Tujuan Penulisan Batasan Masalah Metode Penelitian Sejarah Kumihimo

Pada saat ini, kreasi aksesoris kumihimo sangat populer di berbagai negara terutama di Indonesia karena kreasi kepangannya yang cantik dan bermotif. Tetapi, untuk cara pembuatannya di negara lain selain Jepang masih langka. Hal ini yang menjadi kumihimo banyak diminati, karena mulai banyak diminati di kalangan masyarakat terutama di kalangan kaum perempuan yang menyukai dan menekuninya, baik sebagai hobi maupun untuk dijadikan lahan bisnis yang menggiurkan dengan memproduksi beraneka ragam aksesoris. Hal tersebut yang membuat penulis tertarik terhadap kumihimo dan menjadikan kumihimo sebagai judul kertas karya ini.

1.2 Tujuan Penulisan

Adapun tujuan penulis memilih judul kumihimo dalam penulisan kertas karya ini adalah : 1. Untuk mengetahui asal mula kumihimo dan perkembangannya di masa sekarang ini; 2. Untuk mengetahui perbedaan kumihimo secara teknik tradisional Jepang dan kumihimo secara teknik sederhana; 3. Untuk mengetahui jenis-jenis kepang dan bahan-bahan yang digunakan dalam proses pembuatan kumihimo; 4. Untuk mengetahui proses pembuatan kumihimo dalam bentuk kreasi yang lebih bermotif; 5. Untuk mengetahui manfaat dari kumihimo dalam kehidupan sehari-hari; Universitas Sumatera Utara

1.3 Batasan Masalah

Penulis akan memfokuskan pembahasan kertas karya ini pada proses pembuatan kumihimo secara teknik sederhana yang kini lebih sering digunakan. Untuk mendukung pembahasan, akan dikemukakan juga tentang kumihimo secara tradisional yang meliputi sejarah, jenis-jenis kepang, dan bahan-bahan dalam proses pembuatan kumihimo.

1.4 Metode Penelitian

Dalam penulisan kertas karya ini penulis menggunakan metode kepustakaan Library Research, yakni dengan cara mengumpulkan sumber-sumber bacaan yang ada, berupa buku sebagai referensi yang berkaitan dengan pokok permasalahan yang dibahas kemudian dirangkum dan dideskripsikan ke dalam kertas karya ini. Selain itu, penulis juga memanfaatkan Informasi Teknologi Internet sebagai referensi tambahan agar data yang didapatkan menjadi lebih akurat dan lebih jelas. Universitas Sumatera Utara BAB II GAMBARAN UMUM TENTANG KUMIHIMO

2.1 Sejarah Kumihimo

Kumihimo dikenal mulai sejak zaman Edo. Kumihimo pertama kali diciptakan oleh suatu bentuk jari loop mengepang. Kemudian alat takaida seperti merudai itu digunakan untuk membuat kepang lebih kompleks dalam waktu yang lebih singkat. Penggunaan kumihimo yang paling menonjol dari pakaian dan penutup samurai baik sebagai cara yang fungsional dan dekoratif untuk renda baju besi pipih dan baju besi kuda barding mereka. Pada waktu munculnya kumihimo, kumihimo disebut kumihimo kabel yang digunakan sebagai ikatan pada haori jaket dan yang digunakan sebagai obi pengikat kimono pada baju kimono pria. Dengan Kumihimo Anda dapat menjalin benang dan tali yang indah. Menurut masyarakat Jepang, kumihimo adalah suatu seni kreativitas yang timbul untuk membuat kreasi kepang menjadi suatu hal yang indah. Masyarakat Jepang ingin memperkenalkan kreasi kumihimo kepada negara-negara lain tidak hanya sebagai cording, dasi, ikat pinggang kimono dan ikat pinggang penutup baju pajurit samurai, maka mereka mengekspresiasikan dalam berbagai bentuk aksesoris yang dapat ditekuni sebagai hobi dan lahan bisnis. Oleh karena itu, kumihimo tidak hanya dapat ditemukan di negara Jepang saja tetapi kini diindonesia juga dapat kita temui kreasi kumihimo. namun, seperti cara dan kursus pembuatan kumihimo masih sangat langkah karena kumihimo ini memiliki teknik khusus asli Jepang. Teknik yang biasanya digunakan orang Jepang adalah teknik tradisional yang memang asli Jepang . Teknik ini akan menghasilkan kepang dengan banyak variasi, tetapi karena alat-alatnya yang langkah mereka menciptakan Universitas Sumatera Utara teknik sederhana dan pada saat ini kumihimo lebih sering mengunakan teknik sederhana.

2.2 Jenis-jenis Pola Kepang Kumihimo