Kesimpulan Realisasi Anggaran Keuangan PNBP

BALAI BESAR TEKNOLOGI PENCEGAHAN PENCEMARAN INDUSTRI 39

B. Permasalahan dan Kendala

Secara umum berdasarkan pencapaian kinerja, terdapat beberapa permasalahan ataupun kendala yaitu :

1. Jumlah hasil litbang yang siap diterapkan

KendalaHambatan: Proses biologi memerlukan waktu yang lama dan kurangnya fasilitas pengujian laboratorium untuk hasil litbang. Strategi Pemecahan Masalah: Perlunya peningkatan efektifitas untuk proses biologi dan perlunya fasilitasi pengujian laboratorium untuk hasil litbang.

2. Karya tulis ilmiah yang dipublikasikan

KendalaHambatan: Proses review naskah karya tulis ilmiah dan perbaikan hasil review relative lama. Banyaknya peneliti yang tidak melaporkan hasil karya tulis ilmiah yang telah dipublikasikan, menyebabkan banyaknya judul karya tulis ilmiah yang tidak terekap di bagian administrasi. Strategi Pemecahan Masalah: Perlunya meningkakan koordinasi dengan reviewer dan penulis, menertibkan dan mendisiplinkan jadwal penyusunan dan penerbitan karya ilmiah.

3. Jumlah DesainPrototip

KendalaHambatan: Belum tersebarnya informasi teknologi pengolahan limbah cair industri. Strategi Pemecahan Masalah: Diperlukan sosialisasi dan informasi tentang teknologi pengolahan limbah cair tahu kepada pelaku industri.

4. Jumlah Sampel

KendalaHambatan: Lembaga pengujian perlu menggunakan peralatan uji instrumentasi yang perlu direvitalisasi terutama untuk pengujian aneka komoditi dan furniture, bidang pengujian kualitas udara masih terdapat kekurangan masih terdapat kekurangan alat uji emisi dan ambient. BALAI BESAR TEKNOLOGI PENCEGAHAN PENCEMARAN INDUSTRI 40 Strategi Pemecahan Masalah: Peningkatan kuantitas dan kualitas sumber daya, baik sarana dan prasarana serta Sumber Daya Manusia sehingga diharapkan kinerja lembaga laboratorium dapat berjalan lebih lancar dan memberikan perubahan kemajuan yang signifikan. Perlu program promosi dan peningkatan brand images untuk Laboratorium uji kepada perusahaan atau asosiasi maupun perseorangan yang berpotensi menjadi pangsa pasar kegiatan pengujian, sehingga diharapkan Laboratorium akan memiliki lebih banyak klien yang pada akhirnya semakin menambah kepercayaan masyarakat industri terhadap kredibilitas lembaga laboratorium. Peningkatan Promosi Kompetensi Lembaga Laboratorium Uji yang ada dan meningkatkan Kerjasama dengan Pemerintah Kabkota maupun propinsi serta Assosiasi terkait.

5. Jumlah Perusahaan yang dilayani

KendalaHambatan: Masih banyak pelanggan yang belum terlayani karena keterbatasan sarana, prasarana dan SDM. Strategi Pemecahan Masalah: Perlu kapasitas sarana, prasarana dan SDM.

6. Jumlah SDM yang memperoleh sertifikat

KendalaHambatan: Peningkatan kompetensi SDM tidak sesuai jadwal karena tergantung dari pihak penyelenggara. Strategi Pemecahan Masalah: Peningkatan kompetensi untuk bidang tertentu akan dilaksanakan di Balai in house training .

C. Saran dan Rekomendasi a. Saran

1. Meningkatkan koordinasi dan komunikasi antar penanggungjawab kegiatan maupun bidang dalam pelaksanaan kegiatan 2. Melakukan rekruitmen pegawai melalui kontrak dalam penambahan SDM 3. Melakukan peremajaan alat secara bertahap baik dari dana internal satker maupun eksternal BPKIMI