Kompetensi Inti Tujuan Pembelajaran Pendekatan dan Materi Kegiatan Pembelajaran

144 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP SEKOLAH : SD Gedongkiwo KELAS : 1 TEMA : 1. Diriku SUBTEMA : 3. Aku Istimewa PEMBELAJARAN : 6 ALOKASI WAKTU : 2 x 35 menit HARI TANGGAL : Kamis, 25 Agustus 2016

A. Kompetensi Inti

1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya. 2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru. 3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah. 4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar

1. Bahasa Indonesia

3.11 Mencermati puisi anak syair lagu berisi ungkapan kekaguman, kebanggaan, hormat kepada orang tua, kasih sayang, atau persahabatan yang diperdengarkan dengan tujuan untuk kesenangan. 4.11 Melisankan puisi anak syair lagu berisi ungkapan kekaguman, kebanggaan, hormat kepada orang tua, kasih sayang, atau persahabatan sebagai bentuk ungkapan diri.

2. Matematika

3.5 Menjelaskan dan melakukan penjumlahan dan pegurangan bilangan yang melibatkan bilangan cacah sampai dengan 99 dalam kehidupan sehari- hari serta mengaitkan penjumlahan dan pengurangan. 4.4 Menyelesaikan masalah kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan penjumlahan dan pegurangan bilangan yang melibatkan bilangan cacah sampai dengan 99. 145

3. PPKn

3.3 Mengidentifikasi keberagaman karakteristik individu di rumah. 4.2 Menceritakan pengalaman kebersamaan dalam keberagaman karakteristik individu di rumah.

C. Indikator

1. Bahasa Indonesia

3.11.1 Mengenal puisi anak tentang ungkapan sayang . 4.11.1 Mengekspresikan ungkapan sayang melalui puisi .

2. Matematika

3.4.1 Menghitung banyak objek gabungan dari dua kelompok objek sejenis. 4.4.1 Menyelesaikan masalah penjumlahan dalam bentuk soal cerita.

3. PPKn

3.3.1 Menyebutkan jenis kelamin dan karakter anggota keluarga. 4.2.1 Menceritakan pengalaman kerjasama antar seluruh anggota keluarga.

D. Tujuan Pembelajaran

1. Setelah menyimak guru membacakan puisi sederhana, siswa mampu mengenal puisi anak tentang ungkapan sayang dengan baik. 2. Dengan mengikuti guru membaca puisi sederhana, siswa dapat mengekspresikan ungkapan sayang melalui puisi dengan baik. 3. Setelah mengenal konsep penjumlahan sederhana, siswa mampu menghitung banyak objek gabungan dari dua kelompok objek sejenis dengan tepat. 4. Dengan mengenal konsep penjumlahan sederhana, siswa mampu menyelesaikan masalah penjumlahan dalam bentuk soal cerita dengan baik. 5. Setelah mendengarkan cerita guru, siswa mampu menyebutkan jenis kelamin dan karakter anggota keluarga di rumah dengan tepat. 6. Dengan bermain peran, siswa mampu menceritakan pengalaman kerjasama antar seluruh anggota keluarga di rumah dengan baik . E. Materi Bahasa Indonesia Mengenal puisi anak . Matematika Soal cerita penjumlahan sederhana. PPKn Menyebutkan jenis kelamin dan karakter anggota keluarga. 146

F. Pendekatan dan Materi

Pendekatan : Scientific Metode : Tanya jawab, diskusi, penugasan, dan ceramah

G. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu Kegiatan Awal 1. Guru menyapa siswa dan mengkondisikan kelas agar siap untuk belajar. 2. Salah satu siswa diminta untuk memimpin doa. 3. Siswa dan guru melakukan absensi. Siapa siswa yang tidak masuk sekolah dan apa alasannya. 4. Siswa mendengarkan motivasi guru dengan tepuk semangat. 5. Siswa mendengarkan apersepsi guru dengan menanyakan: Anak-anak, coba sebutkan anggota keluarga kalian Ada siapa sajakah?”. 6. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran. 15 menit Kegiatan Inti 1. Siswa mengamati gambar yang disajikan guru dan mendengarkan guru bercerita tentang jenis kelamin dan sifat atau karakter yang berbeda mengamati. 2. Siswa dan guru bertanya jawab tentang anggota keluarga yang memiliki jenis kelamin berbeda dengan siswa beserta karakternya. Guru menyampaikan bahwa meskipun memiliki karakter dan ciri yang berbeda namun keluarga harus tetap saling menyayangi menanya. 3. Siswa dibagi menjadi kelompok berisikan 5 – 6 orang dalam setiap kelompoknya . Siswa mendiskusikan pengalaman mereka bekerjasama dengan keluarga di rumah dan menentukan pengalaman yang akan ditampilkan melalui bermain peran mencoba. 4. Siswa memperhatikan guru menceritakan dongeng kreasi sendiri yang mengandung masalah penjumlahan. Guru membimbing siswa untuk mendiskusikan maksud dari soal cerita tersebut dan bagaimana penyelesaiannya menalar. 40 menit 147 5. Siswa mengerjakan Lembar Kerja Siswa LKS. Guru mendampingi siswa selama mengerjakan latihan mencoba. 6. Guru menunjukkan poster bertuliskan teks puisi pada siswa. Guru membacakan teks puisi dan meminta siswa mengikuti gaya membaca puisi yang dilakukan oleh guru. Setelah siswa mempelajari cara membaca puisi, minta siswa secara bergiliran untuk mengekspresikan ungkapan sayang pada keluarga melalui puisi mencoba. 7. Siswa dibimbing guru untuk menyimpulkan materi yang telah dipelajari mengkomunikasikan. 8. Siswa diberikan kesempatan untuk bertanya mengenai materi yang belum jelas mengkomunikasikan. Penutup 1. Siswa diberi pekerjaan rumah PR untuk berlatih membaca puisi bersama orang tua. 2. Guru menutup pelajaran dengan mengucapkan salam dan do’a penutup. 17 menit

H. Sumber dan Media