Media Papan Magnet Deskripsi Teori 1. Pendidikan Menengah Kejuruan

a. Bahwa pembelajaran dengan menggunakan media bervariasi sangat merangsang siswa untuk aktif dalam pembelajaran. b. Bahwa pembelajaran dengan menggunakan media yang bervariasi depat meningkatkan prestasi hasil belajar siswa.

C. Kerangka Pikir

Pembelajaran kelas adalah suatu transfer ilmu yang diberikan guru kepada siswa. Agar proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik, maka diperlukan suatu alat yang dapat membantu dalam melaksanakan proses pembelajaran. Alat tersebut disebut media pembelajaran. Papan magnet merupakan salah satu bentuk media pembelajaran berbentuk media cetak. Media ini dapat memuat gambar, tulisan, dan simbol. Rangkaian komponen hidrolik merupakan pelajaran yang menitikberatkan kepada kemampuan kognitif dan psikomotorik siswa. Siswa diharapkan dapat mengetahui tentang dasar-dasar sistem hidrolik. Digunakannya media pembelajaran papan magnet sebagai media pembantupelengkap dalam proses pembelajaran rangkaian komponen hidrolik, siswa akan lebih memperhatikan pelajaran dan diduga siswa dapat lebih memahami konsep-konsep dasar sistem hidrolik. Untuk lebih memperjelas kerangka berfikir dalam penelitian ini dapat dijabarkan pada Gambar 10. Gambar 10. Skema kerangka pikir penggunaan gambar tempel dengan bantuan media papan magnet

D. Hipotesis Penelitian

Berdasarkan deskripsi teori dan kerangka berpikir di atas, pada penelitian ini diajukan hipotesis sebagai berikut: ”ada pengaruh penggunaan gambar tempel dengan bantuan media papan magnet terhadap prestasi belajar siswa”. Identifikasi Masalah 1. Kurangnya kemampuan guru dalam pengelolaan pembelajaran. 2. Pembelajaran masih berpusat pada guru. 3. Siswa masih kurang aktifitasnya dan partisipasi dalam pembelajaran masih rendah. 4. Media yang digunakan masih belum memadai untuk digunakan. DampakAkibat 1. Pembelajaran kurang bervariasi. 2. Pembelajaran kurang menarik. Pemecahan Masalah 1. Membuat gambar tempel dengan bantuan medi papan magnet. 2. Guru menjelaskan maksud pembelajaran. 3. Siswa mempraktikan merangkai komponen hidrolik yang terbuat dari gambar tempel dengan bantuan media papan magnet. 4. Siswa mendiskusikan hasil praktik 5. Guru memberikan penjelasan sekaligus memberikan kesimpulan. TujuanHasil yang diharapkan 1. Meningkatkan keaktifan siswa dalam pembelajaran, menjawab, dan menanggapi materi. 2. Meningkatkan kemampuan siswa dalam menguasi materi 3. Ada peningkatan dalam perolehan nilai hasil belajar siswa 4. Media yang diterapkan dalam pengajaran rangkaian komponen hidrolik dapat meningkatkan prestasi belajar siswa