Equivalence Partitioning Pengujian Perangkat Lunak

48 2. Jika masukan membutuhkan nilai, kondisi tertentu satu sah dan dua tidak valid kesetaraan kelas diartikan. 3. Jika masukan kondisi menentukan anggota dari set, satu sah dan satu tidak valid kesetaraan kelas diartikan. 4. Jika kondisi yang input, boolean satu sah dan satu tidak valid kelas diartikan.

2.11.3 Skala Likert

Menurut Likert Azwar, 2011, sikap dapat diukur dengan metode rating yang dijumlahkan Method of Summated Ratings. Metode ini merupakan metode penskalaan pernyataan sikap yang menggunakan distribusi respons sebagai dasar penentuan nilai skalanya. Nilai skala setiap pernyataan tidak ditentukan oleh derajat favourable nya masing-masing akan tetapi ditentukan oleh distribusi respon setuju dan tidak setuju dari sekelompok responden yang bertindak sebagai kelompok uji coba pilot study Azwar, 2011. Skala Likert, yaitu skala yang berisi lima tingkat preferensi jawaban dengan pilihan sebagai berikut: 1 = sangat tidak setuju; 2 = tidak setuju; 3 = ragu –ragu atau netral; 4 = setuju; 5 = sangat setuju. Selanjutnya, penentuan kategori interval tinggi, sedang, atau rendah digunakan rumus sebagai berikut : � = � − � � Keterangan : I = Interval; 49 NT = Total nilai tertinggi; NR = Total nilai terendah; K = Kategori jawaban Yitnosumarto, 2006.

2.12 Penelitian Terkait

Hasil penelitian yang relevan dengan penelitian ini adalah : 1. Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Resep Masakan Berdasarkan Ketersediaan Bahan Makanan Menggunakan Metode Simple Additive Weighting SAW Berbasis Web oleh Salsabella 2014. Dalam pengembangan aplikasi tersebut digunakan metode SAW Simple Additive Weighting. Metode SAW dipilih karena metode SAW dapat menentukan nilai bobot untuk setiap atribut, kemudian dilanjutkan dengan proses perangkingan yang akan menyeleksi alternatif terbaik dari sejumlah alternatif terbaik. Selain itu, kelebihan dari model SAW dibandingkan dengan model pengambilan keputusan yang lain menurut terletak pada kemampuannya untuk melakukan penilaian secara lebih tepat karena didasarkan pada nilai kriteria dan bobot preferensi yang sudah ditentukan. Berdasarkan keadaan tersebut, dengan menggunakan aplikasi tersebut, pengguna dapat mencari resep masakan secara online. Pengguna akan memasukkan bahan makanan, bumbu masakan, waktu memasak, jenis masakan dan cara memasak serta memasukkan tingkat kesulitan resep masakan yang diinginkan pengguna pemula beginner, menengah