PENGENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS MAHASISWA BARU EVALUASI KEBERHASILAN STUDI

40 i. menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri; j. menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik k. menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan. Program Pendidikan sarjana di FP UB diharapkan mampu: 1 menerapkan ilmu pengetahuan danatau teknologi di bidang keahliannya melalui penalaran ilmiah berdasarkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif; 2 mengkaji pengetahuan dan atau teknologi di bidang keahliannya berdasarkan kaidah keilmuan, atau menghasilkan karya desainseni beserta deskripsinya berdasarkan kaidah atau metoda rancangan baku, yang disusun dalam bentuk skripsi atau laporan tugas akhir; 3 mempublikasikan hasil tugas akhir atau karya desain seni, yang memenuhi syarat tata tulis ilmiah, dan dapat diakses oleh masyarakat akademik; 4 menyusun dan mengkomunikasikan ide dan informasi bidang keilmuannya secara efektif, melalui berbagai bentuk media kepada masyarakat akademik; 5 mengambil keputusan secara tepat berdasarkan analisis dalam melakukan supervisi dan evaluasi terhadap pekerjaan yang menjadi tanggungjawabnya; 6 mengelola pembelajaran diri sendiri; 7 mengembangkan dan memelihara jaringan kerja dengan pembimbing, kolega, sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya. Lulusan program sarjana baik melalui Program Studi Agroekoteknologi dan Program Studi Agribinis di FP-UB berhak menggunakan gelar sarjana Pertanian.

7.2. PENGENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS MAHASISWA BARU

Mahasiswa baru diwajibkan mengikuti Pengenalan Kehidupan Kampus PKK-MABA yang diselenggarakan oleh Universitas Brawijaya baik ditingkat Universitas, Fakultas dan Jurusan. Bagi mahasiswa baru yang tidak mengkuti kegiatan PKK-MABA, maka diwajibkan mendaftar kegiatan PKK-MABA tahun berikutnya kepada Pembantu Dekan III. Bila tidak mengikuti kegiatan PKK-MABA ditahun berikutnya maka mahasiswa yang bersangkutan diberi sangsi tidak diijinkan melakukan Rencana Studi untuk semester 3.

7.3. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI

Evaluasi keberhasilan studi adalah kegiatan yang dilaksanakan terhadap seorang mahasiswa dalam mengikuti kegiatan-kegiatan akademik yang ditetapkan dalam kurun waktu tertentu. Evaluasi keberhasilan studi dimaksudkan untuk menentukan beban kredit yang boleh diambil oleh mahasiswa pada kegiatan semester berikutnya dan untuk menentukan apakah seorang mahasiswa diperkenankan melanjutkan kegiatan akademiknya atau tidak di FP-UB. Terdapat enam tahap evaluasi keberhasilan studi yaitu: 1. evaluasi keberhasilan studi setiap akhir semester; 41 2. evaluasi keberhasilan studi tahun pertama; 3. evaluasi keberhasilan studi tahun kedua; 4. evaluasi keberhasilan studi tahun ketiga; 5. evaluasi keberhasilan studi tahun keempat; dan 6. evaluasi keberhasilan studi pada akhir studi. 7.3.1. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI SETIAP AKHIR SEMESTER Evaluasi keberhasilan studi setiap akhir semester hanya dapat dilakukan terhadap mahasiswa yang terdaftar sebagai mahasiswa aktif di FP-UB pada semester yang bersangkutan. Evaluasi setiap akhir semester ini ditujukan untuk menentukan besarnya beban kredit mata kuliah atau kegiatan akademik lain yang boleh diambil pada semester berikutnya. Besarnya beban kredit yang boleh diambil didasarkan pada Indeks Prestasi IP yang telah diperoleh berpedoman pada tabel dalam Bab III tentang Besarnya Beban Studi Setiap Semester. 7.3.2. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI TAHUN PERTAMA Pada akhir tahun pertama sejak mahasiswa terdaftar pada program sarjana di FP- UB termasuk mereka yang alih program, dilakukan evaluasi untuk menentukan apakah mahasiswa yang bersangkutan boleh melanjutkan studi atau tidak. Mahasiswa boleh melanjutkan studi apabila memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1. Telah mengumpulkan sekurang-kurangnya 24 sks. 2. IPK sekurang-kurangnya sama dengan 2,00 yang diperhitungkan dari 24 sks mata kuliah dengan nilai yang terbaik. 7.3.3. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI TAHUN KEDUA Mahasiswa boleh melanjutkan studinya setelah tahun kedua apabila memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1. Telah mengumpulkan sekurang-kurangnya 48 sks. 2. IPK sekurang-kurangnya sama dengan 2,00 yang diperhitungkan dari 48 sks mata kuliah dengan nilai yang terbaik. 7.3.4. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI TAHUN KETIGA Mahasiswa boleh melanjutkan studinya setelah tahun ketiga apabila memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1. Telah mengumpulkan sekurang-kurangnya 72 sks. 2. IPK sekurang-kurangnya sama dengan 2,00 yang diperhitungkan dari 72 sks Mata Kuliah dengan nilai yang terbaik. 42 7.3.5. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI TAHUN KEEMPAT Mahasiswa boleh melanjutkan studinya setelah tahun keempat apabila memenuhi persyaratan sebagai berikut: 1. Telah mengumpulkan sekurang-kurangnya 96 sks. 2. IPK sekurang-kurangnya sama dengan 2,00 yang diperhitungkan dari 96 sks mata kuliah dengan nilai yang terbaik. 7.3.6. EVALUASI KEBERHASILAN STUDI PADA AKHIR STUDI Mahasiswa dapat dinyatakan telah menyelesaikan program studi sarjana apabila memenuhi syarat-syarat sebagai berikut: 1. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif pada tahun akademik yang bersangkutan. 2. Mempunyai Sertifikat Penguasaan Bahasa lnggris Setara TOEC dengan skor minimal 500 dan Penguasaan Program Aplikasi Komputer minimal 3 program aplikasi. 3. Telah menempuh semua mata kuliah wajib, melakukan Magang Kerja dan menyelesaikan tugas akhir skripsi 4. Telah mengumpulkan kredit sebesar antara 144-160 sks. 5. IP kumulatif sekurang-kurangnya sama dengan 2,00. 6. Tidak ada nilai mutu akhir E. 7. Jumlah sks dari mata kuliah yang mendapat nilai mutu akhir D+ danatau D paling banyak 15 dari beban kredit yang ditempuh. 8. Nilai Pendidikan Pancasila dan Agama minimal C. 9. Lulus ujian skripsi dengan nilai serendah-rendahnya C. 10. Telah meng-up load- tulisan ilmiah di Jurnal Ilmiah di masing-masing jurusan. 11. Masa studi yang dihitung sampai pada saat yudisium tidak melebihi 7 tahun bagi mahasiswa yang masuk ke FP-UB setelah lulus SMU, 4 tahun bagi mahasiswa Alih Program dari Diploma III, 5 tahun bagi mahasiswa Alih Program dari Diploma II, dan 6 tahun bagi mahasiswa Alih Program dari Diploma I. Untuk mahasiswa pindahan, lama belajar pada Perguruan Tinggi asal diperhitungkan sebagai masa studinya. Masa cuti akademik terminal tidak diperhitungkan dalam masa studi pada akhir studi ini.

7.4. KETENTUAN MAGANG KERJA DAN SKRIPSI