Analisis Perkembangan Volume Penjualan pada Ahad mart

menjadi sponsor, idul adha dengan memotong hewan kurban dan membagikan daging korbannya untuk mayarakat sekitar tempat Ahad mart berada. Ahad mart juga bekerja sama dengan berbagai perusahaan seperti dengan dompet dhuafa, dimana kegiatan sosial yang dilakukan dompet dhuafa akan bekerjasama dengan Ahad mart dalam bentuk penggadaan barang-barang yang dibutuhkan, akan diambil dari Ahad mart.

B. Analisis Perkembangan Volume Penjualan pada Ahad mart

Sebagaimana diketahui bahwa penjualan akan meningkatkan keuntungan yang diperoleh oleh sebuah perusahaan, semakin besar penjualan maka keuntungannya akan bertambah. Dengan strategi pemasaran yang efektif sebagaimana yang telah dilakukan oleh Ahad mart, ternyata mampu menarik pelanggan. Untuk menggetahui perkembangan penjualan Ahad mart, berikut tabel dari hasil penjualan Ahad mart, dari tahun 2003 sampai dengan tahun 2007 yang terus menggalami peningkatan. Daftar Penjualan Ahad mart dari tahun 2003-2007 Tahun Jumlah Penjualan Pertumbuhan Dalam +- Dalam 2003 Rp. 675.000.000 - - 2004 Rp. 690.000.000 Rp. 15.000.000 2.22 2005 Rp. 710.000.000 Rp. 20.000.000 2,89 2006 Rp. 725.000.000 Rp. 15.000.000 2,11 2007 Rp. 750.000.000 Rp. 25.000.000 3,44 Sumber : Ahad mart Berdasarkan tabel diatas, diketahui bahwa hasil penjualan di Ahad mart mulai dari tahun 2003 hingga tahun 2007 jumlah penjualannya terus menggalami kenaikan dari tahun ke tahun. Kenaikan jumlah penjualan pada tahun 2003-2004 di Ahad mart sebesar 2,22 . Sedangkan, pada tahun 2005 persentase kenaikannya menjadi sebesar 2,89 . Dan pada tahun 2006 juga persentase kenaikan penjualannya menjadi sebesar 2,11 . Pada tahun 2007 secara persentase kenaikan penjualannya meningkat dari tahun sebelumnya yang tadinya 2,61 dan kini menjadi 3,39 . Kenaikan pada tahun 2003 terdapat beberapa faktor seperti merupakan tempat berbelanja yang masih baru, tempat yang strategis yaitu di pinggir jalan raya sehingga masyarakat mudah mengetahuinya dan juga dekat dengan permukiman rumah peduduk. Hal ini merupakan pertanda yang baik bagi strategi pemasaran yang dilakukan Ahad mart dalam menarik minat masyarakat untuk berbelanja di tempat ini. Sedangkan persentase kenaikan penjualan pada 2005 sebesar 2,89 dikarenakan pelayanan yang sangat baik dilakukan oleh Ahad mart dalam menjaga pelanggan yang sudah ada maupun pelanggan yang baru dengan membuat promosi harga. Dan pada tahun 2006, penjualan yang dilakukan oleh Ahad mart secara persentase menggalami penurunan dari 2,89 pada tahun 2005 menjadi 2,11 . Hal ini terjadi karena daya beli masyarakat menurun dan sejumlah harga barang naik, karena pada tahun tersebut pemerintah menaikan harga bahan bakar minyak BBM. Dengan kenaikan BBM tersebut yang diikuti dengan kenaikan harga-harga, maka Ahad mart juga menyesuaikan harga pasaran dengan menaikan harga jualnya. Namun, hal ini dapat ditutupi dengan semakin banyaknya jumlah pelanggan yang berbelanja, sehingga Ahad mart masih dapat keuntungan pada tahun ini. Pada tahun 2007 ini merupakan hasil yang maksimal yang dicapai oleh Ahad mart dalam hal penjualannya karena pada tahun tersebut persentase penjualannya sebesar 3,44 lebih besar dari pada tahun-tahun sebelumnya. Hal ini terjadi karena hasil kerja keras yang dilakukan oleh manajemen Ahad mart dalam hal promosi dan juga masyarakat telah lebih menggenal dari Ahad mart itu sendiri. Ahad mart dalam menjalankan usahanya menggalami beberapa kendala dalam penjualannya, kendala yang dialami oleh Ahad mart juga dialami oleh mini market maupun super market lainnya. Beberapa kendala yang dialami oleh Ahad mart dalam meningkatkakan penjualannya antara lain : 1. Daya beli masyarakat yang menurun. 2. Kenaikan harga-harga barang 3. Pesaing yang cukup banyak antara lain : alfa mart dan indomart Dapat disimpulkan bahwa penjualan Ahad mart dari tahun didirikannya Ahad mart hingga tahun 2007 ini terus menggalami peningkatkan yang sangat bagus untuk mini market sekelas Ahad mart yang terbatas dalam hal permodalannya. Manajemen Ahad mart sangat pintar melihat peluang dimana mini market yang mempunyai konsep syariah belum ada di daerah tersebut. Hal ini diakui oleh kepala toko Ahad mart dimana sejak berdirinya Ahad mart hingga sekarang telah menggalami peningkatan terutama dari segi penjualannya 40 . Hal yang dapat dibuktikannya adalah bangunan gedungnya, dimana yang tadinya satu lantai kini menjadi dua lantai. Dengan konsep ini Ahad mart mampu bersaing dengan para pesaingnya. Penjualan Ahad mart meningkat dari tahun ke tahun dikarenakan kepercayaan masyarakat untuk berbelanja di mini market ini karena pelayanan yang ramah dari para pelayannya, hitungan timbangan yang pas dan barang-barang yang diperjual-belikan di mini market ini adalah barang yang halal dimana barang yang dijual di mini market ini harus berlabel bersetifiat halal dari MUI. Menurut hasil penelitian skripsi dari saudara M. Adha Wahyudi, sekitar 75 40 Eko, Kepala Toko Ahad mart Ceger, Wawancara Pribadi, Ceger, 13 Maret 2008. pelanggan merasa senang berbelanja di tempat ini, selain itu pelayanan di sini sangat ramah 41 .

C. Analisis SWOT Strategi Pemasaran Ahad mart