Kontaktor Magnit TINJAUAN PUSTAKA

Untuk menentukan nilai tegangan input digunakan persamaan berikut : Vin = Data digital x 3,3 1023 2-37 Dimana : Vin = Nilai tegangan yang diukur Volt Data digital = Nilai digital hasil konversi ADC 3,3 = Tegangan referensi MCP3008 3,3 V 1023 = Nilai resolusi 10 bit MCP3008

E. Single Board Computer BCM2835 Raspberry Pi

[8] Single Board Computer BCM2835 atau biasa diberi nama Raspberry Pi adalah komputer berukuran kartu kredit yang dikembangkan oleh Raspberry Pi Foundation, yang mempunyai fungsi yang hampir sama dengan PC kebanyakan. Jenis PC ini dibagi menjadi dua tipe, yaitu tipe A dan tipe B. Perbedaan dari keduanya hanya terletak pada memory, jumlah port USB, dan network adaptor. Dalam Penggunaan Raspberry Pi, kita membutuhkan beberapa peralatan seperti dibawah ini :  Keyboard  Mouse  Monitor  Kabel power untuk Raspberry Pi  Kabel HDMI untuk monitor atau RCA  SDHC card untuk penyimpanan sistem operasi Raspberry Pi minimal 4 GB  Kabel UTP untuk menghubungkan LAN Gambar 2. 16. GPIO Raspberry Pi Raspberry Pi dilengkapi dengan General Purpose InputOutput GPIO, setiap pin dari GPIO ini dapat diatur sebagai masukan atau keluaran. Melalui GPIO, Raspberry Pi dapat sebagai penerima berbagai macam masukan untuk dilakukan pemrograman, masukan dapat berupa berbagai macam sensor seperti sensor suhu, sensor cahaya, sensor tegangan dan banyak lagi lainnya .

F. Transformator Satu Fasa

Transformator adalah suatu alat listrik yang sifatnya statis dan memiliki fungsi mengubah dan memindahkan pasokan daya bolak-balik baik arus dan tegangan dari satu rangkaian ke rangkain lainnya yang lebih besar atau kecil pada frekuensi yang sama, saat dimana gandengan magnet berdasarkan induksi elektromagnetik. Kontruksi transformator ada dua diantaranya inti besi yang terbuat dari besi berlapis dan dua kumparan, yaitu kumparan primer dan kumparan sekunder. Untuk perubahan tegangan dan arus ditentukan dari jumlah belitan pada kedua kumparan tersebut. [7] Transformasi berasal dari kata transformation yang diartikan perubahan dan sering disebut trafo. Trafo satu fasa tidak berbeda dengan trafo tiga fasa hanya berbeda aplikasinya pada kapasitas kecil seperti contohnya rangkaian elektronik. Berikut persamaan untuk trafo satu fasa . [5] � � = � � = � � 2-38 Dimana: � = Tegangan pada sisi primer V � = Tegangan pada sisi sekunder V � = Jumlah kumparan pada sisi Primer Lilit � = Jumlah lilitan sisi sekunder Lilit � = Arus pada sisi primer A � = Arus pada sisi sekunder A