Jadwal Penelitian Laporan Penelitian

5

D. SISTEMATIKA PENELITIAN

1. Jadwal Penelitian

Lokasi yang dijadikan tempat penelitian bagi penulis yaitu PT. Angkasa Pura II Persero Bandar Udara Polonia Medan. Untuk lebih jelasnya, jadwal kegiatan ini dapat dilihat pada tabel 1.1 Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan dan Penyusunan Tugas Akhir No KEGIATAN MINGGU I II III IV 1 Pengajuan Judul 2 Menerima data mengenai profil Fakultas 3 Pengolahan dan Analisis Data 4 Penyusunan Tugas Akhir 5 Bimbingan dan Penyempurnaan Tugas Akhir Keterangan Pada tahap penyusunan draft Tugas Akhir, dimulai dari Pencarian buku-buku referensi mengenai sistem informasi. Kemudian pada tahap pengumpulan data dilakukan dengan magang di PT. Angkasa Pura II Persero Bandar Udara Polonia Medan dilaksanakan sejak tanggal 1 April sd 14 Juni 2013. Setelah Universitas Sumatera Utara 6 semua informasi dapat dikumpulkan, penulis kemudian melakukan penyusunan laporan tugas akhir.

2. Laporan Penelitian

Seluruh pembahasan dalam tugas akhir ini disusun secara sistematik yang terdiri dari empat bab, yaitu: bab pendahuluan, bab profil PT. Angkasa Pura II Persero Bandara Polonia Medan, bab topik penelitian dan bab penutup; BAB I : Pendahuluan Pada Bab ini, penulis menguraikan latar belakang masalah, rumusan masalah, maksud dan tujuan, maksud penelitian dan metode penelitian. BAB II : Profil Perusahaan Pada Bab ini dibahas tentang sejarah ringkas perusahaan, struktur organisasi perusahaan, job description, kinerja perusahaan dan rencana kegiatan perusahaan dimasa yang akan datang. BAB III : Pembahasan Menguraikan hasil penelitian yang telah dilakukan yaitu mengenai analisis anggaran kas pada PT. Angkasa Pura II Persero Bandar Udara Polonia Medan. BAB IV : Penutup Bab ini merupakan bab terakhir dari Tugas Akhir ini, penulis mencoba mengemukakan beberapa kesimpulan dan saran yang berhubungan dengan topik penelitian Tugas Akhir ini. Universitas Sumatera Utara 7

BAB II PROFIL INSTANSI

A. SEJARAH RINGKAS PT. ANGKASA PURA II PERSERO

MEDAN Sebelum PT. Angkasa Pura II Persero Bandara Udara Polonia berdiri, terlebih dahulu dibangun landasan pacu Bandar Udara Polonia Medan. Dimana dengan adanya landasan inilah PT. Angkasa Pura II Persero dapat menjalankan operasi kinerja serta membuka usahanya. Bandar Udara Polonia Medan dibangun pertama kali oleh Baron Mishchalasky pada tahun 1972, yang dapat konsensi dari pemerintah Hindia Belanda untuk membuka perkebunan tembakau di daerah Medan dan diberi nama ”Polonia”. Kemudian tahun 1936 Polonia berubah nama menjadi Bandara Udara Polonia dan pada tahun ini juga pertama kali diadakan perbaikan landasan pacu sepanjang 600 meter yang terletak pada 100° LU - 200° LS. Landasan pacu Bandar Udara Polonia Medan terus mengalami perbaikan hingga masa kemerdekaan negara Republik Indonesia. Pada tahun 1948-1949 Bandar Udara Polonia dibeli kembali oleh pemerintah Hindia Belanda yang dijadikan landasan pacu bagi sekutu yang diperpanjang sekitar 1000 meter sampai 1200 meter dan tahun 1950 Bandar Udara Polonia Medan diserahkan kekuasaan pengelolannya pada TNI-AU. Landasan diperpanjang hingga 1800 meter dengan lebar 45 meter. Pada Universitas Sumatera Utara