Rumusan Masalah Tabel Rencana ProgramKegiatan Badan Pengelola Keuangan

B. Rumusan Masalah

Dalam kesempatan ini penulis akan membahas tentang sistem pengawasan intern kas daerah sesuai dengan judul tugas akhir ini, Sehubungan dengan luasnya ruang lingkup sistem pengawasan penerimaan dan pengeluaran kas daerah pada BPKD Kota Medan, maka penulis membatasi ruang lingkup penulisan tugas akhir ini dengan membahas permasalah Sistem Pengawasan Intern Kas daerah, atas Penerimaan Kas Daerah-nya saja pada BPKD Kota Medan, dengan rumusan masalah sebagai berikut: 1. Bagaimana sistem pengawasan intern kas yang berlaku atas penerimaan kas daerah pada Badan Pengelola Keuangan Daerah Kota Medan? 2. Apakah sistem pengawasan intern atas penerimaan kas daerah yang diterapkan sudah dapat menjamin keamanan dalam pengelolaan kas daerah? C. Tujuan dan Manfaat Penelitian 1. Tujuan penelitian Tujuan penulis mengadakan penelitian dalam penulisan tugas akhir ini adalah: a. Untuk mengetahui bagaimana kebijakan pelaksanaan sistem pengawasan intern penerimaan kas daerah pada Badan Pengelola Keuangan Daerah Kota Medan. b. Untuk mengetahui dokumen-dokumen apa saja yang terkait dalam penerimaan penerimaan kas daerah. c. Untuk mengetahui apakah pengawasan intern kas yang dilakukan Universitas Sumatera Utara Badan Pengelola Keuangan Daerah Kota Medan telah berjalan efektif dan efisien. d. Untuk memenuhi salah satu syarat dalam menyelesaikan pendidikan pada Pogram Diploma III Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sumatera Utara. 2. Manfaat Penelitian Penelitian ini tidak hanya bermanfaat bagi penulis tetapi juga bermanfaat bagi perusahaaninstansi dan peneliti lainnya. a. Bagi BPKD Kota Medan digunakan sebagai masukan yang bermanfaat dalam membuat perbaikan kebijakan atau keputusan pengawasan intern kas daerah di masa yang akan datang. b. Bagi peneliti Memberikan pengetahuan dalam memperluas wawasan penulis mengenai pengawasan intern kas daerah c. Bagi pembaca Memberikan informasi guna peneliti lain dalam menambah wawasan tentang penelitian mengenai pengawasan intern kas daerah yang akan datang.

D. Rencana Penulisan