JADWAL WAKTU PELAKSANAAN PEMERIKSAAN DAFTAR

Panduan Teknis Survei Harga Produsen Tahun 2016 13 kuesioner bulan yang bersangkutan berbeda dengan harga bulan pencacahan n pada kuesioner bulan sebelumnya. Periksa kembali dokumen pada bulan sebelumnya. 6. Satuan barang yang dilaporkan tidak konsisten. Misalkan dibulan sebelumnya satuan barang kg tetapi pada bulan berikutnya berubah menjadi ton. Periksa kembali dan beri penjelasan di blok catatan. 7. Perubahan harga suatu barang tidak sesuai dengan issue yang berkembang saat ini. Cek ulang ke responden dan beri catatan. 8. Harga yang didapat dari produsen lebih tinggi dibandingkan harga ecerannya. Cek ulang ke responden dan beri catatan. 9. Periksa kelengkapan dan variasi barangkualitas apakah sudah optimal dan sesuai dengan kondisi daerah. Panduan Teknis Survei Harga Produsen Tahun 2016 14 Panduan Teknis Survei Harga Produsen Tahun 2016 15 PENGISIAN KUESIONER

5.1 CARA PENGISIAN KUESIONER HP-S

Daftar HP-S diisi dengan cara wawancara baik secara langsung maupun melalui telepon dengan responden. Jika tidak memungkinkan, daftar ini dapat ditinggal dengan mengisi terlebih dahulu Blok I, Blok II rincian 1 dan 2 dan Blok III kolom 1, 2, 3, 4, dan 7. Meskipun demikian tetap diusahakan untuk bertemu secara langsung apalagi bila datanya belum lengkap atau meragukan. Satu set Daftar HP-S digunakan untuk mencacah satu responden terpilih. Daftar ini terdiri dari 6 enam blok, yaitu: Identitas Perusahaan dan Periode Pencacahan, Keterangan Petugas, Harga Produsen, Keterangan Harga, Keterangan Keabsahan Isian, dan Catatan. Selain itu, kuesioner juga dilengkapi dengan lampiran komoditas sebagai panduan petugas di lapangan. Cara pengisian daftar HP-S adalah sebagai berikut: BLOK I. IDENTITAS PERUSAHAAN DAN PERIODE PENCACAHAN Rincian 1 dan 2: Isi nama provinsi pada rincian 1, dan nama kabupaten kota pada rincian 2, kemudian tulis kode provinsi, dan kode kabupatenkota, pada kotak yang ada di bawah masing- masing rincian. Rincian 3 dan 4: Isi bulan pada saat observasi di rincian 3 dan tahun pencacahan di rincian 4 lalu pindahkan dalam bentuk angka ke kotak di bawah masing-masing rincian. Contoh: Bulan Tahun Januari 2016 1 2 1 6 Panduan Teknis Survei Harga Produsen Tahun 2016 16 Rincian 5: Tulis nama lengkap perusahaan. Rincian 6: Isikan alamat perusahaan secara lengkap. Rincian 7: Lingkari kode yang ada pada skala klasifikasi industri, kemudian tulis kode tersebut di kotak sebelah kanan. Industri besar adalah perusahaan yang mempunyai tenaga kerja lebih dari 100 orang. Industri sedang adalah perusahaan yang mempunyai tenaga kerja 20 orang sampai 99 orang. Industri kecil adalah industri yang mempunyai tenaga kerja kurang dari 20 orang, biasanya industri rumah tangga. BLOK II. KETERANGAN PETUGAS Cukup Jelas BLOK III. HARGA PRODUSEN RpSatuan Blok ini digunakan untuk mencatat harga barang yang diproduksi dan diperdagangkan di dalam negeri oleh responden terpilih. Kolom 1: Kode Barang Isikan kode jenis barang sesuai dengan jenis barangkomoditi dan kualitas. Kode ini diisi di BPS. Kolom 2: Nama Komoditi Isikan nama komoditibarang yang diproduksi sesuai lampiran komoditas. Kolom 3: Kualitas Komoditi Tulis kualitasspesifikasi barang secara lengkap dan jelas. Kualitas adalah sifat atau ciri khusus yang menunjukkan karakteristik suatu barang sehingga dapat dibedakan antara barang yang satu dengan yang lain. Kualitas dapat berupa tipe, model, kemampuan Volt, Ampere, ukuran, bahan, proses pembuatan, merk dsb. Jika terdapat lebih dari 3