Arus Dokumen Alur Pengiriman Dokumen Tugas Pencacah Lapangan PCL Konsep dan Definisi

Pedoman Pencacahan Survei Lembaga Keuangan Tahun 2016 5

a. Arus Dokumen

Dokumen dikirim dari Badan Pusat Statistik ke BPS Provinsi yang kemudian dibagikan kepada petugas pengawaspemeriksa yang selanjutnya akan didistribusikan kepada petugas pengumpul data pencacah. Setelah pencacahan selesai, petugas pengumpul data menyerahkan kuesioner Perusahaan Pembiayaan dan Modal Ventura sampai dengan Usaha Koperasi Simpan Pinjam kepada pengawaspemeriksa untuk diperiksa. Kemudian kuesioner-kuesioner tersebut diteruskan oleh pengawaspemeriksa ke BPS Provinsi untuk diperiksa ulang sekali lagi baik kelengkapan isian maupun konsistensinya. Dokumen berupa kuesioner tersebut dikirim ke Badan Pusat Statistik Cq. Direktur Statistik Keuangan, Teknologi Informasi dan Pariwisata Up. Sub Direktorat Statistik Keuangan.

b. Alur Pengiriman Dokumen

2.4. Tugas Pencacah Lapangan PCL

a. Melakukan pencacahan setiap perusahaanusaha dengan menggunakan Kuesioner Perusahaan Pembiayaan dan Modal Ventura sampai dengan Usaha Koperasi Simpan Pinjam berdasarkan Daftar Sampel Survei Lembaga Keuangan 2016. b. Mengikuti pertemuan dengan PengawasKSK untuk membahas berbagai temuanmasalah yang ditemukan di lapangan dan cara mengatasinya. BPS BPS PROVINSI PENGAWAS PENCACAH Dokumen 6 Pedoman Pencacahan Survei Lembaga Keuangan Tahun 2016 c. Melakukan kunjungan ulang terhadap responden yang bermasalah dengan disertai PengawasKSK. d. Menyerahkan seluruh dokumen hasil pencacahan ke PengawasKSK. e. Menepati jadwal pelaksanaan pencacahan Survei Lembaga Keuangan.

2.5. Konsep dan Definisi

a. Usaha adalah suatu kegiatan ekonomi yang bertujuan menghasilkan barangjasa untuk diperjual-belikan atau ditukar dengan barangjasa lain, dan ada seorang atau lebih yang bertanggungjawabmenanggung resiko. b. Perusahaan adalah setiap bentuk usaha yang menjalankan jenis usaha yang bersifat tetap, terus menerus, yang didirikan, bekerja dan berkedudukan dalam wilayah Indonesia, untuk tujuan memperoleh keuntungan danatau laba. c. Badan hukum adalah bentuk pengesahan suatu perusahaanusaha pada waktu pendirian yang dilakukan oleh instansi pemerintah yang berwenang. Pedoman Pencacahan Survei Lembaga Keuangan Tahun 2016 7

BAB III PEDOMAN PENGISIAN KUESIONER SURVEI LEMBAGA KEUANGAN 2016