EFIKASI HERBISIDA PENDIMETHALIN UNTUK MENGENDALIKAN GULMA PADA BUDIDAYA BAWANG MERAH (Allium ascalonicum)

(1)

ABSTRAK

EFIKASI HERBISIDA PENDIMETHALIN UNTUK MENGENDALIKAN GULMA PADA BUDIDAYA BAWANG MERAH (Allium ascalonicum)

Oleh Yaupan Hadi

Bawang merah (Allium ascalonicum) merupakan sayuran rempah yang tingkat konsumsinya cukup tinggi di kalangan masyarakat, selain sebagai bumbu

penyedap rasa juga sebagai obat tradisional. Dalam hal peningkatan produktivitas bawang merah, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan salah satu diantaranya yaitu teknik budidaya. Di dalam teknik budidaya, yang menjadi salah satu faktor penghambat produksi adalah kehadiran gulma dan semakin sulitnya pelaksanaan pengendalian gulma. Metode pengendalian gulma pada lahan budidaya bawang merah tergantung pada kondisi fisik lingkungan dan teknik budidaya yang diterapkan. Salah satu metode pengendalian gulma yang dapat dilakukan yaitu pengendalian secara kimiawi dengan menggunakan herbisida pendimethalin.

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui: (1) efikasi herbisida pendimethalin dalam mengendalikan gulma pada lahan budidaya bawang merah; (2) perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah aplikasi pendimethalin


(2)

pada lahan budidaya bawang merah; (3) fitotoksisitas atau keracunan pada tanaman bawang merah akibat aplikasi pendimethalin.

Penelitian ini dilakukan di Lahan Penelitian Bataranila Lampung Selatan dan Laboratorium Gulma Fakultas Pertanian Universitas Lampung pada bulan Maret hingga Juli 2009. Perlakuan diterapkan pada petak percobaan dalam rancangan kelompok teracak sempurna (RKTS) yang terdiri dari 7 perlakuan dan diulang sebanyak 4 kali. Homogenitas ragam diuji dengan Uji Bartlett dan aditivitas data diuji dengan Uji Tukey, selanjutnya data dianalisis dengan sidik ragam dan perbedaan nilai tengah perlakuan diuji dengan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf 5%.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa herbisida pendimethalin yang diaplikasikan pada semua taraf dosis (387,2 g/ha, 580,5 g/ha, 774,4 g/ha, 986 g/ha, dan 1.161,6 g/ha) efektif untuk mengendalikan gulma rumput (Brachiaria mutica), sedangkan untuk gulma daun lebar daya kendali pendimethalin terhitung kurang efektif pada lahan budidaya bawang merah pada 2, 4, dan 6 MSA (Minggu Setelah Aplikasi). Terjadi perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah diaplikasikan

pendimethalin pada lahan budidaya tanaman bawang merah dan semua taraf dosis pendimethalin yang diaplikasikan menunjukkan gejala keracunan pada tanaman bawang merah pada awal-awal setelah pengaplikasian, akan tetapi setelah 3 minggu setelah aplikasi (3 MSA) tanaman tidak teracuni lagi (Tabel 11). Gulma dominan yang ditemui pada lahan budidaya bawang merah yaitu Brachiaria


(3)

V. KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

1. Pendimethalin yang diaplikasikan pada lahan budidaya tanaman bawang merah efektif untuk mengendalikan gulma rumput (Brachiaria mutica), sedangkan untuk gulma daun lebar daya kendali pendimethalin terhitung kurang efektif. Tetapi berdasarkan data penutupan dan bobot kering gulma total, secara keseluruhan pendimethalin mampu menekan pertumbuhan gulma pada lahan budidaya bawang merah.

2. Terdapat perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah

diaplikasikan pendimethalin pada lahan budidaya tanaman bawang merah. 3. Semua taraf dosis pendimethalin yang diaplikasikan menunjukkan gejala

keracunan terhadap tanaman bawang merah pada awal-awal setelah pengaplikasian, akan tetapi setelah 3 minggu setelah aplikasi (3 MSA) tanaman tidak teracuni lagi.


(4)

5.2 Saran

Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa pendimethalin yang

diaplikasikan sudah efektif untuk mengendalikan gulma rumput, sedangkan untuk gulma daun lebar belum terlalu terlihat apakah pendimethalin benar-benar mampu mengendalikan gulma atau tidak pada dosis tertentu. Perlu penambahan dosis pendimethalin untuk melihat daya kendalinya terhadap gulma daun lebar pada lahan budidaya bawang merah. Jika dirasa perlu untuk menambah variabel pengamatan, penulis menyarankan sebaiknya menambahkan variabel hasil umbi bawang merah untuk melihat pengaruh pengaplikasian pendimethalin terhadap hasil dari tanaman bawang merah tersebut.


(5)

I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Bawang merah (Allium ascalonicum) merupakan sayuran rempah yang tingkat konsumsinya cukup tinggi di kalangan masyarakat. Hampir pada setiap masakan, sayuran ini selalu ditambahkan karena fungsinya sebagai bumbu penyedap rasa. Selain itu, masih banyak manfaat yang bisa didapat dari bawang merah,

diantaranya sebagai obat tradisional karena bawang merah mengandung senyawa allin dan allisin yang bersifat bekterisida (Estu dan Nur, 1999).

Seiring meningkatnya pertambahan penduduk, maka kebutuhan masyarakat terhadap bawang merah akan terus meningkat pula. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut maka harus diimbangi dengan peningkatan produksi. Akan tetapi untuk saat ini produksi bawang merah lebih banyak diproyeksikan untuk kebutuhan dalam negeri, sedangkan untuk ekspor jumlahnya masih relatif rendah

(Ambarwati dan Yudono, 2003).

Pengusahaan bawang merah memberikan prospek yang menjanjikan bagi dunia pertanian khususnya, hal ini disebabkan tidak adanya barang yang dapat

mensubstitusi (menggantikan) bawang merah, baik yang sintetis maupun alami. Yang dimaksud barang pengganti tersebut yaitu berupa komoditi lain yang memiliki sifat dan fungsi sama dengan bawang merah (Nazarudin, 1994).


(6)

Untuk memenuhi permintaan konsumen akan bawang merah maka pengembangan pembudidayaan bawang merah di sektor pertanian adalah salah satu langkah yang harus dilakukan. Dalam hal peningkatan produktivitas bawang merah, ada

beberapa faktor yang perlu diperhatikan diantaranya lingkungan genetik, teknik budidaya, faktor iklim mikro, dan keberadaan hama atau penyakit. Dalam teknik budidaya, yang menjadi salah satu faktor penghambat produksi adalah kehadiran gulma pada lahan budidaya serta semakin sulitnya pelaksanaan pengendalian gulma.

Gulma adalah tumbuhan yang keberadaannya tidak dikehendaki oleh manusia karena bersifat mengganggu. Beberapa kerugian yang timbul akibat keberadaan gulma pada lahan pertanian yaitu: (1) menurunkan hasil produksi, (2) menurunkan mutu hasil, (3) menjadi inang alternatif hama dan patogen, (4) mempersulit

pengolahan tanah dan mempertinggi biaya produksi, (5) menimbulkan zat beracun dari golongan fenol bagi tumbuhan yang lain, (6) mengurangi debit dan kualitas air (Triharso,1994).

Kehadiran gulma pada lahan budidaya memiliki pengaruh nyata dalam penurunan hasil produksi. Penurunan produktivitas oleh gulma dapat mencapai 20-80% bila gulma tidak dikendalikan. Hal tersebut disebabkan terjadinya persaingan antara gulma dengan tanaman budidaya dalam memperoleh unsur hara, air, cahaya, CO2, serta ruang tumbuh (Moenandir, 1993a).

Dalam hal pengendalian gulma ada beberapa cara yang dapat dilakukan yaitu pengendalian dengan cara kultur teknis, manual, kimiawi dan terpadu. Di perkebunan dengan skala besar pada umumnya teknik pengendalian gulma yang


(7)

dilakukan bermacam-macam, salah satu teknik pengendalian gulma yang dapat dilakukan adalah pengendalian dengan cara kimiawi yaitu dengan menggunakan herbisida. Beberapa keuntungan yang diperoleh dengan penggunaan herbisida diantaranya: (1) mengurangi jumlah pemakaian tenaga kerja untuk kegiatan penyiangan, (2) mengendalikan gulma yang sulit disiangi yang tumbuh bersama tanaman budidaya, (3) mengendalikan gulma sebelum mengganggu tanaman pokok, (4) mencegah kerusakan perakaran tanaman pokok, (5) mengurangi erosi, (6) lebih efektif dalam mengendalikan gulma tahunan (Tjitrosoedirjo dan

Wiroatmodjo, 1984).

Herbisida yang umum digunakan untuk mengendalikan gulma pada lahan budidaya bawang merah adalah herbisida yang bersifat sistemik. Salah satu herbisida sistemik yang biasa digunakan yaitu herbisida pendimethalin, karena pendimethalin bekerja mematikan tumbuhan setelah ditranslokasikan dari tempat terjadinya kontak pertama dengan herbisida ke seluruh tubuh tumbuhan, biasanya menuju titik tumbuh tumbuhan yang merupakan tempat berlangsungnya

metabolisme paling aktif (Moenandir, 1990).

Herbisida pendimethalin ditranslokasikan ke bagian tajuk tanaman yang terkena herbisida secara langsung. Persistensinya dalam tanah tergantung dari metode aplikasi, tekstur tanah dan bahan organik, dan faktor lingkungan. Ketika penggunaan berdasarkan label instruksi di bawah kondisi yang normal, maka herbisida tidak terbawa secara berlebihan dari bagian tanaman yang diharapkan. Herbisida ini diaplikasikan sebelum gulma tumbuh atau berkecambah (Angelia, 2008).


(8)

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan maka disusun perumusan masalah sebagai berikut:

1. Bagaimana efikasi herbisida pendimethalin dalam mengendalikan gulma pada lahan budidaya bawang merah?

2. Apakah terjadi perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah aplikasi pendimethalin?

3. Apakah herbisida pendimethalin bersifat toksik atau meracuni tanaman bawang merah?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah yang telah dikemukakan maka penelitian ini bertujuan untuk:

1. Mengetahui efikasi herbisida pendimethalin dalam mengendalikan gulma pada lahan budidaya bawang merah.

2. Mengetahui perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah aplikasi pendimethalin pada lahan budidaya bawang merah.

3. Mengetahui fitotoksisitas atau keracunan pada tanaman bawang merah akibat aplikasi pendimethalin.


(9)

1.4 Landasan Teori

Dalam rangka menyusun penjelasan teoritis terhadap pertanyaan yang telah dikemukakan, penulis menggunakan landasan teoritis sebagai berikut: Gulma merupakan organisme pengganggu tanaman (OPT) yang tidak akan pernah hilang dari pandangan petani, penyuluh, peneliti, dan pengambil kebijakan karena keberadaannya lebih banyak merugikan daripada memberikan keuntungan. Oleh karena itu manusia berusaha untuk mengelolanya. Pengelolaan gulma sudah lama dikenal oleh petani, yang mereka kenal dengan pengendalian dimana sesuai dengan dimulainya bercocok tanam (Moenandir, 1993b).

Gulma dan tanaman budidaya mempunyai keperluan dasar yang sama agar pertumbuhan dan perkembangan menjadi normal yaitu air, unsur hara, cahaya, CO2, dan ruang tumbuh. Gulma akan berpengaruh nyata terhadap tanaman sehingga kemampuan tanaman bersaing dengan gulma ditentukan oleh spesies gulma, kepadatan gulma, dan lama persaingan (Sukman dan Yakup, 1995).

Menurut Sembodo (2007), semakin lama jangka waktu (durasi) kehadiran gulma bersama tanaman akan semakin besar penurunan hasil akibat proses kompetisi yang terjadi. Di samping itu, saat kehadiran gulma juga menentukan derajat kompetisi yang akan terjadi. Tumbuhan yang hadir lebih awal dan efektif dalam memanfaatkan sarana tumbuh yang ada dengan cepat mencapai kondisi populasi yang mantap maka daya kompetisinya akan lebih tinggi daripada tumbuhan lainnya. Pernyataan tersebut didasari oleh kondisi gulma yang hadir lebih awal dengan leluasa memanfaatkan sarana tumbuh yang ada. Akibatnya


(10)

pertumbuhannya (perakaran, penutupan tajuk, dan tinggi) akan baik, sehingga tumbuhan yang muncul terlambat akan tertekan pertumbuhannya.

Metode pengendalian gulma yang umumnya digunakan pada suatu lahan

pertanian adalah secara kimiawi, yaitu menggunakan herbisida. Herbisida adalah bahan kimia yang dapat menghentikan pertumbuhan gulma sementara atau seterusnya bila diperlakukan pada ukuran yang tepat. Dengan kata lain jenis dan kadar racun bahan kimia suatu herbisida menentukan arti daripada herbisida itu sendiri (Moenandir, 1990). Penggunaan herbisida adalah salah satu alternatif dalam menekan biaya dan tenaga kerja, selain itu memiliki keuntungan lain yaitu cepat, tidak tergantung kerapatan gulma (Sriyani, 2007).

Aplikasi herbisida pratumbuh merupakan salah satu cara dalam mengendalikan gulma sebelum tumbuh dan berkecambah pada lahan budidaya selain penyiangan mekanis yang banyak dilakukan petani. Hal ini dimaksudkan untuk pengendalian secara dini dalam menekan persaingan tanaman budidaya dengan gulma yang ada di lahan tersebut. Herbisida pendimethalin merupakan salah satu herbisida pratumbuh yang bersifat sistemik untuk mengendalikan gulma rumput dan daun lebar (Aldila, 2008).

Pendimethalin merupakan herbisida golongan dinitroanilin yang bersifat sistemik. Herbisida golongan dinitroanilin merupakan herbisida selektif, yaitu senyawa kimia yang bersifat lebih beracun untuk tumbuhan tertentu daripada tumbuhan lainnya, sehingga menyebabkan perubahan komposisi gulma. Hal ini disebabkan herbisida yang digunakan hanya dapat mengendalikan gulma golongan tertentu. Gulma yang menjadi target sasaran akan terkendali, tetapi biji-biji gulma yang


(11)

berada dalam tanah yang tidak terkena herbisida akan berkecambah dan akan tumbuh menjadi gulma baru (Sembodo, 2007). Herbisida ini bersifat selektif untuk mengendalikan gulma semusim dan daun lebar (Extoxnet, 1993). Menurut Moenandir (1990) herbisida ini juga selektif terhadap gulma golongan rumput.

Mekanisme kerja merupakan indikasi dari efek herbisida berhubungan dengan penghambatan bagian sel dan pemanjangan sel (American Cyanamid, 1997). Herbisida pendimethalin memiliki pola kerja sebagai racun sistemik yaitu menghambat perkembangan akar dan tajuk gulma yang baru berkecambah serta diabsorbsi lewat daun (Ashton dan Crafts, 1981).

1.5 Kerangka Pemikiran

Berdasarkan landasan teori yang telah dikemukakan, maka disusun kerangka pemikiran untuk memberikan penjelasan teorits terhadap perumusan masalah. Tanaman bawang merah merupakan komoditas hortikultura yang tergolong sayuran rempah dan banyak dibutuhkan terutama sebagai pelengkap bumbu masakan guna manambah cita rasa dan kenikmatan.

Kebutuhan masyarakat terhadap bawang merah akan terus meningkat seiring dengan pertambahan jumlah penduduk dan daya belinya. Agar kebutuhannya dapat selalu terpenuhi maka perlu diimbangi dengan peningkatan produksi dan perbaikan mutu guna mencukupi permintaan. Salah satu faktor penting dalam peningkatan produksi yaitu teknik budidaya bawang merah yang baik.


(12)

Dalam hal teknik budidaya kehadiran gulma merupakan salah satu faktor penghambat, karena dapat mengganggu proses pembudidayaan tanaman. Kehadiran gulma dapat mengakibatkan terjadinya kompetisi dengan tanaman budidaya dalam memperoleh unsur-unsur penting bagi pertumbuhan dan

perkembangan tanaman seperti unsur hara, mineral, air, CO2, cahaya, dan ruang tumbuh, sehingga dapat mengakibatkan terjadinya penurunan hasil dan mutu tanaman.

Gulma yang tumbuh di sekitar lahan budidaya akan menyerap unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman, sehingga asupan unsur hara tidak diterima secara utuh oleh tanaman bawang merah. Besarnya penurunan hasil yang diakibatkan oleh kehadiran gulma menunjukkan pentingnya pengendalian dan pengelolaan gulma yang baik agar produktifitas yang diinginkan dapat tercapai.

Terdapat beberapa cara untuk mengendalikan gulma yaitu: (1) secara kultur teknis, (2) secara mekanis, (3) secara biologis, dan (4) secara kimiawi.

Pengendalian yang banyak dilakukan yaitu dengan cara kimiawi menggunakan herbisida, karena penggunaan herbisida memiliki beberapa keuntungan jika dibandingkan dengan teknik pengendalian yang lain. Keuntungan dari penggunaan herbisida yaitu: (1) lebih cepat menekan pertumbuhan gulma, (2) lebih ekonomis, (3) lebih efektif, dan (4) menghemat tenaga kerja dan waktu. Salah satu herbisida yang digunakan yaitu pendimethalin yang bersifat selektif dan sistemik. Herbisida pendimethalin yang diaplikasikan secara pratumbuh akan diabsorpsi dengan cepat oleh membran dan biji yang sedang berkecambah, tetapi tidak segera ditranslokasikan karena translokasi dari akar ke tajuk sangat sedikit.


(13)

Penggunaan herbisida pada lahan budidaya bawang merah akan mengakibatkan perubahan komposisi gulma, karena herbisida yang digunakan hanya mampu mengendalikan gulma golongan tertentu saja (selektif), gulma yang menjadi target sasaran akan terkendali, sedangkan bagian vegetatif gulma yang masih tersisa dalam tanah akan berkecambah dan tumbuh kembali menjadi gulma baru. Selain itu perubahan komposisi gulma juga dikarenakan gulma memiliki tanggapan dan kecepatan tumbuh yang berbeda antara satu dengan yang lainnya.

Bawang merah termasuk tanaman sayuran yang dalam hal pengendalian gulmanya memerlukan perlakuan yang sedikit berbeda dibandingkan tanaman lainnya. Selain jarak tanam yang relatif rapat, keadaan fisiologis tanaman bawang merah juga mempengaruhi perlakuan dalam hal pengendalian gulma, seperi tinggi tanaman yang tidak terlalu tinggi, batang dan daun bawang merah sulit atau bahkan tidak bisa dibedakan. Hal inilah yang juga menjadi perhatian saat akan dilakukan pengendalian gulma pada lahan budidaya bawang merah selain faktor lingkungan seperti keadaan iklim di sekitar lahan budidaya, sifat fisika dan kimia tanah lahan budidaya, dan keadaan gulma yang akan dikendalikan.

Karena sifatnya yang sistemik dan selektif serta mudah diabsorpsi oleh akar tumbuhan, maka herbisida pendimethalin dipilih untuk menjadi salah satu herbisida yang digunakan untuk mengendalikan gulma pada lahan budidaya bawang merah. Hal ini disebabkan karena pada lahan budidaya bawang merah terdapat jenis gulma yang berbeda-beda dan diharapkan pendimethalin mampu untuk mengendalikan gulma dengan jenis yang berbeda-beda tersebut.


(14)

1.6 Hipotesis

Berdasarkan kerangka pemikiran yang telah dikemukakan dapat disimpulkan hipotesis sebagai berikut :

1. Herbisida pendimethalin mampu mengendalikan gulma pada petak perlakuan pendimethalin pada lahan budidaya bawang merah. 2. Terjadi perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah aplikasi

pendimethalin pada lahan budidaya bawang merah.

3. Tidak ada fitotoksisitas atau keracunan pada tanaman bawang merah setelah aplikasi herbisida pendimethalin.


(1)

1.4 Landasan Teori

Dalam rangka menyusun penjelasan teoritis terhadap pertanyaan yang telah dikemukakan, penulis menggunakan landasan teoritis sebagai berikut: Gulma merupakan organisme pengganggu tanaman (OPT) yang tidak akan pernah hilang dari pandangan petani, penyuluh, peneliti, dan pengambil kebijakan karena keberadaannya lebih banyak merugikan daripada memberikan keuntungan. Oleh karena itu manusia berusaha untuk mengelolanya. Pengelolaan gulma sudah lama dikenal oleh petani, yang mereka kenal dengan pengendalian dimana sesuai dengan dimulainya bercocok tanam (Moenandir, 1993b).

Gulma dan tanaman budidaya mempunyai keperluan dasar yang sama agar pertumbuhan dan perkembangan menjadi normal yaitu air, unsur hara, cahaya, CO2, dan ruang tumbuh. Gulma akan berpengaruh nyata terhadap tanaman sehingga kemampuan tanaman bersaing dengan gulma ditentukan oleh spesies gulma, kepadatan gulma, dan lama persaingan (Sukman dan Yakup, 1995).

Menurut Sembodo (2007), semakin lama jangka waktu (durasi) kehadiran gulma bersama tanaman akan semakin besar penurunan hasil akibat proses kompetisi yang terjadi. Di samping itu, saat kehadiran gulma juga menentukan derajat kompetisi yang akan terjadi. Tumbuhan yang hadir lebih awal dan efektif dalam memanfaatkan sarana tumbuh yang ada dengan cepat mencapai kondisi populasi yang mantap maka daya kompetisinya akan lebih tinggi daripada tumbuhan lainnya. Pernyataan tersebut didasari oleh kondisi gulma yang hadir lebih awal dengan leluasa memanfaatkan sarana tumbuh yang ada. Akibatnya


(2)

pertumbuhannya (perakaran, penutupan tajuk, dan tinggi) akan baik, sehingga tumbuhan yang muncul terlambat akan tertekan pertumbuhannya.

Metode pengendalian gulma yang umumnya digunakan pada suatu lahan

pertanian adalah secara kimiawi, yaitu menggunakan herbisida. Herbisida adalah bahan kimia yang dapat menghentikan pertumbuhan gulma sementara atau seterusnya bila diperlakukan pada ukuran yang tepat. Dengan kata lain jenis dan kadar racun bahan kimia suatu herbisida menentukan arti daripada herbisida itu sendiri (Moenandir, 1990). Penggunaan herbisida adalah salah satu alternatif dalam menekan biaya dan tenaga kerja, selain itu memiliki keuntungan lain yaitu cepat, tidak tergantung kerapatan gulma (Sriyani, 2007).

Aplikasi herbisida pratumbuh merupakan salah satu cara dalam mengendalikan gulma sebelum tumbuh dan berkecambah pada lahan budidaya selain penyiangan mekanis yang banyak dilakukan petani. Hal ini dimaksudkan untuk pengendalian secara dini dalam menekan persaingan tanaman budidaya dengan gulma yang ada di lahan tersebut. Herbisida pendimethalin merupakan salah satu herbisida pratumbuh yang bersifat sistemik untuk mengendalikan gulma rumput dan daun lebar (Aldila, 2008).

Pendimethalin merupakan herbisida golongan dinitroanilin yang bersifat sistemik. Herbisida golongan dinitroanilin merupakan herbisida selektif, yaitu senyawa kimia yang bersifat lebih beracun untuk tumbuhan tertentu daripada tumbuhan lainnya, sehingga menyebabkan perubahan komposisi gulma. Hal ini disebabkan herbisida yang digunakan hanya dapat mengendalikan gulma golongan tertentu. Gulma yang menjadi target sasaran akan terkendali, tetapi biji-biji gulma yang


(3)

berada dalam tanah yang tidak terkena herbisida akan berkecambah dan akan tumbuh menjadi gulma baru (Sembodo, 2007). Herbisida ini bersifat selektif untuk mengendalikan gulma semusim dan daun lebar (Extoxnet, 1993). Menurut Moenandir (1990) herbisida ini juga selektif terhadap gulma golongan rumput.

Mekanisme kerja merupakan indikasi dari efek herbisida berhubungan dengan penghambatan bagian sel dan pemanjangan sel (American Cyanamid, 1997). Herbisida pendimethalin memiliki pola kerja sebagai racun sistemik yaitu menghambat perkembangan akar dan tajuk gulma yang baru berkecambah serta diabsorbsi lewat daun (Ashton dan Crafts, 1981).

1.5 Kerangka Pemikiran

Berdasarkan landasan teori yang telah dikemukakan, maka disusun kerangka pemikiran untuk memberikan penjelasan teorits terhadap perumusan masalah. Tanaman bawang merah merupakan komoditas hortikultura yang tergolong sayuran rempah dan banyak dibutuhkan terutama sebagai pelengkap bumbu masakan guna manambah cita rasa dan kenikmatan.

Kebutuhan masyarakat terhadap bawang merah akan terus meningkat seiring dengan pertambahan jumlah penduduk dan daya belinya. Agar kebutuhannya dapat selalu terpenuhi maka perlu diimbangi dengan peningkatan produksi dan perbaikan mutu guna mencukupi permintaan. Salah satu faktor penting dalam peningkatan produksi yaitu teknik budidaya bawang merah yang baik.


(4)

Dalam hal teknik budidaya kehadiran gulma merupakan salah satu faktor penghambat, karena dapat mengganggu proses pembudidayaan tanaman. Kehadiran gulma dapat mengakibatkan terjadinya kompetisi dengan tanaman budidaya dalam memperoleh unsur-unsur penting bagi pertumbuhan dan

perkembangan tanaman seperti unsur hara, mineral, air, CO2, cahaya, dan ruang tumbuh, sehingga dapat mengakibatkan terjadinya penurunan hasil dan mutu tanaman.

Gulma yang tumbuh di sekitar lahan budidaya akan menyerap unsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman, sehingga asupan unsur hara tidak diterima secara utuh oleh tanaman bawang merah. Besarnya penurunan hasil yang diakibatkan oleh kehadiran gulma menunjukkan pentingnya pengendalian dan pengelolaan gulma yang baik agar produktifitas yang diinginkan dapat tercapai.

Terdapat beberapa cara untuk mengendalikan gulma yaitu: (1) secara kultur teknis, (2) secara mekanis, (3) secara biologis, dan (4) secara kimiawi.

Pengendalian yang banyak dilakukan yaitu dengan cara kimiawi menggunakan herbisida, karena penggunaan herbisida memiliki beberapa keuntungan jika dibandingkan dengan teknik pengendalian yang lain. Keuntungan dari penggunaan herbisida yaitu: (1) lebih cepat menekan pertumbuhan gulma, (2) lebih ekonomis, (3) lebih efektif, dan (4) menghemat tenaga kerja dan waktu. Salah satu herbisida yang digunakan yaitu pendimethalin yang bersifat selektif dan sistemik. Herbisida pendimethalin yang diaplikasikan secara pratumbuh akan diabsorpsi dengan cepat oleh membran dan biji yang sedang berkecambah, tetapi tidak segera ditranslokasikan karena translokasi dari akar ke tajuk sangat sedikit.


(5)

Penggunaan herbisida pada lahan budidaya bawang merah akan mengakibatkan perubahan komposisi gulma, karena herbisida yang digunakan hanya mampu mengendalikan gulma golongan tertentu saja (selektif), gulma yang menjadi target sasaran akan terkendali, sedangkan bagian vegetatif gulma yang masih tersisa dalam tanah akan berkecambah dan tumbuh kembali menjadi gulma baru. Selain itu perubahan komposisi gulma juga dikarenakan gulma memiliki tanggapan dan kecepatan tumbuh yang berbeda antara satu dengan yang lainnya.

Bawang merah termasuk tanaman sayuran yang dalam hal pengendalian gulmanya memerlukan perlakuan yang sedikit berbeda dibandingkan tanaman lainnya. Selain jarak tanam yang relatif rapat, keadaan fisiologis tanaman bawang merah juga mempengaruhi perlakuan dalam hal pengendalian gulma, seperi tinggi tanaman yang tidak terlalu tinggi, batang dan daun bawang merah sulit atau bahkan tidak bisa dibedakan. Hal inilah yang juga menjadi perhatian saat akan dilakukan pengendalian gulma pada lahan budidaya bawang merah selain faktor lingkungan seperti keadaan iklim di sekitar lahan budidaya, sifat fisika dan kimia tanah lahan budidaya, dan keadaan gulma yang akan dikendalikan.

Karena sifatnya yang sistemik dan selektif serta mudah diabsorpsi oleh akar tumbuhan, maka herbisida pendimethalin dipilih untuk menjadi salah satu herbisida yang digunakan untuk mengendalikan gulma pada lahan budidaya bawang merah. Hal ini disebabkan karena pada lahan budidaya bawang merah terdapat jenis gulma yang berbeda-beda dan diharapkan pendimethalin mampu untuk mengendalikan gulma dengan jenis yang berbeda-beda tersebut.


(6)

1.6 Hipotesis

Berdasarkan kerangka pemikiran yang telah dikemukakan dapat disimpulkan hipotesis sebagai berikut :

1. Herbisida pendimethalin mampu mengendalikan gulma pada petak perlakuan pendimethalin pada lahan budidaya bawang merah. 2. Terjadi perubahan komunitas/komposisi jenis gulma setelah aplikasi

pendimethalin pada lahan budidaya bawang merah.

3. Tidak ada fitotoksisitas atau keracunan pada tanaman bawang merah setelah aplikasi herbisida pendimethalin.