Desain Pengembangan Prosedur Penelitian

27 Dali Fajar, 2013 Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Berbasis Problem Solving Dalam Pembelajaran Hyper Text Markup Language HTML Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu Oleh karena itu, untuk medapatkan tujuan tersebut maka kegiatan yang harus dilakukan peneliti adalah studi litelatur dan studi lapangan. a. Studi literatur Merupakan kegiatan mengumpulkan data-data berupa teori pendukung untuk multimedia pembelajaran yang akan dibuat. Sumber-sumber yang digunakan dalam penelitian bisa berupa buku, jurnal dan lainnya yang relevan dengan penelitian. Selain itu sumber yang digunakan bisa berupa informasi tentang kurikulum dan silabus pada mata pelajaran TIK, sehingga tujuan dan materi pembelajaran yang dikembangkan pada multimedia pembelajaran tidak menyimpang. b. Studi lapangan Studi lapangan dilakukan untuk mengetahui penghambat dan pendukung di lapangan ketika produk ini diuji cobakan dan untuk mengetahui tanggapan pengguna terhadap multimedia pembelajaran yang akan dikembangkan. Studi lapangan menggunakan teknik wawancara terhadap guru TIK, sehingga diharapkan dapat mengetahui kebutuhan di lapangan yang sebenarnya.

2. Desain

Sebelum masuk ke tahap pembuatan multimedia pembelajaran maka dibutuhkan suatu rancangan sebagai rujukan bagi pengembang multimedia pembelajaran agar pada tahap pengembangan tidak melenceng dengan apa yang direncanakan. Suatu rancangan multimedia pembelajaran biasanya disebut dengan blueprint yang bentuknya bermacam-macam. Dalam pengembangan multimedia pembelajaran, dibutuhkan blueprint seperti flowchart, story board dan antarmuka. Hal tersebut dinyatakan pula oleh Munir 2012:101 “... pada tahap ini penulis membuat unsur-unsur yang mendukung suatu perancangan multimedia, unsur yang dilibatkan berupa flowchart, storyboard dan antar muka ”. Pada tahap desain , peneliti membuat bahan-bahan dalam perancangan suatu multimedia, bahan tersebut diantaranya adalah Flowchart, StoryBoard dan Antarmuka Pemakai. 28 Dali Fajar, 2013 Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Berbasis Problem Solving Dalam Pembelajaran Hyper Text Markup Language HTML Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu a. Flowchart Dalam suatu multimedia pembelajaran pastinya ada langkah-langkah yang dikerjakan pengguna. Langkah-langkah tersebut merupakan cara multimedia tersebut bekerja atau alur kerjanya. Alur kerja tersebut digambarkan dalam bentuk flowchart. Menurut Widada 2005 “ flowchart adalah adalah penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urutan prosedur dari suatu program ”. Flowchart yang akan digunakan dalam tahap desain adalah jenis flowchart program. Adapun simbol-simbol yang digunakan, terdapat pada Tabel 3.1. b. Storyboard Ketika alur kerja atau flowchart sudah dirancang, maka rancangan tersebut bisa kita ubah ke dalam storyboard. Storyboard sendiri adalah cerita atau materi dalam multimedia yang digambarkan. c. Rancangan Antarmuka Pemakai Antarmuka pemakai merupakan bentuk tampilan grafik yang berhubungan langsung dengan pengguna yang dapat menerima informasi dari pengguna dan memberikan informasi kepada pengguna untuk membantu mengarahkan alur penelusuran masalah sampai ditemukan solusi. Antarmuka pemakai multimedia pembelajaran yang akan dikembangkan merujuk kepada storyboard yang telah dibuat.

3. Pengembangan

Tahap pengembangan adalah tahap dimana peneliti mulai memproduksi multimedia. Dalam memproduksi multimedia ini, peneliti menggunakan berbagai tools untuk mewujudkan rancangan menjadi suatu produk yang diinginkan. Munir 2012:101 mengatakan bahwa “ tahap pengembangan berdasarkan model ID dan storyboard yang telah disediakan untuk tujuan merealisasikan sebuah prototip software pengajaran dan pembelajaran ”. 29 Dali Fajar, 2013 Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Berbasis Problem Solving Dalam Pembelajaran Hyper Text Markup Language HTML Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu Tabel 3. 1 Simbol-simbol flowchart No Nama Simbol Penjelasan 1. InputOutput Mempresentasikan Input data atau Output data yang diproses atau informasi 2. Proses Mempresentasikan Operasi 3. Penghubung Keluar ke atau masuk dari bagian lain flowchart khususnya halaman yang sama 4. Anak Panah Alur kerja 5. Penjelasan Komentar tambahan 6. Keputusan Kuputusan dalam program 7. Predefined process Rincian operasi ada ditempat lain 8. Preparation Pemberian harga awal 9. Terminal Awal dan akhir dari flowchart

10. Dokumen