22 Lebih  jelas  dalam  pengelolaan  lembaga  pendidikan  luar  sekolah  harus
terdapat  beberapa  unsur-unsur  pokok  yang  terkandung  didalamnya  seperti  yang disampaikan Sukirman. “Setiap lembaga pendidikan luar sekolah memiliki unsur-
unsur  pendidikan  sebagai  berikut:  a  pimpinan  pengelola  lembaga  kursus,  b sumber  belajar,  c  warga  belajar,  d  kurikulum  program  belajar,  e  prasarana
belajar,  f  sarana  prasarana,  g tata  usaha  lembaga  belajar,  h  dana  belajar,  i rencana pengembangan, j usaha-usaha  bersifat pengabdian, k hasil  belajar, l
ragi belajar” Hartati Sukirman, 1997 : 36.
2. Kajian tentang Learning Community Masyarakat Belajar
a. Pengertian learning community masyarakat belajar
Komunitas  pembelajaran  sebagai  adalah  ebuah  organisasi  dimana anggotanya  mengembangkan  kapasitasnya  secara  terus  menerus  untuk  mencapai
hasil  yang  diinginkan,  mendorong  pola  berpikir  yang  baru  dan  luas,  dan  terus belajar bagaimana belajar bersama-sama.
Pendidikan  berbasis  masyarakat pada dasarnya dirancang oleh  masyarakat untuk membelajarkan dirinya sendiri melalui interaksi dengan lingkungannya, dan
dengan demikian konsep pendidikan berbasis masyarakat adalah, dari masyarakat, oleh  masyarakat,  dan  untuk  masyarakat.  Pendidikan  berbasis  masyarakat
menekankan  pada  pentingnya  pemahaman  akan  kebutuhan  masyarakat  dan  cara pemecahan  oleh  masyarakat  dengan  menggunakan  potensi  yang  ada  di
lingkungannya. Aspek yang sangat penting dalam pendidikan berbasis masyarakat antara  lain  pendidikan  sepanjang  hayat,  keterlibatan  masyarakat,  keterlibatan
23 organisasi  kemasyarakatan,  dan  pemanfaatan  sumber  daya  yang  kurang
termanfaatkan sebagai tempat sosial. Lebih lanjut learning community atau masyarakat belajar mengandung arti
sebagai berikut : 1 Adanya kelompok belajar yang berkomunikasi untuk berbagi gagasan dan
pengalaman. 2 Ada kerjasama untuk memecahkan masalah.
3  Pada  umumnya  hasil  kerja  kelompok  lebih  baik  dari  pada  kerja  secara individual.
4  Ada  rasa  tanggung  jawab  kelompok,  semua  anggota  dalam  kelompok mempunyai tanggung jawab yang sama.
5 Upaya membangun motivasi belajar bagi anak yang belum mampu dapat diadakan.
6  Menciptakan  situasi  dan  kondisi  yang  memungkinkan  seseorang  untuk belajar dengan anak lainya.
7 Ada rasa tanggung  jawab dan kerjasama antara anggota kelompok untuk saling memberi dan menerima.
8 Ada fasilitator guru yang memandu proses belajar dalam kelompok. 9 Harus ada komunikasi dua arah atau multi arah.
10 Ada kemauan untuk menerima pendapat yang lebih baik. 11 Ada kesediaan untuk menghargai pendapat orang lain.
12 Tidak ada kebenaran yang hanya satu saja. 13 Dominasi siswa-siswa yang pintar perlu diperhatikan agar yang  lambat,
lemah bisa pula berperan. 14 Siswa bertanya kepada teman teman itu sudah mengandung arti learning
community.Imadiklus,  2011  Pendidikan  Orang  Dewasa  dalam Masyarakat  Belajar  Learing  Community.
www.Imadiklus.com Diakses
Kamis 12 April 2012 pukul 19.00 WIB Dari  pendapat  diatas  dapat  disimpulkan  bahwa  pendidikan  berbasis
masyarakat  adalah  pendidikan  yang  berada  di  masyarakat,  pendidikan  yang menjawab  kebutuhan  masyarakat,  dikelola  oleh  masyarakat,  memanfaatkan
fasilitas yang ada di masyarakat, dan menuntut partisipasi masyarakat.
b. Prinsip-prinsip learning community