TELAAH ARTIKEL PENGARUH PERIKLANAN DAN P

TELAAH ARTIKEL
PENGARUH PERIKLANAN DAN PROMOSI PENJUALAN
TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN
Oleh :
Faisal Heri Setiawan, M. Harkat Habibi dan Syaepul Waladi Abiyullah
Cyber Business of Indonesia

KELOMPOK 2
1. Sebutkan judul artikel
2. Uraikan Tujuan atau identifikasi masalah penelitiannya
3. Uraikan metode analisis data penelitian tersebut
4. Sebutkan lokasi, waktu, populasi dan sampel penelitian tersebut
5. Sebutkan kesimpulan penelitian tersebut

1. Pengaruh pengiklanan terhadap konsumen
2. a. Untuk mengetahui persepsi konsumen terhadap periklanan dan promosi
penjualan yang dilakukan oleh PT Axiata.
b. Mengetahui pengaruh periklanan PT Axiata terhadap keputusan pembelian.
c. Mengetahui pengaruh promosi penjualan PT Axiata terhadap keputusan
pembelian.
3. Metode analisis yang digunakan adalah Partial Least Square (PLS), dengan

software SmartPLS. PLS adalah model persamaan Structural Equation
Modeling (SEM) yang berbasis komponen atau varian, yaitu suatu teknik
modeling statistika yang merupakan kombinasi dari analisis principal
component, analisis regresi dan analisis path (Joko, 2010). PLS bersifat
predictive model, yaitu dapat digunakan untuk menejelaskan ada atau
tidaknya hubungan antara variable laten, dapat sekaligus menganalisis
konstruk yang dibentuk dengan indicator reflektif dan formatif. Tujuan PLS
adalah membantu peneliti untuk mendapatkan nilai variabel laten untuk tujuan
prediksi. Model formalnya mendefinisikan variabel laten adalah linear agregat
dari indikator-indikatornya (Ghozali, 2008). PLS merupakan metode analisis
yang powerfull (Ghozali, 2006), karena tidak didasarkan pada banyak asumsi.
Misalnya, data harus Purchasing Decision 122______ terdistribusi normal,
sampel tidak harus besar. Selain dapat digunakan untuk mengkonfirmasi
teori, PLS juga dapat digunakan untuk menjelaskan ada tidaknya hubungan
antara variabel laten. PLS dapat sekaligus menganalisis konstruk yang
dibentuk dengan indikator reflektif dan formantif. Model formalnya
mendefiniskan variabel laten adalah linear agregat dari indikator-indikatornya

4. Lokasi di Kota Bogor, Bulan Maret 2013, Populasi dalam penelitian ini adalah
masyarakat di Kota Bogor yang menggunakan produk provider dari PT Axiata.

Sampel adalah bagian dari jumlah karakteristik yang dimiliki oleh populasi dan
sampel yang diambil harus benar-benar terwakili. Teknik sampling yang
digunakan oleh peneliti adalah konsep Slovin

Dan sample penelitiannya adalah PT. Axiata

5. Kesimpulannya adalah pengaruh periklanan suatu produk sangat
berpengaruh terhadap penjualan produk tersebut, dan iklan di televisi mampu
memikat konsumen lebih banyak serta jika menambahkan diskon dan event
dapat menambah pertahatian konsumen sehingga dapat memberikan
dampak positif kepada keputusan pembelian konsumen yaitu dengan ratarata kriteria kuat
REFERENSI:
Natalia, P. and Mulyana, M., 2014. Pengaruh Periklanan Dan Promosi Penjualan Terhadap
Keputusan Pembelian. Jurnal Ilmiah Manajemen Kesatuan, 2(14), pp.119-128.