Pengertian Komputer Pengertian Sistem Informasi Pengertian Data

2.1.4 Jenis Layanan Perpustakaan

Beberapa jenis layanan perpustakaan secara umum adalah sebagai berikut: a. Layanan Sirkulasi Merupakan layanan peminjaman bahan pustaka yang diberikan kepada anggota, dan boleh dibawa pulang. b. Layanan Referensi Koleksi ini tidak boleh dibawa pulang oleh pengunjunganggota, namun dapat dibaca di tempat. c. Layanan Ruang Baca Layanan yang diberikan oleh perpustakaan berupa tempat layanan untuk melakukan kegiatan membaca di perpustakaan.

2.2 Pengertian Komputer

Kata komputer berasal dari bahasa latin “Computare” yang berarti menghitung. Dalam bahasa Inggris disebut to compute . Secara definisi komputer diterjemahkan sebagai sekumpulan alat elektronik yang saling bekerja sama, dapat menerima data input , mengolah data proses dan memberikan informasi output serta terkoordinasi di bawah kontrol program yang tersimpan di memorinya. IlmuKomputer.com Universitas Sumatera Utara

2.3 Pengertian Sistem Informasi

Sistem berasal dari bahasa Latin yaitu “System a ” dan bahasa Yunani yaitu “Sustema” adalah suatu kesatuan yang terdiri dari komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi. Secara terminologi, sistem adalah kumpulan dari elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu. http:id.wikipedia.orgwikiSistem Informasi information berarti data yang telah dibentuk menjadi sesuatu yang memiliki arti dan berguna bagi manusia. Laudon, 2007 Dengan demikian, sistem informasi information system secara teknis dapat didefinisikan sebagai sekumpulan komponen yang saling berhubungan, mengumpulkan atau mendapatkan, memproses, menyimpan, dan mendistribusikan informasi untuk menunjang pengambilan keputusan dan pengawasan dalam suatu organisasi. Laudon, 2007 Input Device CPU Memori Output Device Gambar 2.1 Cara Kerja Komputer ROM RAM Processor Control Unit ALU Universitas Sumatera Utara

2.4 Pengertian Data

Data berasal dari kata “Datum” yang artinya fakta atau bagian dari fakta yang mengandung arti, yang dihubungkan dengan kenyataan yang dapat digambarkan dengan simbol, huruf dan angka. Data merupakan sekumpulan fakta mentah yang mewakili kejadian-kejadian yang terjadi dalam organisasi atau lingkungan fisik perusahaan. Laudon, 2007

2.4.1 Pengertian Pengolahan Data

Pengolahan data adalah manipulasi data agar menjadi bentuk yang lebih berguna. Ada tiga langkah utama dalam proses pengolahan data, yaitu input, pengolahan, dan output. Namun, seringkali tiga tambahan ditambahkan ke siklus pengolahan data dasar untuk mendapatkan siklus pengolahan data lanjut. Lipschutz, 1990 Proses Pengumpulan Data Original Input Pengolahan Output Distribusi Storage Gambar 2.2 Siklus Pengolahan Data Lanjut Universitas Sumatera Utara

2.4.2 Desain

Database Basis Data Database basis data adalah kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lain, tersimpan di perangkat komputer dan digunakan untuk memanipulasinya. Database merupakan salah satu komponen penting dalam sistem informasi, karena merupakan basis dalam menyediakan informasi bagi para pemakai. Adapun hirarki database adalah sebagai berikut: Bit : Merupakan bagian terkecil dari data secara keseluruhan. Byte : Merupakan attribute dari field yang merupakan karakter yang membentuk nilai dari sebuah field . Field : Suatu field menggambarkan suatu attribute dari record yang menunjukkan suatu item dari kata seperti nama, alamat, di mana kumpulan dari field membentuk record. Record : Merupakan kumpulan dari field , yang menggambarkan satu unit data individu tertentu. File : Merupakan kumpulan dari record yang saling terkait dan memiliki bentuk field yang sama dan sejenis. Database : Merupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu sama lainnya, tersimpan di perangkat keras komputer dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya. Bit Character Field Record File Database Gambar 2.3 Hierarki Data Universitas Sumatera Utara

2.5 Tinjauan Perangkat Lunak Yang Digunakan