Rangkumam KEGIATAN BELAJAR 1. KEGIATAN BELAJAR 1. PENAMPANG BALOK T DAN BALOK

c. Rangkumam

1 Bangunan perancah sebagai penopang konstruksi, diperlukan untuk menahan konstruksi menjadi stabil. Disamping itu juga untuk mendukung alat pengangkut dan tempat yang sifatnya sementara untuk komponen-komponen lainnya sebelum dipindahkan pada posisinya yang pasti 2 Pada dasarnya pembuatan perancah mempunyai tujuan sebagai berikut:  Melakukan aktivitas kerja pada pekerjaan konstruksi  Pendukung konstruksi sementara, seperti bekisting balok lantai beton  Tempat menyimpan peralatan atau bahan-bahan yang akan dipasang, seperti bata, adukan dan sebagainya. 3 Rancangan suatu perancah akan tergantung kepada faktor-faktor berikut :  Kemudahan dalam pemasangan  Pertimbangan Ekonomis  Keselamatan Kerja  Stabilitas Struktur 4 Bahan perancah yang sering digunakan adalah : pipa besi, alumunium, kayu dan bambu 1 Pemilihan bahan yang akan dipergunakan sebagai perancah akan selalu dipertimbangkan tentang :  Berat ringannya pekerjaan yang memerlukan perancah  Stabilitas struktur perancah bersama beban yang akan didukungnya, maupun berat perancah itu sendiri  Keselamatan kerja, sampai saat ini faktor keselamatan kerja pada pekerjaan perancah masih kurang diperhatikan padahal dinegara barat keselamatan kerja menjadi hal yang sangat penting.  Tersedianya pembiayaan untuk menggunakan perancah 2 Komponen utama perancah pipa besi bulat pada umumnya terdiri dari:  Klem pengikat, penyambung memanjang, dan penjepit  Pipa untuk tiang, batang horizontal, penyiku, dan penyokong 290  Dudukan tiang  Dudukan balok bekisting 3 Komponen penunjang perancah pipa besi bulat pada umumnya terdiri dari: Penjepit pipa balok kayu dan kerekan 4 Konstruksi perancah pipa besi berdasarkan komponen yang digunakan:  Perancah dengan komponen lepas  Perancah dengan sistem rangka  Perancah menara tower scaffold 5 Peralatan yang digunakan dalam pemasangan perancah pipa besi terdiri dari : kunci pas, kunci ring, kunci sock, pojer, meteran, waterpas, unting-unting, dan palu cakar 6 Prosedur pemasangan perancah pipa besi  Menyiapkan lokasi  Menyiapkan peralatan  Menyiapkan bahan dan komponen perancah  Memasang perancah mulai dari memasang dudukan tiang, memasang dan menguatkan tiang, memasang batang horisontal, memasang batang pebgaman, memasang papan bordes, memasang dudukan balok cetakanbekisting tergantung tujuan pekerjaan  Memeriksa stabilitas pemasangan perancah

d. Tugas