Desain Halaman Awal Rancangan Animasi

3.2 Rancangan Animasi

Pembuatan animasi ini menggunakan teknik yang sederhana dalam proses pembuatannya sehingga tidak terjadi pemakaian ruang publikasi secara berlebihan. ActionScript akan dilampirkan pada bagian lampiran listing program.

3.2.1 Desain Halaman Awal

Halaman awal adalah halaman pembuka ketika aplikasi pertama kali dijalankan, dimana pada halaman ini terdapat judul dari aplikasi yaitu “Animasi Bahasa Latin”. Keseluruhan aplikasi ini berada dalam satu lembar kerja, tetapi terletak dalam layer – layer dan frame yang berbeda. Berikut adalah langkah – langkah untuk membuat desain halaman awal : 1. Input sembilan buah layer dengan klik kanan pada bagian paling kiri timeline kemudian pilih insert layer. Berikan nama masing – masing layer yaitu sound, variabel, layer 8, user, layer 6, belajar bahasa hewantumbuhan, gambar – gambar, background. Ada dua layer yang berakhir pada frame dua puluh enam, dan lima layer berakhir pada frame tiga puluh tujuh. 2. Pada layer background, masukkan rectangle tool berbentuk persegi sesuai dengan ukuran stage.. Kemudian pilih pengaturan warna melalui panel color pilih jenisnya radial seperti gambar ini : Universitas Sumatera Utara Gambar 3.1 Pengaturan Warna Layer Background 3. Pada layer sound, diawali dengan mengklik file pilih import lalu klik import to library hingga tampilan kotak dialog import to library. Kemudian dipilih 30- opening-2-music-box, lalu klik open. 4. Pada layer belajar bahasa masukkan teks tool yang ada pada tools dengan pilih font cooper black , 18. Kemudia teks tersebut dijadikan graphic dengan menekan tombol F8 kemudian pilih graphic dan diberi nama judul. Teks tersebut akan muncul dari bawah keatas. Pada frame 9 tekan F6 dan tulisan akan berhenti berjalan naik keatas. Lalu tekan kembali F6 pada frame 10 dan klik free transfrom tool kemudian kita mengecilkan ukuran tulisan. Di frame 11 kita melakukan hal yang sama dan membesarkan ukuran tulisan. Kemudian pada layer 12 dilakukan hal yang sama seperti layer 11. 5. Pada hewantumbuhan belajar bahasa masukkan teks tool yang ada pada tools dengan pilih font cooper black , 18. Kemudia teks tersebut dijadikan graphic dengan menekan tombol F8 kemudian pilih graphic dan diberi nama judul. Teks tersebut akan muncul dari bawah keatas. Layer ini bermulai dari frame 10 yang dimana tulisan muncul dari bawah keatas dan berhenti pada frame 20. Pada frame 21 tekan F6 dan tulisan akan berhenti berjalan naik. Lalu tekan kembali F6 pada frame 21 dan klik free transfrom tool kemudian kita Universitas Sumatera Utara mengecilkan ukuran tulisan. Di frame 22 kita melakukan hal yang sama, hanya saja disini kita membesarkan ukuran tulisan. Begitu juga halnya pada frame 23. Kemudian pada layer 24 kita klik lagi F6 dan klik free transfrom tool kemudian kita mengecilkan ukuran tulisan. 6. Pada layer gambar – gambar masukkan gambar hewan dan rumput yang telah disiapkan dengan menekan tombol CTRL + R, 7 gambar hewan dan rumput diimport objek bitmap ke dalam lembar kerja flash. dan gambar pada moranyet dijadikan movie clip. 7. Pada layer user berisi text tool yang berupa dynamic text yang akan muncul disetiap frame seterusnya. Pada masing – masing frame kita tambahkan sebuah dynamic text dengan cara pilih text tool pada bagian properties pilih dynamic text. Tiap dynamic text deiberikan nama variable dan ditambah dengan ukuran kotaknya. 8. Pada frame 26 akan muncul tombol ENTER. Buat lingkaran dengan cara pilih oval tool, lalu drag and crop pada area stage. Tambahkan tulisan ENTER di dalam lingkaran yang sudah dibuat tekan tombol F8 pilih button lalu berikan nama tombol.

3.2.2 Desain Halaman Menu