Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Data dan Sumber Data

63

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian dalam penelitian ini ialah menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Sudarwan Danim 2002: 32-33 menyatakan bahwa penelitian kualitatif adalah pendekatan sistematis dan subjektif yang digunakan untuk menjelaskan pengalaman hidup dan memberikan makna dari pengalaman tersebut di mana penelitian ini dilaksanakan untuk menjelaskan dan mendorong pemahaman tentang pengalaman manusia dalam aneka bentuk. Sedangkan M. Djunaidi Ghony dan Fauzan Almanshur 2012: 25 menyebutkan bahwa penelitian kualitatif adalah penelitian yang menghasilkan penemuan-penemuan yang tidak dapat dicapai dengan menggunakan prosedur statistik atau dengan cara-cara kuantifikasi, di mana penelitian ini menunjukkan kehidupan masyarakat, sejarah, tingkah laku, fungsionalisasi organisasi, pergerakan sosial, dan hubungan kekerabatan. Berdasarkan beberapa pengertian tersebut, peneliti menggunakan penelitian jenis kualitatif untuk memahami pelaksanaan ekstrakurikuler Pramuka golongan Siaga di kelas I dan II berbasis Syarat Kecakapan Umum SKU di SD Negeri Serayu. Penelitian ini memberikan gambaran yang menyeluruh tentang apa yang dialami tanpa intervensi apapun dari peneliti. 64

B. Tempat dan Waktu Penelitian

1. Tempat penelitian Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Serayu yang terletak di Jalan Juadi Nomor 2 Kotabaru, Kota Yogyakarta. 2. Waktu penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret sampai dengan Mei 2015 di mana pada bulan-bulan tersebut kegiatan ekstrakurikuler Pramuka aktif dijalankan.

C. Data dan Sumber Data

Haris Herdiansyah 2010: 116 menyatakan bahwa data adalah sesuatu yang diperoleh melalui suatu metode pengumpulan data yang akan diolah dan dianalisis dengan suatu metode tertentu yang selanjutnya akan menghasilkan suatu hal yang dapat menggambarkan atau mengindikasikan sesuaitu. Pada penelitian ini, peneliti memakai sumber data yang berdasarkan cara memperolehnya sesuai dengan kebutuhan dan demi kelancaran penelitian ini. Sumber data yang dimaksud adalah data primer dan data sekunder. 1. Data primer Data primer adalah sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data Sugiyono, 2010: 308. Pada penelitian ini, data primer akan diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data primer dikumpulkan dari pihak-pihak yang terkait dalam pelaksanaan 65 ekstrakurikuler Pramuka golongan Siaga di kelas I dan II SD Negeri Serayu, yaitu Koordinator Ekstrakurikuler Pramuka SD Negeri Serayu, Pembina Pramuka Siaga SD Negeri Serayu, serta Siaga kelas I dan II SD Negeri Serayu. 2. Data sekunder Data sekunder adalah sumber yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data, misalnya lewat orang lain atau dokumen Sugiyono, 2010: 309. Data sekunder ini digunakan untuk mendukung data yang diperoleh dari data primer. Data sekunder tersebut antara lain buku- buku kepramukaan, Undang-undang, dan Peraturan Menteri.

D. Subjek Penelitian