Activity Diagram Class Diagram

3.2. Perancangan Sistem

Perancangan dilakukan untuk menggambarkan, merencanakan, dan membuat sketsa atau pengaturan dari beberapa elemen yang terpisah ke dalam satu kesatuan yang utuh dan berfungsi. Perancangan ini merupakan hasil transformasi dari analisa ke dalam perancangan yang nantinya akan di implementasikan. Hal penting yang menjadi perhatian pada perancangan adalah bahwa rancangan yang dibuat diharapkan dapat digunakan dengan mudah oleh semua user. Yang dimaksud semua user adalah bahwa tidak hanya seorang ahli saja yang dapat menggunakan aplikasi ini, namun orang awam pun dapat menggunakannya. Selain itu beberapa hal yang harus diperhatikan antara lain adalah kinerja program yang baik dalam mengoperasikan aplikasi yang dibuat.

3.2.1 Activity Diagram

Activity diagram menggambarkan berbagai alir aktivitas dalam sistem yang sedang dirancang, bagaimana masing-masing alir berawal, decision yang mungkin terjadi, dan bagaimana mereka berakhir. Dalam perancangan sistem aplikasi Retamat ini penulis memilah menjadi empat aktifitas atau activity diagram. Yang mana diantaranya adalah diagram membuat memulai pengingat, diagram melihat Aktivitas, diagram melihat Bantuan, dan diagram melihat Tentang Aplikasi. Gambar 3.2 Diagram menu mulai Gambar 3.2 merupakan diagram menu mulai. Aktifitas user yang dimaksud diantaranya adalah memulai pengingat dengan memilih menu memulai persiapan. Sedangkan aktifitas aplikasi Retamat sendiri diantaranya adalah menjalankan perintah dari user berupa proses yang di tentukan oleh aplikasi. Gambar 3.3 Diagram menu aktivitas Gambar 3.3 merupakan diagram menu aktivitas. Aktifitas user yang dimaksud diantaranya adalah melihat aplikasi yang di skip, melihat aktivitas yang telah selesai, dan melihat aktivitas yang sedang berjalan. Sedangkan aktifitas aplikasi Retamat sendiri diantaranya adalah menjalankan request dari user berupa proses yang di tentukan oleh aplikasi. Gambar 3.4 Diagram menu Bantuan Gambar 3.4 merupakan diagram menu bantuan. Aktifitas user yang dimaksud diantaranya adalah melihat bantuan tentang cara penggunaan aplikasi dengan memilih menu bantuan. Sedangkan aktifitas aplikasi Retamat sendiri diantaranya adalah menjalankan request dari user berupa proses yang di tentukan oleh aplikasi. Gambar 3.5 Diagram menu Tentang Aplikasi Gambar 3.5 merupakan diagram menu tentang aplikasi. Aktifitas user yang dimaksud diantaranya adalah melihat informasi tentang aplikasi dengan memilih menu tentang aplikasi. Sedangkan aktifitas aplikasi Retamat sendiri diantaranya adalah menjalankan request dari user berupa proses yang di tentukan oleh aplikasi.

3.2.2 Class Diagram

Diagram kelas class diagram merupakan diagram struktural yang memodelkan sekumpulan kelas, interface, kolaborasi dan relasinya. Diagram kelas digambarkan dengan kotak, yang pada dasarnya terbagi atas tiga bagian yaitu, Nama Kelas, Atribut, dan Operasi. Diagram kelas digunakan untuk menggambarkan proses statik dari aplikasi Retamat. Class diagram tersebut terdapat relasi yang dapat dijelaskan pada gambar 3.6 : Gambar 3.6 Class diagram

3.2.3 Sequence Diagram