Desain Penelitian Populasi dan Sampel

BAB IV METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional, dimana rancangan ini di gunakan untuk mengidentifikasi adanya pengaruh intensitas nyeri persalinan dengan pemberian induksi oksitosin.

B. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu bersalin dengan persalinan pervagina baik dengan tindakan induksi oksitosin maupun persalinan normal tanpa tindakan induksi oksitosin di Rumah Sakit Umum Pringadi Medan. Populasi pada penelitian ini dalam 1 tahun sebanyak 320 orang. Diantaranya 120 orang yang di induksi oksitosin dan 200 orang persalinan normal tanpa di induksi oksitosin. 2. Sampel Cara pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah secara consecutive sampling, pemilihan sampel dengan menetapkan subyek yang memenuhi kriteria penelitian. Adapun kriteria sampel dalam penelitian ini adalah : a Persalinan pervagina bukan sectio sesare b Ibu yang bersalin dengan tindakan induksi oksitosin dan tidak menggunakan induksi oksitosin Universitas Sumatera Utara c Ibu inpartu dengan pembukaan 8cm d Bersedia menjadi responden Jumlah sampel dalam penelitian ini di tentukan oleh rumus di bawah ini : n = N + N d 2 Keterangan : n = Jumlah sampel N = Jumlah populasi d = Ketetapan relatif yang ditetapkan oleh peneliti 0,05 Jadi sampel dalam penelitian ini adalah : Diketahui : N = 320 � = � + � � 2 � = + , 5 2 � = ,8 n = 178 orang Teknik pengambilan sampel menggunakan pendekatan secara consecutive sampling,pemilihan sampel dengan menetapkan subyek yang memenuhi kriteria penelitian. Sampel yang ditetapkan sebanyak 178 orang responden yang dibagi dalam 2 kelompok yaitu kelompok kontrol dan intervensi. Akan tetapi, setela h dilaksanakan penelitian Februari-april 2012 diperoleh responden 40 orang yang sesuai dengan kriteria yaitu 20 orang kelompok kontrol dan 20 orang kelompok intervensi. Hal tersebut dikarenakan banyak reponden yang pada pembukaan 5 cm Universitas Sumatera Utara sudah dilakukan tindakan induksi oksitosin dan ada responden yang menolak menjadi sampel dalam penelitian.

C. Tempat Penelitian