Analisa Kapasitas Jalan ANALISA DAN PEMBAHASAN

65

BAB V ANALISA DAN PEMBAHASAN

5.1. Analisa Kapasitas Jalan

Analisa dan perhitungan kapaistas Jalan Diponegoro Yogyakarta berdasarkan Manual Kapasitas Jalan Indonesia MKJI tahun 1997 untuk jalan perkotaan. Tinjauan dilakukan untuk dua arah yaitu untuk arah ke timur dan ke barat, dikarenakan lebar lajur tidak sama untuk ke dua arah tersebut. Disamping itu tinjauan dilakukan pada kondisi tidak ada parkir dan ada parkir. Dibawah ini disampaikan hasil analisa kapasitas ruas Jalan Diponegoro dalam bentuk tabel serta detail hitungan ada dalam lampiran A. Tabel 5.1. Analisa Kapasitas Untuk Lajur Arah Ke Timur Tidak Ada Parkir Ada Parkir No Faktor Analisa Lajur Tepi Lajur Tengah Lajur Tepi Lajur Tengah 1. Kapasitas Dasar Co smpjam 1500 1500 1500 1500 2. Faktor Penyesuaian lebar jalur FCw 1,18 1,00 0,69 1,00 3. Faktor Penyesuaian Pemisah Arah FCsp 0,97 0.97 0,97 0,97 4. Faktor Penyesuaian Hambatan Samping FCsf 0,87 0,87 0,81 0,81 5. Faktor Penyesuaian Ukuran Kota FCcs 0,94 0,94 0,94 0,94 Kapasitas C = Co x FCw x FCsp x FCsf x FCcs smpjam 1404,081 1189,899 761,084 1107,837 Kapasitas Total C smpjam 2593,980 1868,921 66 Tabel 5.2. Analisa Kapasitas Untuk Lajur Arah Ke Barat Tidak Ada Parkir Ada Parkir No Faktor Analisa Lajur Tepi Lajur Tengah Lajur Tepi Lajur Tengah 1. Kapasitas Dasar Co smpjam 1500 1500 1500 1500 2. Faktor Penyesuaian lebar jalur FCw 1,09 1,09 0,72 1,09 3. Faktor Penyesuaian Pemisah Arah FCsp 0,97 0,97 0,97 0,97 4. Faktor Penyesuaian Hambatan Samping FCsf 0,87 0,87 0,81 0,81 5. Faktor Penyesuaian Ukuran Kota FCcs 0,94 0,94 0,94 0,94 Kapasitas C = Co x FCw x FCsp x FCsf x FCcs smpjam 1296,990 1296,990 802,074 1207,542 Kapasitas Total C smpjam 2593,980 2009,616 Kapasitas Jalan Diponegoro untuk arah ke timur seperti terlihat dalam tabel 5.1, pada kondisi tidak ada parkir atau kapasitas sesungguhnya jika dibulatkan adalah 2594 smpjam, tetapi setelah ada kegiatan parkir yang menggunakan sebagian badan jalan kapasitasnya turun menjadi 1869 smpjam. Kondisi ini disebabkan adanya pengurangan lebar effektif ruas jalan khususnya untuk lajur tepi yang dimanfaatkan untuk lahan parkir, dan posisi parkir untuk lajur arah ke timur adalah membentuk sudut 60ยบ. Pengurangan lebar effektifnya untuk lajur tepi adalah 2,7 meter dari lebar 4,5 meter hanya dipakai effektif 1,8 meter saja. Sedangkan untuk ruas arah ke barat seperti pada tabel 5.2. kapasitas sesungguhnya adalah 2594 smpjam, setelah adanya kegiatan parkir kapasitasnya menjadi 2010 smpjam. Sama seperti pada ruas arah ke timur pengurangan kapasitas juga diakibatkan oleh penggunaan sebagian badan jalan untuk kegiatan parkir, tetapi posisi parkirnya sejajar dengan ruas jalan jadi pengurangannya tidak terlalu banyak yaitu dari lebar effektif sesungguhnya 4 meter menjadi lebar effektif 2 meter. 67

5.2. Analisa Uji Kesamaan Dua Rata-Rata