Modulus of Elasticity MOE

4.2.2 Modulus of Elasticity MOE

Modulus of Elasticity MOE atau keteguhan lentur merupakan ukuran ketahanan papan terhadap pembengkokan yaitu berhubungan langsung dengan kekuatan papan dari sifat elastisitas suatu bahan atau material. Nilai rata-rata MOE sejajar core kayu lapis hasil penelitian tiga kali ulangan berkisar antara 21280,32- 23742,72 kgfcm 2 . Nilai rata-rata MOE sejajar core terendah 21280,32 kgfcm 2 terdapat pada kayu lapis dengan berat labur 150 gm 2 , sedangkan nilai MOE sejajar core tertinggi 23742,72 kgfcm 2 terdapat pada kayu lapis dengan berat labur 200 gm 2 . Nilai rata-rata MOE sejajar core tertera pada Gambar 12 berikut ini. Gambar 12 MOE sejajar core kayu lapis pada berbagai kombinasi berat labur. Nilai rata-rata MOE tegak lurus core kayu lapis hasil penelitian tiga kali ulangan berkisar antara 213465,60-235699,20 kgfcm 2 . Nilai rata-rata MOE tegak lurus core terendah 213465,60 kgfcm 2 terdapat pada kayu lapis dengan berat labur 150 gm 2 , sedangkan nilai MOE sejajar core tertinggi 235699,20 kgfcm 2 terdapat 5000 10000 15000 20000 25000 21280,32 23742,72 23636,16 M O E S e ja ja r C o re k g f cm 2 150 175 200 Tipe Berat Labur Perekatgm 2 pada kayu lapis dengan berat labur 200 gm 2 . Nilainya tertera pada Gambar 13 berikut ini. Gambar 13 MOE tegak lurus core kayu lapis pada berbagai kombinasi berat labur. Berdasarkan hasil pengujian statistik menunjukkan bahwa MOE sejajar core kayu lapis dan MOE tegak lurus core yang dihasilkan tidak berbeda nyata untuk semua taraf perlakuan. MOE tegak lurus core tertinggi 235699,20 kgfcm 2 terdapat pada kayu lapis dengan berat labur 175 gm 2 . Apabila nilai MOE sejajar core dan MOE tegak lurus core dibandingkan, nilai MOE tegak lurus core cenderung lebih besar hal ini diduga karena bagian face dan back terdiri dari susunan kayu lapis yang sejajar apabila dibandingkan dengan core yang susunannya tegak lurus, semakin panjang serat kayu lapis maka semakin lentur. Standar JAS NO 232 for plywood 2003 nilai MOE sejajar core minimal 40816 kgfcm 3 dan nilai MOE tagak lurus core minimal 25510,20 kgfcm 3 . Nilai hasil penelitian MOE tegak lurus core cenderung lebih baik. 50000 100000 150000 200000 250000 213465,60 235699,20 232416,00 M O E T e g a k L u ru s c o re k g f cm 2 150 175 200 Tipe Berat Labur perekatgm 2

4.2.3 Internal Bond IB