Identifikasi Masalah HUBUNGAN PEMAHAMAN KONSEP WAWASAN NUSANTARA DENGAN SIKAP NASIONALISME PESERTA DIDIK DI SMP PGRI 1 GUNUNG ALIP TANGGAMUS TAHUN PELAJARAN 2015/2016

9 karena berkaitan dengan konsepsi wawasan nusantara dalam meningkatkan sikap Nasionalisme.

2. Subjek Penelitian

Subjek penelitian ini adalah peserta didik di SMP PGRI 1 Gunung Alip Kabupaten Tanggamus.

3. Objek Penelitian

Objek penelitian ini adalah pemahaman konsepsi Wawasan Nusantara di SMP PGRI 1 Gunung Alip kabupaten Tanggamus.

4. Ruang Lingkup Wilayah

Ruang lingkup wilayah pada penelitian ini adalah di SMP PGRI 1 Gunung alip Kabupaten Tanggamus

5. Waktu Penelitian

Pelaksanaan penelitian ini adalah sejak di keluarkannya surat izin penelitian pendahuluan 8854UN26PL2015 tanggal 29 Desember 2015 oleh Dekan Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung sampai dengan 25 April 2016 pada surat keterangan telah melaksanakan penelitian nomor 4220210382016 okeh kepala SMP PGRI 1 Gunung Alip Tanggamus. 10 II. TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan tentang Pemahaaman Konsep Wawasan Nusantara 1. Pengertian Pemahaman

Secara umum, pemahaman merupakan proses pengetahuan seseorang dalam mencari makna atau memahami suatu hal yang belum diketahui oleh dirinya yang berkaitan dengan segala sesuatu yang ada. Oleh karena itu, pencapaian tingkat pemahaman seseorang akan berbeda pula sesuai dengan tingkat pengetahuan seseorang. Pemahaman ini sangat diperlukan agar dalam proses belajar dan mencari ilmu pengetahuan, manusia dapat mengambil manfaat dari apa yang ia pelajari dan selanjutnya dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Adapun pengertian pemahaman menurut Sadiman dalam Abidin 2011:1 adalah “suatu kemampuan seseorang dalam mengartikan, menafsirkan, menerjemahkan, atau menyatakan sesuatu dengan caranya sendiri tentang pengetahuan yang pernah diterimanya”. Pemahaman comprehension, kemampuan ini umumnya mendapat penekanan dalam proses belajar mengajar. Menurut Bloom Benyamin, 1975: 89 “Here we are using the tern “comprehension“ to include those objectives, behaviors, or responses which represent an understanding of the literal message contained in a communication“. Artinya : Disini