Emas Hidrogen Pembuatan dan Kegunaan Unsur Logam dan Senyawanya

157 BBab 4 Kimia Unsur

1. Hidrogen

a. Pembuatan Hidrogen Hidrogen adalah unsur dengan kelimpahannya terbesar di alam, tetapi hanya sedikit tertinggal di bumi. Hidrogen sangat reaktif, sehingga di bumi terdapat sebagai senyawa air dan hidrokarbon. Kandungan hidrogen dalam air 11,1 berat, gas alam 25 , minyak bumi 14 , dan pati 6 . Hidrogen dibuat dengan berbagai cara, diantaranya sebagai berikut.

E. Pembuatan dan Kegunaan Unsur Nonlogam dan Senyawanya

Tahukah Kalian Tahukah Kalian ? ? Istilah karat digunakan untuk menyatakan kadar logam mulia seperti emas. Kadar 24 diberikan pada emas murni. Dengan demikian emas 22 karat mengandung 22 24 bagian emas. Selain itu, istilah karat juga digunakan untuk menyatakan satuan massa untuk batu mulia. Misalnya untuk intan, satu karat sama dengan 0,2 gram. 4 Kerjakan di buku latihan kalian. 1. Mengapa natrium tidak dapat dibuat dari elektrolisis larutan NaCl? 2. Mengapa aluminium tidak cepat mengalami korosi, jika terkena udara dan uap air? 3. Pada elektrolisis lelehan natrium klorida digunakan arus sebanyak 3 faraday, berapa gram logam natrium dan berapa liter gas klor STP yang dihasilkan pada proses tersebut? Tuliskan reaksinya. 4. Suatu bijih besi mengandung 92 massa Fe 2 O 3 , berapa kg besi yang terdapat dalam 1 ton bijih besi? 5. Tulis reaksi elektrolisis lelehan magnesium klorida. Berapa gram magnesium yang dihasilkan, jika pada elektrolisis itu dialirkan arus 1500 ampere selama 1 jam? 158 M Mari Belajar Kimia SMA-MA Kelas XII IPA JILID 3 Š Mengalirkan uap air melalui besi panas 3Fes + 4H 2 Og o Fe 3 O 4 s + 4H 2 g Š Pada kilang minyak bumi, hidrogen merupakan hasil samping dari cracking hidrokarbon. Gas hidrokarbon dialirkan melalui katalis panas dan terurai menjadi hidrogen dan hidrokarbon lain. Hidrokarbon yang ringan seperti metana, dipanaskan dengan uap air, kemudian dialirkan melalui katalis nikel krom pada suhu 750 o C dan tekanan 10 atm. CH 4 g + H 2 Og Ni-Cr 750 °C, 10 atm o COg + 3H 2 g Š Hidrogen yang sangat murni 99,9 , diperoleh dari elektrolisis air. 2H 2 O elektrolisis o 2H 2 g + O 2 g H = +565 kJ b. Kegunaan hidrogen 1 Hidrogen sebagai bahan bakar Hidrogen dapat digunakan sebagai bahan bakar, karena dapat terbakar dalam oksigen membentuk air dan menghasilkan energi. Bersama oksigen dapat digunakan dalam sel bahan bakar menghasilkan energi listrik. Pembakaran hidrogen dapat menghasilkan kalor sebanyak 286 kJ mol –1 hidrogen. 2 Untuk sintesis amoniak proses Haber N 2 g + 3H 2 g o 2NH 3 g 3 Untuk pembuatan margarin Minyak yang merupakan ester tidak jenuh diubah menjadi senyawa yang jenuh menggunakan katalis nikel Ramey. 4 Hidrogen adalah gas yang paling ringan, sehingga sering digunakan untuk balon meteorologi. 5 Hidrogen digunakan sebagai cairan kriogenik, yaitu untuk menghasilkan suhu rendah.

2. Karbon

Karbon merupakan salah satu unsur yang memegang peranan penting dalam kehidupan. Karbon dikenal dalam berbagai bentuk, seperti intan, grafit, dan arang. Kelimpahan karbon sebagai unsur tersebut sangat kecil kurang 10 , sedangkan sekitar 50 karbon terdapat sebagai karbonat CaCO 3 dan sisanya sebagai senyawa organik, seperti karbon dioksida dan hidrokarbon. Berikut beberapa unsur maupun senyawaan karbon dan kegunaannya.