Teknik Analisis Data Jalannya Penelitian

85 Uji reliabilitas terhadap kuesioner dilakukan dalam 3 tahap, sampai semua item dinyatakan valid. Menurut Arikunto dalam Rangkuti 2002:77, suatu alat ukur dianggap reliabel apabila nilai koefisien alpha yang diperoleh sama dengan atau lebih dari 0,6 α ≥ 0,6. Dari tabel di atas dapat diketahui bahwa nilai alpha lebih besar daripada nilai kritisnya, maka alat ukur yang digunakan dinyatakan reliabel. Dari hasil uji instrumen penelitian berupa uji validitas dan realibilitas dapat disimpulkan bahwa seluruh instrumen penelitian valid dan dapat dipakai untuk melakukan penelitian selanjutnya.

G. Teknik Analisis Data

Setelah data terkumpul dilakukan pengolahan dan analisis data. Analisis menggunakan fasilitas komputer dengan program SPSS 11,5 dengan taraf signifikan yang digunakan 5 . Analisis data meliputi : b. Analisis Bivariat Dalam melakukan analisa data untuk mengetahui hubungan antara variabel independen dan variabel dependen. Uji statistik yang digunakan adalah uji korelasi Karl Pearson, karena pada variabel independen terdiri dari 1 variabel dengan skala interval, sedangkan pada variabel dependen, terdiri dari 1 variabel dengan skala data interval. Analisis data menggunakan komputasi dengan program Windows SPSS 11,5. b. Analisis Multivariat Untuk mengetahui hubungan antara multi variabel independen dan variabel dependen. Uji statistik yang digunakan adalah korelasi ganda dengan koefesien determinasi dan Uji F, karena pada variabel bebas, terdiri lebih dari 1 variabel dengan skala data interval, sedangkan pada commit to users 86 variabel tergantung , terdiri dari 1 variabel dengan skala data interval. Analisis data menggunakan program komputasi dengan program Windows SPSS 11,5.

H. Jalannya Penelitian

1. Tahap persiapan : a. Penyusunan, ujian dan revisi proposal b. Perijinan pada pimpinan wilayah setempat c. Melakukan survei pendahuluan untuk mengetahui karakteristik wilayah penelitian dan melakukan registrasi terhadap responden yang akan dipilih sebagai responden penelitian c. Rekrutmen tenaga pengumpul data dan fasilitator. Tenaga pengumpul data diambil dengan latar belakang pendidikan Akademi Keperawatan, jumlah empat orang, waktu pelatihan selama satu hari, pelatih adalah peneliti sendiri. d. Memberikan pelatihan kepada tenaga asisten pengumpul data, waktu pelatihan selama satu hari, pelatih adalah peneliti sendiri. e. Uji coba alat ukur, uji validitas dan reliabilitas kuesioner, konsultasi dan revisi kuesioner 2. Tahap Pelaksanaan : commit to users 87 Peneliti melakukan pengumpulan data pada responden dengan menggunakan kuesioner. Selanjutnya memeriksa kelengkapan data yang diberikan,menganalisis dan memeriksa kembali untuk melihat kesesuaian pengisian data. Apabila ada data yang terisi kurang lengkap, maka peneliti melengkapinya dengan langsung menanyakan pada responden. 3. Tahap Akhir Setelah data terkumpul selanjutnya dilakukan rekapitulasi data, pengolahan dan analisis data dengan menggunakan fasilitas komputer. Analisis hasil dilakukan dengan cara perhitungan melalui uji statistik. Selanjutnya dilakukan penyusunan bahan-bahan untuk pembuatan laporan, konsultasi hasil dan dilanjutkan dengan ujian tesis. commit to users 88

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN