Secara Teoritis Kegunaan Penelitian

Dari pengertian di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa yang dimaksud dengan evaluasi program adalah kegiatan pengumpulan informasi tentang berfungsi tidaknya suatu program, sehingga menjadi alternatif dalam pengambilan keputusan dalam pelaksanaan program selanjutnya.

2.1.2 Tujuan Evaluasi Program

Tujuan dari evaluasi program, yaitu ingin mengetahui kondisi sesuatu, maka evaluasi program dapat dikatakan merupakan salah satu bentuk penelitian evaluative. Oleh karena itu, dalam evaluasi program, pelaksana berfikir dan menentukan langkah bagaimana melaksanakan penelitian. Menurut Arikunto 2009 : 7, terdapat perbedaan yang mencolok antara penelitian dan evaluasi program adalah sebagai berikut : a Dalam kegiatan penelitian, peneliti ingin mengetahui gambaran tentang sesuatu kemudian hasilnya dideskripsikan, sedangkan dalam evaluasi program pelaksana ingin mengetahui seberapa tinggi mutu atau kondisi sesuatu sebagai hasil pelaksanaan program, setelah data yang terkumpul dibandingkan dengan kriteria atau standar tertentu, 2 Dalam kegiatan penelitian, peneliti dituntut oleh rumusan masalah karena ingin mengetahui jawaban dari penelitiannya, sedangkan dalam evaluasi program pelaksana ingin mengetahui tingkat ketercapaian tujuan program, dan apabila tujuan belum tercapai sebagaimana ditentukan, pelaksana ingin mengetahui letak kekurangan itu dan apa sebabnya.

2.1.3 Model Evaluasi Program

Melakukan evaluasi, perlu dipertimbangkan model evaluasi yang akan dibuat. Model evaluasi merupakan suatu desain yang dibuat oleh para ahli atau pakar evaluasi. Biasanya model evaluasi ini dibuat berdasarkan kepentingan seseorang, lembaga atau instansiyang ingin mengetahui apakah program yang telah dilaksanakan dapat mencapai hasil yang diharapkan.Berdasarkan hal tersebut,dibawah ini dijelaskan lima model evaluasi yang biasanya sering digunakan yaitu : 1 Model Evaluasi CIPP, 2 Model Evaluasi UCLA, 3 Model Evaluasi Brinkerhoff, 4 Model Evaluasi Stake atau model Countenance, 5 Model Evaluasi Metfessel and Michael. Dalam penelitian ini evaluasi yang akan di gunakan adalah model evaluasi CIPP, model evaluasi ini merupakan model yang paling banyak dikenal dan diterapkna para evaluator. Konsep evaluasi model CIPP context, input, process and product pertama kali ditawarkan oleh Stufflebeam pada tahun 1965 sebagai hasil usahanya mengevaluasi ESEA the Elementary and Secondary Education Act . Dalam bidang pendidikan Stufflebeam menggolongkan sistem pendidikan atas 4 dimensi, yaitu context, input, process, dan product, sehingga model evaluasinya diberi nama CIPP model yang merupakan singkatan ke empat dimensi tersebut. Dengan kata lain, model CIPP adalah model evaluasi yang memandang program yang dievalusi sebagai sebuah sistem.