serta tahapan penelitian yang digunakan dalam penelitian Persepsi Masyarakat tentang Baliho Calon Kepala Daerah Menjelang Pilkada 2015. BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan: Dalam bab ini penulis menganalisis hasil temuan data tentang Persepsi Masyarakat tentang Baliho Calon Kepala Daerah Menjelang Pilkada 2015. BAB V Simpulan dan Saran. Dalam bab ini penulis berusaha mencoba memberikan simpulan dan saran sebagai penutupdari hasil penelitian dan permasalahan yang telah diidentifikasi dan dikaji dalam laporan. Niar Windari, 2015 PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG BALIHO CALON KEPALA DAERAH MENJELANG PILKADA 2015 Universitas Pendidikan Indonesia | \.upi.edu perpustakaan.upi.edu BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain atau pendekatan penelitian yang penulis gunakan dalam melakukan penelitian ini adalah pendekatan penelitian kualitatif. Hal ini dikarenakan penelitian dilakukan untuk memahami subjek secara mendalam, maka dari itu penelitian kualitatif ini meneliti kondisi objektif tertentu, dan peneliti berperan sebagai intsrumen penelitian. Hakikat penelitian kualitatif menurut Moleong 2010, hlm. 6 adalah: Penelitian kualitatif merupakan penelitian yang bermaksud memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, presepsi, motivasi, tindakan dan lain secara holistic dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode alamiah. Lebih lanjut Sugiyono 2008, hlm. 15 menjelaskan bahwa penelitian kualitatif adalah penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah sebagai lawannya adalah eksperimen, dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, pengambilan sampel sumber data dilakukan secara proposive dan snowball, teknik pengumpulan data dengan triangulasi gabungan, analisis data bersifat induktifkualitatif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari generalisasi. Seiring dengan pendapat Bogdan dan Taylor dalam Basrowi dan Suwandi, 2008, hlm. 1 mengemukakan pengertian pendekatan kualitatif, sebagai berikut: Penelitian kualitatif adalah salah satu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa ucapan atau tulisan dan perilaku orang-orang yang diamati. Pendekatan kualitatif diarahkan pada latar dan individu tersebut secara holistik utuh. Selain itu, untuk membantu keberhasilan suatu penelitian serta memperjelas langkah-langkah maupun arah dari penelitian, diperlukan suatu metode yang jelas. Metode adalah cara ilmiah yang akan digunakan untuk Niar Windari, 2015 PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG BALIHO CALON KEPALA DAERAH MENJELANG PILKADA 2015 Universitas Pendidikan Indonesia | \.upi.edu perpustakaan.upi.edu mencapai tujuan penelitian. Hal ini sesuai dengan pendapat yang dikemukakan oleh Moleong 2010, hlm. 76 bahwa: Metode merupakan cara utama yang dipergunakan untuk mencapai tujuan, misalnya, untuk menguji serangkaian hipotesis dengan mempergunakan teknik dan alat tertentu. Cara utama ini dipergunakan setelah penyelidik memperhitung-kan kewajarannya ditinjau dari tujuan penyelidikan serta situasi penyelidik. Berdasarkan pendapat di atas, maka metode yang digunakan dalam penelitian iniadalah metode deskriptif analitis.Metode ini dilakukan untuk meneliti suatu objek, suatu kondisi yang bertujuan untuk membuat deskripsigambaran secara sistematis terhadap masalah yang sedang dikaji. Hal ini sesuai dengan pendapat Sukmadinata 2006, hlm. 72 yang menyatakan bahwa: Metode deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu sistem pemikiran atau sesuatu pada masa sekarang. Tujuan dari penelitian deskriptif ini adlaah untuk membuat deskripsi akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang terjadi. Peneliti memandang metode ini sangat tepat untuk digunakan dalam penelitian yang akan dilakukan. Dengan menggunakan metode ini peneliti dapat menggambarkan secara luas fakta-fakta yang ditemukan di lapangan dan menyatukannya menjadi padu mengenai persepsi masyarakat tentang baliho calon kepala daerah menjelang pilkada 2015. Penulis merupakan instrumen penting dalam penelitian ini yang berusaha mengungkapkan data secara mendalam dengan dibantu oleh beberapa teknik pengumpulan data lainnya. Sebagaimana yang dikemukakan oleh moleong 2010, hlm. 132 bahwa: Bagi peneliti kualitatif manusia adalah instrument utama karena ia menjadi segala dari keseluruhan penelitian. Ia sekaligus merupakan perencana, pelaksana, pengumpul data, analisis, penafsir pada akhirnya ia menjadi pelapor penelitiannya Selain itu, penulis dalam penelitian ini akan lebih banyak menggunakan pendekatan personal, artinya selama proses penelitian penulis akan lebih banyak berhubungan dengan orang-orang di lingkungan lokasi penelitian, dengan demikian diharapkan peneliti dapat lebih leluasa mencari informasi dan Niar Windari, 2015 PERSEPSI MASYARAKAT TENTANG BALIHO CALON KEPALA DAERAH MENJELANG PILKADA 2015 Universitas Pendidikan Indonesia | \.upi.edu perpustakaan.upi.edu mendapatkan data yang lebih terperinci tentang berbagai hal yang diperlukan untuk kepentingan penelitian. Dengan metode ini, peneliti berusaha menggambarkan atau mendeskripsikan bagaimana persepsi masyarakat tentang baliho calon kepala daerah dengan situasi yang sebenarnya. Kegiatan penelitian akan berjalan dengan lancar terlaksana dan akan sesuai dengan tujuan penelitian apabila dipersiapkan dengan baik, teliti, dan teratur. Untuk mencapai hal tersebut, maka peneliti melakukan persiapan yang sesuai dengan prosedur penelitian yang meliputi metode penelitian, populasi dan sampel penelitian, teknik pengumpulan data, analisis data instrumen penelitiandan wawancara.

B. Populasi dan Sampel 1. Populasi