Data Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian

38 Universitas Indonesia

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Data Penelitian

Dalam penelitian analisis hasil audit BPK-RI atas aset tetap pada Laporan Keuangan KementerianLembaga dipakai data sekunder dari Laporan keuangan audited KementerianLembaga di Indonesia. Data Laporan Keuangan audited ini diperoleh dari BPK-RI, sebagai lembaga pemerintah yang berfungsi sebagai eksternal audit dalam bentuk Laporan Hasil Pemeriksaan LHP atas Laporan Keuangan KementerianLembaga tahun 2008 s.d 2010 dan telah di publikasikan. Informasi aset tetap dalam Laporan Keuangan KementerianLembaga ini berisi hal-hal sebagai berikut: a. Nilai aset tetap di neraca b. Nilai realisasi pendapatan, realisasi belanja dan realisasi belanja modal dalam Laporan Realisasi Anggaran c. Temuan audit BPK-RI atas aset tetap pada laporan keuangan KementerianLembaga d. Opini yang diberikan atas Laporan Keuangan e. Informasi tambahan lainnya atas laporan keuangan yang diperoleh dari catatan atas laporan keuangan

3.2 Populasi dan Sampel Penelitian

Populasi penelitian ini adalah Laporan Keuangan Audited dari KementerianLembaga di Indonesia untuk TA 2008, 2009 dan 2010. Periode ini dipilih karena pada tahun tersebut BPK-RI telah mengeluarkan opini atas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat. Pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan cara purposive sampling. Dengan cara tersebut maka data awal yang diperoleh diseleksi berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, selanjutnya jika beberapa data yang Analisis hasil..., Hilda Gustrina Dewi, FE UI, 2012 Universitas Indonesia tidak memenuhi kriteria akan dikeluarkan dari sampel penelitian. Sampel yang dipilih berasal dari KementerianLembaga di Indonesia, dengan kriteria sebagai berikut: a. KementerianLembaga yang mempunyai laporan keuangan yang telah di audit oleh BPK-RI, di beri opini dan telah di publikasikan b. Data-data yang diperlukan dari laporan keuangan KementerianLembaga tersedia dan lengkap c. KementerianLembaga yang memiliki jumlah anggaran terbesar Total jumlah sampel yang memenuhi kriteria sampel tersebut diatas adalah sejumlah 36 KementerianLembaga di Indonesia.

3.3 Pengolahan dan Metode Analisis Data