Tujuan Pembelajaran Indikator PENUTUP

Lampiran 2 LEMBAR KERJA SISWA LKS Kelompok : Nama : Kelas : A. Judul Percobaan : Reaksi Eksoterm dan Reaksi Endoterm B. Tujuan Percobaan : Membedakan reaksi eksoterm dan reaksi endoterm C. Dasar Teori Dalam suatu reaksi, kalor dapat berpindah dari sistem ke lingkungan atau dari lingkungan ke sistem. Sistem adalah bagian dari alam semesta yang ingin dipelajari sedangkan lingkungan adalah bagian di luar sistem. Pada reaksi eksoterm, kalor berpindah dari sistem ke lingkungan yang menyebabkan kalor yang ada di dalam sistem berkurang dan kalor yang ada di lingkungan bertambah. Pada reaksi endoterm, kalor berpindah dari lingkungan ke sistem yang menyebabkan kalor yang ada di dalam sistem bertambah dan kalor yang ada di lingkungan berkurang. D. Alat dan Bahan a Alat 1. Tabung reaksi 2. Rak tabung reaksi 3. Termometer 4. Spatula 5. Gelas ukur 6. Pipet tetes b Bahan 1. Larutan HCl 2. Larutan asam cuka 3. Akuades 4. Padatan NaOH 5. Padatan Urea 6. Soda kue 7. Cangkang telur yang dihaluskan E. Langkah Kerja 1. Isilah tabung reaksi A dengan 5 mL akuades, ukurlah suhunya sebagai T . Tambahkan satu spatula padatan NaOH, kemudian kocok sampai larut. Ukurlah kembali suhunya sebagai T 1 .

2. Isilah tabung reaksi B dengan 5 mL akuades, ukurlah suhunya sebagai T .

Tambahkan satu spatula padatan urea, kemudian kocok sampai larut. Ukurlah kembali suhunya sebagai T 1 .

3. Isilah tabung reaksi C dengan 3 mL larutan HCl, ukurlah suhunya sebagai T .

Tambahkan 1 spatula padatan NaOH, kemudian kocok sampai larut. Ukurlah kembali suhunya sebagai T 1 .

4. Isilah tabung reaksi D dengan 3 mL larutan asam cuka, ukurlah suhunya sebagai

T . Tambahkan satu spatula soda kue, kemudian ukurlah suhunya sebagai T 1 .

5. Isilah tabung reaksi E dengan 3 mL larutan HCl, ukurlah suhunya sebagai T .

Tambahkan satu spatula cangkang telur yang dihaluskan, kemudian ukurlah suhunya sebagai T 1 . F. Hasil Pengamatan No Zat yang diamati Suhu C Proses T T 1 Eksoterm Endoterm 1 Akuades+NaOH 2 Akuades+Urea 3 HCl+NaOH 4 Asam cuka+soda kue 5 HCl+cangkang telur G. Pertanyaan 1. Berdasarkan hasil pengamatan, kelompokkan mana saja yang mengalami reaksi eksoterm dan yang mengalami reaksi endoterm dan jelaskan alasannya 2. Berikan kesimpulan berdasarkan percobaan yang telah dilakukan