Tujuan dan Metode Pengendalian Biaya

manajer karena berhubungan dengan biaya-biaya yang termasuk dibawah tanggung jawabnya.

2. Tujuan dan Metode Pengendalian Biaya

Adapun tujuan pengendalian yang dilakukan oleh manajemen pada dasarnya adalah menjamin bahwa apa yang ditentukan oleh pihak manajemen dapat dilaksanakan, menghindari terjadinya pemborosan dan sekaligus menjaga asset perusahaan. Untuk itu diperlukan suatu metode pengendalian yang berdaya guna menjamin tujuan tersebut dapat terlaksana. Menurut Garrison dan Norren 2000: 492 pengendalian dengan menggunakan biaya standar memiliki beberapa manfaat yaitu : a. Penggunaan biaya standar adalah elemen kunci dalam pendekatan manajemen by exception. Sejauh biaya tersebut tetap ada dalam standar, manajer dapat memusatkan pada isu ini. Ketika biaya tersebut dibawah standar, maka para manajer siaga bahwa ada masalah yang memerlukan perhatian. Pendekatan ini membantu para manajer memustakan pada isu yang penting. b. Sejauh standar tersebut dipandang masuk akal bagi karyawan, mereka dapat mempromosikan ekonomi dan efisien. Mereka menyediakan benemark yang dapat digunakan oleh individu untuk mengukur kinerja mreka. c. Biaya standar dapat menyederhanakan pembukuan.Selain pencatatan ketiap-tiap pekerjaan, biaya sandar untuk bahan, tenaga kerja, dan overhead pabrik dapat dibebankan kepekerjaan. d. Biaya standar cocok dalam sistem terintegrasi akuntansi pertanggungjawaban. Standar tersebut menekankan berapa biaya yang seharusnya, siapa yang bertanggungjawab terhadap pertanggungjawaban dan apakah biaya sesungguhnya terkendali. Anggaran budget adalah rencana yang disusun secara terinci dan sistematis memperlihatkan bagaimana sumber-sumber daya diharapkan akan diperoleh dan Universitas Sumatera Utara dipakai.Selama periode waktu tertentu anggaran merupakan suatu rencana keuangan yang dipakai untuk pengelolaan sumber daya perusahaan. Proses penyusunan anggaran akan menempatkan para manajer untuk menetapkan tujuan masa depan yang realistis, sehingga membutuhkan suatu perencanaaan yang formal. Selain proses penyusunan anggaran juga akan meningkatkan koordinasi dan komunikasi dalam semua kegiatan perusahaan, anggaran juga bermanfaat membantu para manajer dalam melakukan evaluasi pelaksanaan dalam mencapai tujuan perusahaan yang telah ditetapkan dengan melakukan perbandingan antara jumlah anggran dengan realisasi yang dicapai.

C. Pusat Pertanggungjawaban 1. Pengertian Pusat Pertanggungjawaban