Desain Data Pemeliharaan Data

C. DESAIN SISTEM

1. Desain Data

Sistem informasi kemasan transportasi komoditas hortikultura ini dibangun dengan menggunakan desain data yang telah dibangun oleh Silvia 2006 Lampiran 1 ditambah dengan beberapa tabel pelengkap. Tabel pelengkap tersebut terdiri dari: 1. Tabel Perusahaan, merupakan tabel referensi. Kolom-kolomnya adalah ID_Perusahaan, Alamat, Desa, Kecamatan, Propinsi, Fax, Telp, dan Kontak. Tabel ini berisi tentang nama perusahaan, lokasialamat, no. Fax dan telepon serta kontak person. 2. Tabel Saran, merupakan tabel referensi. Kolom-kolomnya adalah ID, Nama, Email, Kecamatan, Kabupaten, Propinsi, Pesan, dan Tanggal. Tabel ini berisi tentang nama dan alamat pengunjung situs ini serta pesan yang ingin disampaikannya kepada administrator. 3. Tabel User, merupakan tabel referensi. Kolom-kolomnya adalah ID, Nama, Password, Tanggal. Tabel ini berisi informasi tentang nama user, password serta kapan user mengunjungi situs ini. Tabel ini digunakan untuk mengetahui jumlah pengunjung yang telah mengunjungi situs ini serta nama user yang terakhir kali mengunjungi situs ini, yang akan di tampilkan dalam menu membership yang ada dalam situs. Adanya kolom password bertujuan untuk kedepannya digunakan sebagai pengidentifikasi administrator. Admintrator ini yang berhak melakukan penambahan, pegeditan, dan pendeletan seluruh data yang terdapat dalam basis data secara online.

2. Pemeliharaan Data

Desain pemeliharaan data untuk sistem informasi kemasan transportasi komoditas hortikultura belum bersifat online tetapi masih bersifat PC. Pemeliharaan data meliputi penyediaan fasilitas untuk memanipulasi data merubah, menambah, dan menghapus data. Pemeliharaan data yang digunakan dalam sistem informasi kemasan transportasi komoditas hortikultura ini menggunakan desain yang telah dibangun Silvia 2006 Lampiran 1. Pertimbangan penggunaan desain yang telah dibangun tersebut adalah tidak adanya perbedaan data antara sistem informasi yang dibangun dengan sistem manajemen basis data yang dibuat oleh Silvia 2006. Hal ini karena tidak semua daerah yang menjadi target pengguna dapat menggunakan internet sehingga mereka hanya dapat menggunakan sistem yang masih berbasis PC. Proses administrator sistem informasi berbasis web jika ingin mengupdate data terlebih dahulu mengupdate data yang terdapat dalam sistem basis data yang berbasis PC, kemudian diupload melalui web hosting di http:www.brinkster.com dengan menggunakan username beserta password yang telah diberikan sewaktu mendaftarkan situs.

3. Desain User Interface