Visi Dinas Peternakan dan Perikanan

[Type text] 18

BAB II RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH DAERAH

2.1. Visi Dinas Peternakan dan Perikanan

Visi Dinas Peternakan dan Perikanan Kota Pagar Alam dirumuskan dengan memperhatikan visi Kepala Daerah yang ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah RPJMD Kota Pagar Alam Tahun 2013 –2018 yaitu : TERWUJUDNYA KESEIMBANGAN MASYARAKAT PAGAR ALAM YANG SEHAT, CERDAS, BERAKHLAQ MULIA DAN DI DUKUNG OLEH EKONOMI KERAKYATAN YANG TANGGUH DALAM LINGKUNGAN YANG ALAMI Berdasarkan pada visi Kota Pagar Alam diatas, visi Dinas Peternakan dan Perikanan Kota Pagar Alam ditetapkan sebagai berikut : TERWUJUDNYA AGROBISNIS PETERNAKAN DAN PERIKANAN YANG BERBASIS SUMBERDAYA LOKAL DAN BERWAWASAN LINGKUNGAN UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI KERAKYATAN . Visi dijabarkan lebih lanjut ke dalam misi yang akan menjadi tanggung jawab Dinas Peternakan dan Perikanan Kota Pagar Alam. Dengan pernyataan misi diharapkan seluruh anggota organisasi dan pihak yang berkepentingan dapat mengetahui dan mengenal keberadaan serta peran instansi pemerintah dalam menyelenggarakan tugas pemerintahan. Oleh karena itu Misi Dinas Peternakan dan Perikanan Kota Pagar Alam dirumuskan sebagai berikut : 1. Mendorong dan memfasilitasi peningkatan proses Produksi dan Pemasaran Peternakan dan Perikanan. 2. Mengembangkan agrobisnis, meningkatkan pengelolaan pasca panen dan pemasaran di bidang Peternakan dan Perikanan. [Type text] 18 3. Memanfaatkan, melindungi dan melestarikan sumeber daya peternakan dan perikanan. 4. Mengembangkan pelayanan teknis kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat veteriner. Tujuan dan sasaran Jangka Menengah Dinas Peternakan dan Perikanan Kota Pagar Alam Tujuan merupakan penjabaran atau implementasi dari pernyataan misi dan tujuan sebagai hasil akhir yang akan dicapai atau dihasilkan dalam jangka waktu 5 lima tahun. Tujuan ditetapkan dengan mengacu kepada pernyataan visi dan misi sehingga rumusannya harus dapat menunjukkan suatu kondisi yang ingin dicapai di masa mendatang. Untuk itu tujuan disusun guna memperjelas pencapaian sasaran yang ingin diraih dari masing-masing misi.

2.2 MISI