Kerangka Pikir KAJIAN TEORI

44 dapat digunakandiakses oleh beberapa pihak secara bersamaan dan untuk mencapai manfaat-manfaat yang telah dituliskan dalam pendahuluan penelitian ini.

C. Kerangka Pikir

Lomba baris-berbaris memiliki aspek penilaian yang banyak dan kompleks. Banyaknya aspek penilaian ini mempengaruhi waktu pengolahan data nilai lomba baris-berbaris tersebut. Semakin banyak aspek penilaian lomba maka semakin lama pula waktu pengolahan data nilai lomba. Pengolahan data dilakukan secara elektronik yang mencakup beberapa kegiatan dasar, yaitu kegiatan perekaman, klasifikasi, penyortiran, penghitungan kalkulasi, pengikhtisaran, dan pelaporan Sugiarto, 1987:5. Informasi hasil lomba baris-berbaris harus segera disampaikan kepada publik, khususnya peserta yang ikut dalam lomba baris- berbaris, secara cepat, efektif, dan efisien. Sebuah sistem terpadu pengolah data nilai lomba baris-berbaris perlu dibuat untuk mewujudkan hal tersebut. Sistem terpadu pengolah data nilai lomba baris-berbaris dibuat dengan memanfaatkan Web. Aplikasi berbasis Web ini diharapkan dapat digunakandiakses untuk memasukkan data nilai ke dalam sistem secara bersamaan sehingga waktu yang diperlukan untuk mengolah data nilai lomba baris-berbaris lebih singkat. Aplikasi Web ini juga dapat digunakan untuk mengakses informasi pengumuman hasil lomba baris-berbaris secara bersamaan dan tidak terpusat di satu titik lokasi tertentu. Proses pengolahan data nilai dan pengumuman hasil lomba baris-berbaris pada aplikasi baru ini dibuat secara terintegrasi. 45 Aplikasi Web yang menjadi produk akhir dari penelitian ini akan dianalisis kualitasnya menyesuaikan dengan karakteristik yang dimiliki aplikasi Web pula. Oleh karena itu, aplikasi Web dalam penelitian ini akan dianalisis kualitasnya dari segi functionality, performance, dan usability. Hal ini didasarkan pada relevansi faktor-faktor kualitas dengan domain kualitas aplikasi Web. Functionality mengarah pada penilaian kebenaran correctness dan kecukupan adequacy fungsional dari sebuah aplikasi Casteleyn, 2009:263. Performance menunjukkan kinerja aplikasi Web dari sisi klien client-side dan dari sisi server server-side dalam melayani permintaan Palomäki, 2009:13. Usability merupakan pengukuran subyektif yang digunakan untuk meneliti tingkat kepuasan pengguna Lewis, 1993. 46

BAB III METODE PENELITIAN

A. Model Penelitian

Model penelitian yang digunakan dalam pengembangan aplikasi Web pengolah data nilai lomba baris berbaris ini adalah model penelitian pengembangan Development Research. Penelitian ini difokuskan pada kajian perancangan, pengembangan, dan evaluasi atas aplikasi Web terpadu untuk pengolahan data nilai dan pengumuman hasil lomba baris-berbaris yang diselenggarakan oleh Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Sleman. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menunjukkan kelayakan kualitas aplikasi Web yang dikembangkan dilihat dari segi functionality, performance, dan usability. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model prosedural berupa metodologi pengembangan aplikasi Web Extreme Programming XP. Struktur model yang digunakan dalam metodologi pengembangan aplikasi Web Extreme Programming adalah penggunaan iterasi dalam mengerjakan aktivitas-aktivitas pengembangan yang meliputi planning and analysis, design, coding, dan testing and deployment. Prosedur penelitian pengembangan yang digunakan serta uji coba produk dalam penelitian ini dijabarkan pada subbab berikutnya yang meliputi pengembangan aplikasi Web pengolah data nilai lomba baris berbaris dan analisis kelayakan kualitasnya.