24
BAB IV METODE PENELITIAN
A. Desain Penelitian
Desain penelitian ini bersifat Deskriptif Korelasi, dengan pendekatan cross sectional. Rancangan dalam penelitian ini untuk mengetahui hubungan
pengetahuan dan sikap ibu hamil trimester III tentang Antenatal Care terhadap kesesuaian kunjungan Antenatal Care.
B. Populasi Dan Sampel 1. Populasi
Populasi adalah keseluruhan objek penelitian atau objek yang diteliti Notoatmodjo.2010.hlm.115. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 77
orang ibu hamil.
2. Sampel
Sampel adalah objek yang diteliti dan dianggap mewakili seluruh populasi Notoatmodjo.2010.
Sampel menggunakan rumus: n= N
1+Nd
2
Universitas Sumatera Utara
25
Keterangan : N : Besarnya populasi
n : Besar sampel d : Tingkat kepercayaan ketetapan yang diinginkan 0,05
n = 77
1+ 77 0,05
2
= 77
1+ 0,1925 = 64,57
= 65 orang
Tehnik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah accidental sampling yaitu mengambil sampel yang kebetulan ada atau tersedia saat melakukan
penelitian di Klinik Sumiariani pada bulan Februari sampai dengan akhir bulan April dengan Kriteria :
a Ibu hamil trimester III 36 minggu
b Ibu dapat berkomunikasi dengan bahasa Indonesia, dapat membaca dan
menulis c
Ibu bersedia menjawab pernyataan diajukan secara tulisan d
Ibu bersedia memberikan persetujuan tanpa adanya paksaan atau dengan suka rela.
Universitas Sumatera Utara
26
C. Tempat Penelitian
Penelitian dilakukan di Klinik Sumiariani Jl.Karya Kasih Gg.Kasih X No.69 J Medan. Peneliti memilih lokasi ini dengan pertimbangan karena adanya populasi
yang mencukupi untuk dijadikan responden, lokasi mudah dijangkau, menghemat waktu dan biaya, dan lokasi ini belum pernah ada penelitian yang sama
sebelumnya.
D. Waktu Penelitian
Penelitian dilakukan mulai bulan Februari sampai dengan Juni 2013.
E. Pertimbangan Etik Penelitian
Dalam melakukan penelitian ini, peneliti mendapat izin dari ketua program D-IV bidan pendidik fakultas keperawatan USU. Kemudian peneliti mengajukan
permohonan izin penelitian kepada pemilik Klinik Sumiariani, setelah permohonan izin diluluskan, kuesioner diberikan kepada sampel yang diteliti.
Sampel dalam penelitian terlebih dahulu diberikan penjelasan tentang manfaat dan tujuan penelitian yang dilakukan serta memberitahukan bahwa tidak ada
pengaruh negatif yang terjadi selama dan sesudah pengumpulan data serta dijelaskan juga bahwa partisipasi responden yang diteliti bersifat sukarela.
Responden mempunyai hak untuk mengundurkan diri dan peneliti tidak memaksa dan tetap menghormati hak responden. Setelah responden memahami serta
menerima maksud dan tujuan penelitian, maka responden diminta untuk menandatangani lembaran persetujuan informed consent yang dilanjutkan
dengan pengisian lembar kuesioner.
Universitas Sumatera Utara
27
Untuk menjaga kerahasiaan, peneliti tidak mencantumkan nama responden anonymity pada lembaran kuesioner tetapi menggunakan nomor kode masing-
masing lembar kuesioner tersebut. Dalam hal ini hanya peneliti yang mempunyai akses terhadap informasi
tersebut. Masalah ini merupakan m
asalah etika dengan memberikan jaminan kerahasiaan confidentiality hasil penelitian, baik informasi maupun masalah-masalah lainnya. Semua informasi
yang telah dikumpulkan dijamin kerahasiaan oleh peneliti, hanya kelompok data tertentu yang dilaporkan pada hasil riset.
F. Instrument Penelitian