Tempat dan Waktu Alat-alat 1.Alat Sintesa

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1. Tempat dan Waktu

Penelitian dilaksanakan di Pusat Sains dan Teknologi Bahan Maju, Badan Tenaga Nuklir Nasional PSTBM-BATAN, Kawasan Puspiptek, Serpong, Tangerang Selatan selama jangka waktu 3,5 bulan, dimulai pada 1 Februari 2016 dan selesai pada 17 Mei 2016. 3.2. Alat-alat 3.2.1.Alat Sintesa 1. Spatula berfungsi sebagai sendok dan pengaduk bahan yang telah ditimbang. 2. Kertas timbang berfungsi untuk meletakkan bahan saat ditimbang. 3. Timbangan electronic OHAUS GALAXY TM 160 berfungsi untuk menimbang bahan yang digunakan untuk penelitian yang memiliki ketelitian yang tinggi ±0,0001 gram. 4. Mortar AGATE dan lumpang berfungsi sebagai tempat penggerusan bahan uji. 5. Dies berfungsi sebagai alat pencetak pelet berdiameter 1,5 cm 6. Hidraulic press CARVER berfungsi sebagai alat penekan peletkompaksi yang memiliki kemampuan tekan 105.450 Nm 2 7. Wadah Sintering sebagai tempat bahan setelah dipelet pada saat pemanasan. 8. Tungku pemanas ADVANTEC KL-600 Electric Muffle Furnace digunakan untuk mengkalsinasi dan mensintering bahan. 9. Holder untuk meletakkan sampel saat melakukan uji karakterisasi XRD. 3.2.2.Alat Pemolingan 1. Wadah Poling sebagai wadah minyak silika dan sampel. Universitas Sumatera Utara 2. Jangka sorong digital untuk mengukur ketebalan pelet suatu bahan yang memiliki ketelitian ±0,02 mm. 3. Minyak silika sebagai media isolator untuk menghindari terjadinya loncatan listrik di udara. 4. Flyback TV 21 inchi 12kV sebagai sumber tengangan tinggi High Voltage DC . 5. Termometer digital untuk mengukur suhu minyak silika pada proses pemolingan saat sampel dipanaskan. 6. Multimeter digital untuk mengukur tegangan listrik pada saat proses pemolingan. 7. Hot Plate IKAMAG ® RH untuk memanaskan sampel dalam media minyak. 8. Stopwatch untuk menghitung lamanya waktu pemolingan. 3.2.3.Alat Karakterisasi 1. XRD PANalytical EMPYREAN yang memiliki voltase 40kV dan kuat arus 30mA digunakan untuk karakterisasi yang memanfaatkan prinsip sinar-x untuk mengidentifikasi pola difraksi dalam menentukan ukuran butir kristal dan struktur kristal. 2. BET QUADRASORB SI untuk karakterisasi permukaan suatu material yang meliput diameter pori D dan volume pori Vpr. 3. d 33 meter APC Part number: 90-2030 USA untuk mengukur konstanta piezoelektrik.

3.3. Bahan-bahan