STRUKTUR ORGANISASI ORGANISASI DAN PERSONALIA

7

2. ORGANISASI DAN PERSONALIA

2.1. STRUKTUR ORGANISASI

Organisasi di FP-UB telah disesuaikan dengan peraturan Pemerintah Nomor 5 tahun 1980, tentang Pokok-pokok Organisasi UniversitasInstitut Negeri, yang kemudian disempurnakan sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 60 tahun 1999 dan Kep. Mendikbud No. 0284U1999 dan memperhatikan Organisasi Tata Kerja OTK Universitas Brawijaya. 1. FP-UB mempunyai kelengkapan organisasi normatif, yaitu Senat Fakultas yang keanggotaannya terdiri dari Dekan selaku Ketua, Pembantu Dekan I selaku sekretaris senat, Pembantu Dekan II dan III, Guru Besar, Ketua Jurusan dan perwakilan tiap jurusan. Senat Fakultas dibentuk dengan Surat Keputusan Rektor. 2. FP-UB dipimpin oleh seorang Dekan yang bertanggung-jawab langsung kepada Rektor UB. Dekan diangkat oleh Rektor dengan memperhatikan usul dan saran dari Senat FP-UB untuk masa jabatan 4 empat tahun dan dapat dipilih kembali untuk masa bakti empat tahun berikutnya. 3. Dekan di dalam melaksanakan tugasnya dibantu oleh Pembantu Dekan, yaitu Pembantu Dekan Bidang Akademik yang tugasnya membantu Dekan dalam pelaksanaan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Pembantu Dekan Bidang Administrasi Umum yang tugasnya membantu Dekan dalam pelaksanaan kegiatan di bidang administrasi umum dan keuangan, dan Pembantu Dekan Bidang Kemahasiswaan yang tugasnya membantu Dekan dalam pelaksanaan kegiatan pembinaan serta pelayanan kesejahteraan mahasiswa. Pembantu Dekan diangkat oleh Rektor dengan mempertimbangkan usul dan saran Dekan serta Senat FP-UB untuk masa jabatan 4 empat tahun dan dapat dipilih kembali untuk masa bakti empat tahun berikutnya. 4. FP-UB membawahi Jurusan, Program Studi, Program Pasca Sarjana serta Badan-badan yang dapat dibentuk sesuai dengan kebutuhan, kemampuan dan perkembangan FP-UB. 5. Ketua Jurusan, Sekretaris Jurusan, Ketua Program Studi diangkat untuk masa jabatan 4 empat tahun, sedangkan Badan-badan lain diangkat oleh Dekan untuk masa jabatan 4 empat tahun, dan dapat diangkat kembali untuk masa jabatan kedua. 6. Pelaksanaan pelayanan administrasi pendidikan FP-UB dipimpin oleh Kepala Bagian Tata Usaha yang bertanggungjawab langsung kepada Dekan. Di dalam Pelaksanaan tugas sehari-hari Kepala Bagian Tata Usaha dibantu oleh Kepala- Kepala Sub Bagian. 7. Untuk mempersiapkan Sistem Penjaminan Mutu Akademik SPMA di tingkat fakultas, maka FP-UB membentuk Gugus Jaminan Mutu GJM yang bersifat ad hoc dengan Surat Keputusan Dekan. Tugas GJM adalah membantu Dekan dalam penyusunan dokumen kebijakan, peraturan, standar dan manual prosedur akademik. Untuk mempersiapkan SPMA di tingkat jurusan, maka setiap jurusan membentuk Unit Jaminan Mutu UJM yang bersifat ad hoc dengan Surat Keputusan Dekan. Tugas UJM adalah membantu Ketua Jurusan dalam penyusunan dokumen: a Spesifikasi Program Studi SP, 2 8 Kompetensi Lulusan KL, 3 Manual Prosedur MP, 4 Instruksi Kerja IK yang sesuai dengan Standar Akademik, Manual Mutu Akademik dan Manual Prosedur di tingkat fakultas. 8. Untuk Koordinasi pelaksanaan Penelitian, Pengabdian Masyarakat dan Kerjasama di laksanakan oleh BPPK Badan Penelitian, Pengabdian Masyarakat dan Kerjasama, yang bertanggung jawab langsung ke pada Dekan untuk 1 Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian dalam bidang pertanian, 2 Meningkatkan kualitas dan kuantitas Pengabdian kepada Masyarakat dalam bidang pertanian, 3 Membina kerjasama yang saling menguntungkan dengan stake holders dalam rangka meningkatkan kesejahteraan petani, dan 4 Memberikan alternatif solusi pemecahan masalah kepada para stake holders untuk mengatasi permasalahan – permasalahan di bidang pertanian 9. FP-UB ditunjang oleh Ikatan Alumni FP-UB dalam hal menjalin komunikasi antar alumni dengan FP-UB untuk membina dan mengembangkan penalaran, minat dan bakat, bimbingan karir, dan kesejahteraan mahasiswa dan anggota sesame alumni. Ikatan alumni juga diharapkan menyediakan sarana dan prasarana di bidang pendidikan dan kemahasiswaan, dan bertanggungjawab kepada anggota alumni FP-UB. 2.2. PERSONALIA 2.2.1. DEKAN DAN PEMBANTU DEKAN