Praktik Mengajar Pelaksanaan PPL

tujuan mengkonsultasikan perangkat pembelajaran, evaluasi mengajar di kelas dan mengatasi kendala yang terjadi saat melakukan kegiatan pembelajaran di kelas. Proses bimbingan dengan guru pembimbing juga berlangsung hingga pembuatan laporan telah selesai.

B. Pelaksanaan PPL

1. Praktik Mengajar

Pelaksanaan PPL dimulai dimulai dari tanggal 1 Juli 2014 sampai 11 Oktober 2014 di SMKN 3 Yogyakarta. Mahasiswa mengampu mata pelajaran Pemrograman Web pada kelas X MM yang dilaksanakan setiap hari Sabtu, jam ke 1 sampai jam ke 4 dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 09.40. Materi yang disampaikan disesuaikan dengan silabus yang tersedia untuk mata pelajaran pemrograman web, dengan pengembangan yang disesuaikan dengan kompetensi yang akan dicapai. RPP yang digunakan dalam pelaksanaan praktik mengajar adalah RPP dengan format Kurikulum 2013. Dalam praktik mengajar, mahasiswa diberikan kesempatan untuk mengajar dari membuka pelajaran hingga menutup pelajaran. Mata pelajaran Pemrograman Web merupakan salah satu mata pelajaran produktif pada program studi Teknik Komputer dan Informatika. Selama proses pembelajaran, mahasiswa menyampaikan teori terlebih dahulu kemudian dilajutkan dengan kegiatan praktikum yang dikerjakan oleh siswa hingga waktu pelajaran selesai. Berikut adalah rincian kegiatan pembelajaran yang dilakukan di dalam kelas: a. Kegiatan Pendahuluan Kegiatan pendahuluan meliputi pembukaan, apersepsi, pemberian motivasi dan penyampaian materi yang akan dipelajari serta penilaian yang akan dilakukan. Pembukaan dimulai dengan berdoa dan menyanyikan lagu Indonesia Raya secara bersama-sama yang dipimpin oleh petugas di ruang piket. Selanjutnya mahasiswa membuka pelajaran dengan salam dan menanyakan kabar serta melakukan presensi kehadiran siswa dengan memanggil nama siswa satu per satu. Setelah presensi, mahasiswa meminta siswa mengumpulkan laporan yang dikerjakan selama satu minggu. Mahasiswa mengecek kelengkapan laporan yang dikumpulkan siswa, sambil bertanya apakah ada pertanyaan dari pertemuan sebelumnya. Jika tidak ada pertanyaan, mahasiswa mulai melakukan apersepsi tentang materi yang akan dipelajari pada pertemuan tersebut. Selanjutnya mahasiswa memberikan motivasi mengenai pentingnya mempelajari pemrograman web dan memahami langkah-langkah pembuatannya agar siswa lebih bersemangat dalam belajar. Alokasi waktu untuk kegiatan pendahuluan adalah 15 menit. b. Kegiatan Inti Setelah melakukan kegiatan pendahuluan, proses pembelajaran memasuki kegiatan inti. Kegiatan inti mencakup kegiatan eksplorasi, kegiatan elaborasi, dan kegiatan konfirmasi. Pada kegiatan eksplorasi, siswa mengamati materi yang akan dipelajari melalui teori yang disampaikan oleh mahasiswa. Kemudian mahasiswa bertanya kepada siswa apakah ada yang ingin ditanyakan terkait materi yang dipelajari pada pertemuan tersebut. Jika teori telah disampaikan dan siswa tidak ada lagi yang bertanya, maka kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan elaborasi. Secara mandiri atau berkelompok, siswa diminta untuk mengerjakan jobhseet yang diberikan mahasiswa sambil berdiskusi secara jujur, santun dan rasa tanggung jawab atas hasil tugas diskusi yang telah dilakukan. Apabila dalam pengerjaan jobhseet terdapat materi yang kurang dimengerti, siswa dipersilakan bertanya atau meminta bantuan kepada mahasiswa. Pada jobhseet yang harus dikerjakan oleh siswa, terdapat latihan- latihan tentang materi yang diajarkan, tugas keterampilan dan soal pengetahuan yang telah memiliki rubrik penilaian tersendiri. Setiap minggu, siswa harus mengerjakan laporan atas hasil praktikum pada pertemuan sebelumnya. Alokasi waktu untuk kegiatan inti adalah 130 menit dengan pembagian 40 menit untuk teori dan 90 menit untuk mengerjakan jobhseet. c. Kegiatan Penutup Kegiatan pembelajaran dalam satu pertemuan diakhiri dengan kegiatan penutup yakni mahasiswa mengecek hasil pekerjaan siswa, kemudian mahasiswa mengingatkan kembali agar siswa tetap mempelajari sendiri dan mengembangkan materi yang telah disampaikan pada pertemuan tersebut. Tidak lupa mahasiswa mengingatkan agar siswa mengerjakan laporan dengan sebaik- baiknya. Kegiatan ditutup dengan doa dan salam. Tabel 4. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan PPL di Kelas X MM No. Hari, tanggal Materi yang Diajarkan Hasil 1. Sabtu, 9 Agustus 2014 - Perkenalan - Teknologi aplikasi web bagian 1 - Pengertian website - Blog - Siswa membuat blog pribadi di blogspot atau wordpress - Laporan dikumpulkan pada pertemuan selanjutnya 2. Sabtu, 16 Agustus 2014 - Teknologi aplikasi web bagian 2 - Profesi dalam pengembangan aplikasi web - Sejarah dan cara kerja web - Alur pengembangan aplikasi web - Perangkat pengembangan aplikasi web - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa mengetahui profesi dalam pengembangan aplikasi web - Siswa mengetahui sejarah dan cara kerja web - Siswa mengetahui alur pengembangan aplikasi web - Siswa mengetahui perangkat pengembangan aplikasi web - Siswa mengerjakan soal pengetahuan sebanyak 2 soal - Siswa mengerjakan lembar diskusi yaitu mencari definisi, keuntungan dan kerugian website e-commerce - Siswa mengerjakan lembar diskusi yaitu mengubah tampilan halaman blog yang telah dibuat sebelumnya, dan membuat satu postingan di blog siswa yang berisi profil siswa - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 3. Sabtu, 23 Agustus 2014 - Anatomi dokumen web - Pemformatan teks dan paragraf - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa mengetahui anatomi dokumen web - Siswa mengetahui tag HTML yang digunakan pada pemformatan teks dan paragraf - Siswa mengerjakan 4 soal pengetahuan - Siswa mengerjakan jobhseet membuat dokumen HTML dengan pemformatan teks dan paragraf - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 4. Sabtu, 30 Agustus 2014 - Pembuatan list minimal - Pembuatan list kombinasi - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa mengetahui pembuatan list minimal - Siswa mengetahui pembuatan list kombinasi - Siswa mengerjakan 3 soal pengetahuan - Siswa mengerjakan jobhseet membuat halaman web yang berisi daftar menu pada restoran seafood dengan menggunakan list HTML - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 5. Sabtu, 6 September 2014 - Format tampilan gambar - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa memahami berbagai format tampilan gambar pada HTML - Siswa mengerjakan 3 soal pengetahuan - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 6. Sabtu, 13 September 2014 - Format tampilan file audio - Format tampilan file video - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa memahami format tampilan file audio - Siswa memahami format tampilan file video - Siswa mengerjakan 2 soal pengetahuan - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 7. Sabtu, 20 September 2014 - Hyperlink pada Halaman Web - Desain grafis memisahkan background dengan foreground - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa memahami pemisahan background dengan foreground menggunakan Adobe Photoshop sebagai materi tambahan untuk studi banding - Siswa mengerjakan jobsheet 5 - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 8. Sabtu, 27 September 2014 - Melaksanakan perbaikan nilai - Format tabel pada halaman web - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa melaksanakan perbaikan tes formatif pertemuan 1 sampai dengan 6 - Siswa mengerjakan jobsheet 6 - Siswa diberikan kesempatan untuk memperbaiki laporan yang telah dibuat, dimulai dari laporan pertama hingga laporan jobsheet 5 - Laporan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya 9. Sabtu, 4 September 2014 Libur Idul Adha 1435 H 10. Sabtu, 11 September 2014 - Format tabel pada halaman web - Format frame pada halaman web - Siswa mengumpulkan laporan dari pertemuan sebelumnya - Siswa memahami format spanning tabel pada halaman web - Siswa memahami format frame pada halaman web - Siswa mengerjakan jobsheet 7 dan 8

2. Pemilihan Metode dan Media Pembelajaran

Dokumen yang terkait

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. R.W. Monginsidi Km. 2 Telp. (0274) 513503 Yogyakarta 55233.

0 1 255

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. R. Walter Monginsidi No. 2A , Telp. 0274 - 513503 Yogyakarta.

0 4 316

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. R.W. Monginsidi No. 2A, Telp. 0274 – 513503 Yogyakarta.

0 0 159

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. RW. Monginsidi No. 2 Yogyakarta Telp. (0274) – 513503.

0 3 171

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. RW. Monginsidi No. 2 Yogyakarta Telp. (0274) – 513503.

0 0 97

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. Walter Monginsidi No. 2A, Telp. 0274 - 513503 Yogyakarta.

0 5 336

LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. R.W. Monginsidi No. 2A, Telp. 0274 – 513503 Yogyakarta.

0 0 132

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. Walter Monginsidi No. 2A, Telp. 0274 - 513503 Yogyakarta.

0 1 320

LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNY DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA Jl. R.W. Monginsidi No. 2A, Telp. 0274 – 513503.

0 0 156

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA LOKASI SMK N 3 YOGYAKARTA Jl. W. Monginsidi No. 2 Yogyakarta telp. 0274-513503.

0 1 128