Pembuatan Media Pembelajaran Tanaman Obat Keluarga TOGA Pembuatan Media Permainan Tradisional Membantu Administrasi Sekolah

28 Selain lomba tersebut diatas juga diadakan lomba antar kelas yaitu lomba kebersihan antar kelas dan lomba kelas teladan. Pelaksanaan lomba antar kelas dilaksanakan dua minggu sebelum lomba HUT RI dilaksanakan. Dengan ada nya perlombaan ini para siswa nampak antusias dan bersemangat menyambut hari kemerdekaan RI. Selain itu dari kegiatan ini juga mulai terlihat kelas manakah yang memiliki kekompakan paling tinggi. Hal tersebut yang melatar belakangi mahasiwa memilih lomba- lomba yang dilaksankan, yaitu lomba-lomba yang membutuhkan kerjasama tim sehingga dapat mengembangkan kekompakan dan kemampuan bekerjasama para siswa. Pelaksanaan lomba berjalan dengan lancar meskipun terdapat beberapa permasalahan para siswa yang tidak puas dengan hasil pemenang lomba, namun permaslahan tersebut dapat diatasi sehingga tidak berkepanjangan.

e. Pembuatan Media Pembelajaran Tanaman Obat Keluarga TOGA

Kegiatan ini merupakan program kelompok yang dilaksanakan dengan tanaman obat pada media pot sebagai sarana pembelajaran tentang tanaman obat. Berdasarkan hasil observasi, di lingkungan SD N 1 Sekarsuli belum ada media taman tanaman toga. Sehingga atas permintaan pihak sekolah mahasiswa membuat taman tanaman toga di halaman sekolah tepatnya didepan ruang kelas satu. Media tanaman toga ini sangat bermanfaat bagi para siswa sehingga selain dapat belajar mengenai tanaman obat keluarga juga mengembagkan sikap mencintai lingkungan dan sesama makhluk hidup siswa kepada tanaman. Selain itu media toga ini juga memberikan rasa tanggung jawab pada siswa untuk merawatnya dengan baik. Para siswa nampak sangat antusias dengan keberadaan taman toga ini. Khususnya siswa-siswa dari kelas satu dan dua.

f. Pembuatan Media Permainan Tradisional

Berdasarkan hasil observasi di halaman SD N 1 Sekarsuli sebenarnya sudah terdapat arena bermain permainan tradisional yaitu gobag sodor dan engkling. Namun gambar dan warnanya sudah sangat pudar bahkan hilang. Karena itu mahasiswa berinisiatif untuk menggambar ulang arena bermain gobag sodor dan engkling tersebut. Pelaksanaan pengecatan media bermain tradisional dilaksanakan selama 3 hari.Diawali dari menggambar garis luar dan mengecatnya. 29 Kegiatan ini dilaksanakan oleh 6 mahasiswa PPL UNY pada sore hari setelah para siswa pulang. Esok harinya setelah media bermain ini selesai anak-anak sangat senang dan langsung memainkannya. Hingga hari pelepasan mahaiswa PPL UNY para siswa selalu bermain menggunakan media permainan trasidonal ini saat jam pagi sebelum masuk sekolah, saat istirahat, dan setelah pulang sekolah.

g. Membantu Administrasi Sekolah

Kegiatan ini bertujuan untuk membantu pihak sekolah khususnya guru dalam mengerjakan administrasi. Kegiatan yang dilakukan mahasiswa untuk membantu adminitrasi sekolah diataranya membuat daftar jadwal mata pelajaran SD N 1 Sekarsuli, membuat daftar administrasi kelas, mebuat daftar nilai UAS siswa, daftar komite, dan daftar pengurus SD N 1 Sekarsuli. Pelaksanaan pembuatan daftar administrasi ini tidak sekaligus melainkan bertahap. Dengan adanya kegiatan ini beberapa papan adminitrasi sekolah yang sebelumnya kosong dan belum diperbarui menjadi terisi dengan data yang baru.

h. Mendampingi Lomba Pramuka