Lokasi Penelitian Prosedur Penelitian Persiapan Alat dan Bahan Alat Bahan

38

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimental di Laboratorium Bahan Konstruksi FT USU untuk pencampuran dan pengujian sampel, sedangkan untuk pengolahan limbah plastik PET dilaksanakan di rumah Jl. Pasar 6, Tembung.

3.2. Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian eksperimental ini dibagi menjadi 3 bagian utama, yaitu pembuatan dan pengolahan agregat kasar dari limbah PET, pencampuran material mix design dan pengujian sampel. Secara umum, prosedur penelitian dijabarkan pada bagan alir flowchart berikut. Universitas Sumatera Utara 39 START PENYEDIAAN BAHAN Semen Pasir Agregat Air Foaming Agent PEMERIKSAAN BAHAN MIX DESIGN PEMBUATAN BENDA UJI PENGERINGAN selama 24 jam PERENDAMAN selama 28 hari PENGUJIAN BENDA UJI PENGUMPULAN DAN ANALISA DATA KESIMPULAN SELESAI Gambar 3.1. Diagram Alir Penelitian Universitas Sumatera Utara 40 Pada penelitian ini, pembuatan dan pengolahan agregat dari limbah plastik PET menjadi fokus utama dalam tahap awal penelitian. Untuk perbandingan, maka akan dibuat tiga jenis agregat kasar berdasarkan variasi gradasi kekasaran Fineness Modulus.

3.3. Persiapan Alat dan Bahan

Untuk penelitian ini, alat dan bahan yang digunakan adalah sebagai berikut.

a. Alat

Peralatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. • Kompor • PanciWajan • Sendok kayu • Cetakan kue dengan dimensi 30 x 30 x 5 cm • Martil

b. Bahan

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. • Semen Semen yang digunakan adalah Semen Padang Tipe I OPC • Agregat Halus Agregat halus yang digunakan adalah pasir alam dari daerah Binjai. • Agregat Kasar Agregat kasar yang digunakan berasal dari olahan limbah plastik PET yang didapat dari tempat pengolahan dan penampungan sampah setempat. • Air Air yang digunakan adalah air PAM dari Laboratorium Bahan Konstruksi FT USU. Universitas Sumatera Utara 41 • Foaming Agent Foaming Agent yang digunakan adalah produk Mastercell 20 dari BASF.

3.4. Pengolahan Agregat Kasar